Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » PERISTIWA » Pedagang PRJ Masjid Agung gelar Baksos Pemeriksaan Mata, DPRD Surabaya sebut Spirit Kejuangan PKL

Pedagang PRJ Masjid Agung gelar Baksos Pemeriksaan Mata, DPRD Surabaya sebut Spirit Kejuangan PKL

  • account_circle Diagram Kota
  • calendar_month Sen, 8 Jul 2024
  • comment 0 komentar

DIAGRAMKOTA.COM – Bekerja sama dengan Surabaya Eye Clinic (SEC) yang berkantor di Jl. Raya Jemursari 108 Surabaya, sekumpulan pedagang yang tergabung dalam “Pangudi Panguripan Sejahtera” menyelenggarakan kegiatan bakti sosial pelayanan skrining dan pemeriksaan mata gratis bagi masyarakat umum di Pasar Rakyat Jambangan, kawasan Masjid Al Akbar Surabaya.

Mengangkat tema “Berkarya untuk Surabaya”, kegiatan yang merupakan bagian dari upaya meramaikan Pasar Rakyat Jambangan tersebut dilaksanakan pada Minggu, 7 Juli 2024, mulai pukul 07.00 hingga 11.00 WIB.

Layanan kesehatan mata yang disediakan meliputi pemeriksaan kesehatan mata umum, pemeriksaan refraksi mata, tekanan mata, serta skrining katarak.

Efendi Stiawan, ketua perkumpulan pedagang, menjelaskan bahwa inisiatif ini merupakan bagian dari komitmen pedagang yang sedang mencari kehidupan yang lebih baik dan sejahtera.

WhatsApp Image 2024 07 08 at 13.38.54 1

“Untuk memberikan manfaat kepada masyarakat, kami berinisiatif memberikan layanan kesehatan mata ini, serta beberapa layanan kesehatan lainnya,” ujar Efendi.

Ia juga menambahkan bahwa di event selanjutnya akan ada pemeriksaan darah lengkap dan papsmear bagi ibu-ibu, dengan harapan dapat menyelenggarakan rangkaian kegiatan tersebut secara gratis.

Target dari kegiatan ini adalah para pengunjung Pasar Rakyat Jambangan, sehingga memudahkan mereka untuk memeriksa kesehatan mata dan kesehatan lainnya.

“Kalo badannya sehat, cari duit juga tambah semangat,” kelakar Efendi.

Ia juga menyampaikan terima kasih kepada Dinas Koperasi atas segala upaya mereka selama ini, serta kepada seluruh pedagang di pasar.

Screenshot 20240708 160524 FunPic

Untuk memeriahkan kegiatan ini, panitia menerbitkan kupon yang bisa dibelanjakan di 200 pedagang yang menjual aneka makanan, minuman, fashion, dan lain-lain.

Kupon seharga 20 ribu rupiah ini dapat ditebus oleh pengunjung dengan harga hanya 10 ribu rupiah, yang menjadi promosi menarik bagi pengunjung.

Acara ini mendapat sambutan hangat dari masyarakat, dengan jumlah peserta pemeriksaan mata yang awalnya ditargetkan 50 orang, membeludak hingga 80 peserta.

“Kami mengajak berbagai pihak untuk berkolaborasi dan berkontribusi kepada masyarakat. Harapan kami, aksi sosial ini dapat bermanfaat bagi masyarakat dan mendukung pemberdayaan kesehatan di Kecamatan Jambangan melalui program mata sehat ini,” tambah Efendi.

Para pedagang, lanjut Efendi juga berharap kegiatan serupa dapat lebih sering dilakukan untuk mendongkrak penjualan mereka.

Paslah Asyraf Harahap, seorang pelajar SMA yang berusia 16 tahun, mengungkapkan apresiasinya atas kegiatan ini.

“Saya merasakan sepertinya ukuran kacamata yang saya pakai kurang nyaman. Saat berjalan-jalan di minggu pagi dan mengetahui ada pemeriksaan mata gratis, saya tertarik untuk memeriksakan mata saya,” kata Paslah.

Setelah diperiksa, diketahui bahwa ukuran minus pada kacamatanya bertambah, dan dia disarankan untuk mengganti ukuran tersebut agar dapat melihat dengan lebih baik.

Di tempat terpisah, Wakil Ketua DPRD Surabaya, AH Thony menyampaikan apresiasi terhadap kegiatan ini.

AH THONY 1

AH Thony, Wakil Ketua DPRD Kota Surabaya

“PKL mempunyai daya juang yang tinggi, dan mandiri. Mereka mampu bertahan di hantaman cuaca, situasi ekonomi, politik bahkan Pungli,” kata A.H Thony, politisi senior partai Gerindra ini.

“Ini merupakan bentuk spirit nilai-nilai kejuangan Pedagang Kaki Lima,” ucapnya. (dk/nw)

Penulis

Berita Hari ini Terbaru dan Terkini Diagramkota.com

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Peristiwa Hujan Lebat yang Menyebabkan Longsor di Situbondo

    Peristiwa Hujan Lebat yang Menyebabkan Longsor di Situbondo

    • calendar_month Sel, 25 Nov 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 68
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Peristiwa hujan lebat disertai angin kencang terjadi di Desa Alastengah, Kecamatan Sumbermalang, Kabupaten Situbondo, Provinsi Jawa Timur pada Senin (24/11/2025) sore. Kejadian ini mengakibatkan longsoran material yang menimpa sebuah rumah dan menyebabkan dua orang mengalami luka-luka. Penyebab dan Dampak Bencana Hujan deras yang terjadi sejak pagi hari memicu kondisi tanah yang tidak stabil. Pada […]

  • 3 Game Multiplayer Seru untuk Dimainkan Bersama Teman

    3 Game Multiplayer Seru untuk Dimainkan Bersama Teman

    • calendar_month Rab, 29 Okt 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 80
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Video game memang menyenangkan, tetapi akan jauh lebih seru jika dimainkan bersama teman. Namun, tidak semua game dirancang untuk dimainkan secara bersama-sama. Dalam daftar ini adalah beberapa rekomendasi game multiplayer terbaik. Daftar ini mencakup berbagai genre, sehingga pemain pasti akan menemukan game baru yang bisa menarik perhatian, sebagaimana dilansir dari Beebom dan GameSpot. […]

  • RRQ Hoshi vs EVOS! Lihat Jadwal MPL ID S16 Minggu Ini

    RRQ Hoshi vs EVOS! Lihat Jadwal MPL ID S16 Minggu Ini

    • calendar_month Ming, 5 Okt 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 115
    • 0Komentar

    Pertandingan Seru di Pekan Ketujuh MPL Indonesia Season 16 DIAGRAMKOTA.COM – Pekan ketujuh MPL Indonesia Season 16 kembali menghadirkan pertandingan yang sangat dinantikan oleh para penggemar esports. Di hari kedua, yaitu Sabtu, 4 Oktober 2025, beberapa laga penting akan digelar. Laga-laga ini tidak hanya menentukan posisi tim dalam klasemen tetapi juga memengaruhi peluang mereka untuk melangkah […]

  • Midtown Residence Surabaya Hadirkan Halloween Bernuansa Tenang Lewat “Sunset Yoga: Sehidup Sematras”

    Midtown Residence Surabaya Hadirkan Halloween Bernuansa Tenang Lewat “Sunset Yoga: Sehidup Sematras”

    • calendar_month Sel, 4 Nov 2025
    • account_circle Adis
    • visibility 156
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Midtown Residence Surabaya menghadirkan cara baru menikmati momen Halloween. Bukan dengan pesta kostum atau dekorasi menyeramkan, hotel ini justru mengemasnya dalam suasana damai dan menenangkan melalui kegiatan bertajuk “Sunset Yoga: Sehidup Sematras” yang berlangsung di Escape Sky Pool, area rooftop dengan panorama senja Kota Surabaya yang memesona. Mengusung konsep “Sehidup Sematras”, kegiatan ini […]

  • DKPP Sebut Biaya Sewa Jet KPU Rp90 Miliar untuk 59 Perjalanan

    DKPP Sebut Biaya Sewa Jet KPU Rp90 Miliar untuk 59 Perjalanan

    • calendar_month Kam, 23 Okt 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 224
    • 0Komentar

    Penjatuhan Sanksi Peringatan Keras terhadap Lima Anggota KPU RI DIAGRAMKOTA.COM – Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP) telah menjatuhkan sanksi peringatan keras terhadap lima anggota Komisi Pemilihan Umum (KPU) Republik Indonesia. Sanksi ini diberikan setelah mereka terbukti melanggar Kode Etik Penyelenggara Pemilu (KEPP). Keputusan tersebut dibacakan dalam sidang pembacaan putusan tujuh perkara di Ruang Sidang DKPP, Jakarta, […]

  • mantan terpidana korupsi

    Gaduh! Penetapan Ketua DPRD Jatim Ditunda, JCW: Figur Mantan Terpidana Korupsi Cermin Ketiadaan Kaderisasi

    • calendar_month Rab, 25 Sep 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 346
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Gaduh! Polemik penundaan Rapat Paripurna Penetapan Pimpinan DPRD Jatim definitif periode 2024-2029. Ketiadaan alasan yang jelas memunculkan beragam spekulasi di kalangan publik. Ada apa? Dugaan penunjukan mantan terpidana korupsi? Bahkan, salah satunya dugaan adanya penunjukan Ketua DPRD Jatim mantan narapidana korupsi. Hal tersebut muncul sebelum adanya surat keputusan kepastian penundaan rapat paripurna. Yang […]

expand_less