HUT Ke 3 Ormas PRBIJ, Membawa Harapan Kaum Disabilitas di Surabaya

PERISTIWA1140 Dilihat

Diagram Kota Surabaya – Peringatan HUT ke-3 Ormas Pro Rrakyat Bersatu Indonesia Jaya (PRBIJ), dilaksanakan dengan sholawatan dan doa bersama di kaza mall jalan Kapas Krampung, Sabtu (02/03/24) siang.

Diantara hadirin, nampak jajaran Pemkot Surabaya yang diwakili Fauzie Mustaqiem Yos bersama Sekretaris Komisi A DPRD Surabaya H. Budi Leksono yang merupakan salah satu pembina di Ormas PRBIJ.

Kepada awak media, Megawati sebagai ketua umum Ormas PRBIJ berharap, dengan ulang tahun yang ke-3 ini, Ormas PRBIJ semakin mendapat support dari Pemerintah.

“Pemerintah bisa mensuport penuh kegiatan-kegiatan kemanusiaan Ormas PRBIJ, terutama yang berkaitan dengan kesejahteraan dan pendidikan kaum disabilitas,” ujar Megawati.

Baca Juga :  Penggabungan Tiga Wilayah, Kodim Tunggal Surabaya Resmi Beroperasi

“Rekan-rekan bisa melihat, para disabilitas memerlukan biaya yang sangat mahal serta energi yang sangat banyak,” ungkapnya.

Dalam sambutannya, Budi Leksono menyampaikan bahwa, di usia yang ke 3 tahun Ormas PRBIJ sudah banyak membuat gerakan positif, khususnya membantu warga kota Surabaya yang marjinal.

“Jadi warga kota Surabaya yang membutuhkan perhatian kita pilih yang pertama adalah para disabilitas, jangan sampai mereka menjadi pengganguran. Kita harapkan tidak hanya orang sehat saja yang dapat bekerja,” ungkap Budi Leksono, Legislator PDI Perjuangan ini.

“Mereka ini juga sangat butuh perhatian, diberi pelatihan aneka kerajinan juga kesenian. Sehingga, kalau Pemerintah kota punya kegiatan, mereka bisa kita undang untuk menampilkan karya mereka di tempat-tempat umum,” ucap Buleks, sapaan Budi Leksono.

Baca Juga :  Utang Rp 5,6 Triliun untuk Masa Depan Surabaya: Warga atau Walikota yang Diuntungkan?

“Para Disabilitas tidak bisa berdiri sendiri, jadi kita harus bersama sama bersatu padu dalam menciptakan lingkungan yang juga sesuai dengan kebutuhan mereka,” tambah Budi.

Disamping itu, kata Budi Leksono, Pemerintah, dalam hal ini Pemkot dan DPRD Surabaya, wajib memenuhi kebutuhan masyarakat marjinal, khususnya dalam hal penyediaan lapangan kerja.

“Jadi harapan kita, Pemerintah kota benar-benar mensuport langkah positif Ormas PRBIJ supaya semakin eksis, semakin jaya dan semakin hadir untuk memberi manfaat positif warga kota Surabaya,” ucap Budi Leksono mengakhiri. (dk/yud)

Share and Enjoy !

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *