Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » PEMERINTAHAN » LEGISLATIF » Pidana Kerja Sosial Jangan Dipolitisasi, Agus Cah Minta Pengadilan Tegakkan Keadilan

Pidana Kerja Sosial Jangan Dipolitisasi, Agus Cah Minta Pengadilan Tegakkan Keadilan

  • account_circle Diagram Kota
  • calendar_month Ming, 4 Jan 2026
  • comment 0 komentar

DIAGRAMKOTA.COM – Wakil Ketua Komisi A DPRD Jawa Timur, Agus Cahyono, menegaskan agar penerapan pidana kerja sosial dalam sistem hukum pidana nasional tidak dipolitisasi dan disalahgunakan. Ia meminta pengadilan bersikap tegas dan objektif demi menjaga rasa keadilan serta kepercayaan publik terhadap lembaga peradilan.(03/01/26)

Politisi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) asal Trenggalek tersebut menilai bahwa pidana kerja sosial sebagai bentuk pembaruan hukum pidana harus dilaksanakan secara hati-hati, terutama dalam menentukan kategori tindak pidana ringan yang layak dijatuhi sanksi tersebut.

“Pengadilan harus memiliki batasan yang jelas terkait jenis tindak pidana ringan yang bisa dikenakan pidana kerja sosial. Jangan sampai kebijakan ini justru membuka ruang politisasi atau intervensi kepentingan tertentu,” ujar Agus, Jumat
.
Menurutnya, tidak semua tindak pidana ringan dapat serta-merta diselesaikan dengan hukuman kerja sosial. Jika tidak diatur dan diterapkan secara tegas, kebijakan tersebut berpotensi menimbulkan ketidakadilan dan multitafsir di tengah masyarakat.

Agus juga menyoroti tingkat kepercayaan publik terhadap lembaga peradilan yang dinilai masih perlu diperkuat. Ia mengingatkan bahwa penerapan pidana kerja sosial tanpa pengawasan yang ketat justru dapat memperburuk citra penegakan hukum.

“Jangan sampai ada kasus yang seharusnya berujung pidana penjara, namun kemudian diubah menjadi kerja sosial karena adanya tekanan atau kepentingan tertentu. Ini yang harus diantisipasi agar publik tetap percaya pada pengadilan,” tegasnya.

Sebagai informasi, pidana kerja sosial diatur dalam Undang-Undang Nomor 1 Tahun 2023 tentang Kitab Undang-Undang Hukum Pidana (KUHP) sebagai bagian dari perubahan paradigma pemidanaan di Indonesia. Sistem ini menekankan pendekatan yang lebih humanis dan berorientasi pada pemulihan sosial, bukan semata-mata pemenjaraan.

Dalam KUHP baru, pidana pokok meliputi pidana penjara, pidana tutupan, pidana pengawasan, pidana denda, dan pidana kerja sosial. Pasal 85 KUHP mengatur bahwa pidana kerja sosial dapat dijatuhkan terhadap pelaku tindak pidana dengan ancaman penjara di bawah lima tahun, yang oleh hakim diputus dengan pidana penjara paling lama enam bulan atau denda paling banyak kategori II sebesar Rp10 juta.

Agus berharap, pembaruan hukum pidana tersebut benar-benar dijalankan secara adil, transparan, dan konsisten, sehingga mampu menghadirkan keadilan yang berimbang sekaligus memperkuat kepercayaan masyarakat terhadap sistem hukum nasional.(Dk/yud)

Penulis

Berita Hari ini Terbaru dan Terkini Diagramkota.com

Rekomendasi Untuk Anda

  • Fenomena Kotak kosong

    Kegagalan Politik Terkuak! Kotak Kosong Lemahkan Demokrasi

    • calendar_month Rab, 18 Sep 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 216
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Anggota Komisi II DPR RI, Guspardi Gaus, menyoroti maraknya fenomena calon tunggal versus kotak kosong dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada). Yang menurutnya mencerminkan kegagalan partai politik dalam mengembangkan kader yang kompeten. Ia berpendapat, keterlibatan kotak kosong dalam Pilkada dapat merusak legitimasi pemimpin terpilih. Serta memperlemah hubungan antara pemimpin dan masyarakat. “Fenomena kotak kosong […]

  • KPU Akan Selenggarakan Debat Publik Kandidat Pilwali Surabaya Bertema Meningkatkan Pelayanan dan Kesejahteraan

    KPU Akan Selenggarakan Debat Publik Kandidat Pilwali Surabaya Bertema Meningkatkan Pelayanan dan Kesejahteraan

    • calendar_month Sel, 15 Okt 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 119
    • 0Komentar

    Diagramkota.com Surabaya – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Surabaya akan menggelar debat publik pertama Pemilihan Walikota (Pilwali) Surabaya 2024, yang akan menghadirkan pasangan calon sekaligus petahana Eri Cahyadi-Armuji, pada Rabu 16 Oktober 2024 mendatang. Komisoner Divisi Sosialisasi Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat, dan Sumber Daya Manusia (SDM) KPU Kota Surabaya Subairi menjelaskan, tema debat pertama yang […]

  • Sobat Ambyar Rayakan Pop Jawa di Berbagai Kota, Lindungi Ekosistem dan Tenangkan Hati yang Sedih

    Sobat Ambyar Rayakan Pop Jawa di Berbagai Kota, Lindungi Ekosistem dan Tenangkan Hati yang Sedih

    • calendar_month Rab, 15 Okt 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 136
    • 0Komentar

    Hajatan Sobat Ambyar: Pesta Rakyat yang Merayakan Budaya Jawa dan Musik Pop DIAGRAMKOTA.COM – Sobat Ambyar kembali menghadirkan inisiatif besar dengan menggelar tur lintas kota yang akan berlangsung di beberapa kota besar di Indonesia. Acara ini diberi nama “Hajatan Sobat Ambyar”, yang tidak hanya sekadar konser, tetapi lebih dari itu—sebuah pesta rakyat yang bernuansa budaya Jawa. […]

  • Pangkoarmada II Tekankan Peningkatan SDM di HUT ke-79 TNI AL

    Pangkoarmada II Tekankan Peningkatan SDM di HUT ke-79 TNI AL

    • calendar_month Rab, 11 Sep 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 161
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Sebanyak 1.800 prajurit dari berbagai unit TNI Angkatan Laut (AL) turut serta dalam upacara militer untuk memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 TNI AL yang diadakan di Dermaga Ujung, Koarmada II, Surabaya, pada Selasa (10/9/2024). Upacara ini dipimpin langsung oleh Panglima Komando Armada II, Laksamana Muda TNI Ariantyo Condrowibowo. Dalam pidatonya, Laksamana Muda […]

  • Pelantikan Pimpinan Definitif DPRD Bali Ditunda, Rapat Paripurna Tetap Digelar

    Pelantikan Pimpinan Definitif DPRD Bali Ditunda, Rapat Paripurna Tetap Digelar

    • calendar_month Ming, 29 Sep 2024
    • account_circle Arie Khauripan
    • visibility 146
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Pelantikan empat pimpinan definitif DPRD Bali periode 2024-2029 yang dijadwalkan pada Senin (30/9/2024) ditunda. Hal ini dikarenakan surat keputusan (SK) dari Menteri Dalam Negeri belum turun. Ketua Sementara DPRD Bali, Dewa Mahayadnya, menyampaikan bahwa pelantikan akan dilakukan segera setelah SK diterima. Meskipun pelantikan ditunda, rapat paripurna DPRD Bali tetap digelar pada Senin (30/9/2024). […]

  • Kronologi Kericuhan Demo Panas Timor Leste oleh Generasi Z

    Kronologi Kericuhan Demo Panas Timor Leste oleh Generasi Z

    • calendar_month Sel, 16 Sep 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 200
    • 0Komentar

    Demonstrasi di Timor Leste Memanas Akibat Protes Pembelian Mobil Mewah DIAGRAMKOTA.COM – Pada hari Senin (15/9/2025), demonstrasi yang dipimpin oleh generasi muda atau mayoritas Gen Z berlangsung di Timor Leste. Awalnya, aksi ini berjalan damai, namun situasi memburuk hingga terjadi bentrokan antara massa dan aparat kepolisian. Demonstrasi pecah setelah polisi menembakkan gas air mata kepada para […]

expand_less