DIAGRAMKOTA.COM – 444 mahasiswa asal Kota Surabaya berhasil lolos seleksi penerimaan Beasiswa Pemuda Tangguh tahun 2024, program yang diinisiasi oleh Pemerintah Kota Surabaya. Program ini ditujukan bagi mahasiswa yang ber-KTP Surabaya dan telah berlangsung sejak tahun 2022. Hingga kini, program ini telah memberikan beasiswa kepada 4.292 mahasiswa.
Proses daftar ulang bagi penerima beasiswa dilakukan di Gedung Nasional Indonesia (GNI) Surabaya, pada 2-4 September 2024. Kepala Dinas Kebudayaan, Kepemudaan, dan Olahraga serta Pariwisata (Disbudporapar) Kota Surabaya, Hidayat Syah, menjelaskan bahwa penerima beasiswa akan mendapatkan bantuan biaya kuliah. Antara lain, uang saku sebesar Rp500 ribu per bulan selama 10 bulan. Serta biaya penunjang kuliah sebesar Rp750 ribu per semester.
“Mahasiswa yang mendapatkan beasiswa ini akan menerima bantuan biaya UKT sesuai PTN masing-masing setiap semester, serta bantuan lainnya yang diharapkan dapat meringankan beban mahasiswa,” ujar Hidayat.
Program beasiswa ini juga mencakup evaluasi setiap semester terkait prestasi akademik, keaktifan kuliah, serta partisipasi dalam program pengabdian masyarakat yang diadakan oleh Pemkot Surabaya.
Penerima beasiswa tersebar di 14 perguruan tinggi negeri (PTN), baik di Surabaya maupun luar kota, di antaranya ITS, UNAIR, UNESA, UGM, dan Universitas Terbuka. Mahasiswa yang berkuliah di luar Surabaya tetapi memiliki KTP Surabaya tetap bisa mengikuti program ini.
444 Mahasiswa Senang dan Bersyukur
Beberapa mahasiswa penerima beasiswa menyampaikan rasa syukur mereka atas program ini. Nadira Eliana Bahri, mahasiswa Universitas Negeri Surabaya (UNESA), merasa sangat terbantu setelah berhasil lolos beasiswa ini pada semester ganjil 2024 setelah sebelumnya gagal.
“Alhamdulillah, akhirnya di semester ketiga ini saya lolos,” ungkap Nadira, mahasiswi Jurusan DKV.
Sementara itu, Marshanda Dwi Putri, mahasiswa baru Universitas Terbuka (UT) Surabaya, juga berterima kasih kepada Wali Kota Eri Cahyadi atas program yang meringankan beban mahasiswa dari keluarga dengan keterbatasan ekonomi.
“Beasiswa ini sangat membantu meringankan beban orang tua saya,” ungkap Marshanda.
Dengan semangat yang sama, Pemkot Surabaya berharap program ini terus memberikan dampak positif bagi pendidikan dan pengembangan potensi pemuda di Kota Pahlawan. (dk/@*)