Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » PEMILU » Paslon Tunggal, KPU Surabaya Yakin Partisipasi Pemilih Capai 76 Persen

Paslon Tunggal, KPU Surabaya Yakin Partisipasi Pemilih Capai 76 Persen

  • account_circle Diagram Kota
  • calendar_month Jum, 20 Sep 2024
  • comment 0 komentar

DIAGRAMKOTA.COMPilkada Kota Surabaya 2024 diketahui hanya menghadirkan satu pasangan calon, yaitu Eri Cahyadi-Armuji, namun Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Surabaya tetap optimis bahwa tingkat partisipasi pemilih akan mencapai 76 persen.

Keyakinan ini diungkapkan oleh Subairi, Komisioner KPU Kota Surabaya yang membidangi Sosialisasi Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat, dan Sumber Daya Manusia (SDM). Ia menegaskan bahwa pihaknya akan terus melakukan sosialisasi kepada semua elemen masyarakat.

“Kami tetap percaya diri bisa menjaga animo masyarakat untuk datang ke TPS sebagaimana Pemilu 2024 lalu, dengan angka partisipasi di 76 persen,” ujarnya setelah media gathering yang digelar di Aula KPU Surabaya, Kamis (19/09/2024).

Menurut Subairi, Pilkada Surabaya tidak hanya sebatas pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota yang saat ini hanya menghadirkan satu pasangan calon, tetapi juga melibatkan pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur.

“Yang kami sosialisasikan bukan hanya Pilwali, tetapi juga Pilgub Jatim. Ketika masyarakat datang ke TPS, mereka akan menerima dua surat suara sekaligus, untuk Pilwali dan Pilgub,” jelasnya.

Subairi juga menambahkan bahwa pihaknya akan terus mengantisipasi kemungkinan turunnya partisipasi akibat adanya calon tunggal dengan berkolaborasi bersama berbagai pemangku kepentingan, termasuk dengan pihak Kecamatan dan Kelurahan.

“Saya rasa kehadiran kolom (kotak) kosong atau bumbung kosong tidak akan terlalu mempengaruhi minat masyarakat untuk memilih, karena kami telah melakukan berbagai langkah antisipatif. Dan sebenarnya, sosialisasi ini bukan hanya tanggung jawab KPU semata,” tegasnya.

Selain itu, Subairi juga menyebutkan bahwa KPU Surabaya telah merancang sosialisasi kreatif melalui berbagai media seperti mural, karikatur, video pendek, dan fotografi jurnalistik untuk menarik minat masyarakat.

“Selain itu, kami juga menyelenggarakan acara seni dan budaya, bekerja sama dengan media, mengadakan kegiatan jalan sehat, serta memaksimalkan penggunaan media sosial,” tambahnya.

Subairi bahkan mendorong seluruh jajarannya, termasuk PPK, untuk aktif menggunakan media sosial setiap hari. “Kalau tidak ada kegiatan di KPU Surabaya, silakan repost kegiatan yang diadakan oleh provinsi atau KPU RI,” tutupnya. (dk/nw)

Penulis

Berita Hari ini Terbaru dan Terkini Diagramkota.com

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Jalan Tol di Jawa Timur Tarif Tol Sedyatmo

    Penyesuaian Tarif Tol Sedyatmo Ditetapkan untuk Meningkatkan Kualitas Layanan, Mulai 5 Januari 2026

    • calendar_month Ming, 4 Jan 2026
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 50
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Pengelola jalan tol di Indonesia terus melakukan evaluasi dan penyesuaian tarif agar tetap sesuai dengan kebutuhan masyarakat dan kondisi ekonomi. Salah satu yang mengalami perubahan adalah Jalan Tol Sedyatmo, yang akan mulai berlaku kenaikan tarif pada 5 Januari 2026. Perubahan ini ditetapkan melalui Keputusan Menteri Pekerjaan Umum (PU) No. 1325/KPTS/M/2025 tanggal 25 November 2025. […]

  • Sebut Nama Wakil Bupati, Warga Indramayu Minta Kejati Jabar Tetapkan Tersangka Korupsi Tuper DPRD

    Sebut Nama Wakil Bupati, Warga Indramayu Minta Kejati Jabar Tetapkan Tersangka Korupsi Tuper DPRD

    • calendar_month Kam, 18 Sep 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 153
    • 0Komentar

    Aksi Massa Gapura Minta Kejaksaan Tinggi Jabar Tetapkan Tersangka Kasus Korupsi Tunjangan Perumahan DPRD Indramayu DIAGRAMKOTA.COM – Sejumlah warga Indramayu yang tergabung dalam Gerakan Aktivis Penyelamat Uang Negara (Gapura) menggelar aksi unjuk rasa di depan kantor Kejaksaan Tinggi Jawa Barat, Jalan LLRE Martadinata, Kota Bandung, pada Kamis, 18 September 2025. Mereka menuntut agar pihak kejaksaan segera […]

  • Harga dan Buyback Emas Galeri 24, Antam, dan UBS di Pegadaian 6 September 2025

    Harga dan Buyback Emas Galeri 24, Antam, dan UBS di Pegadaian 6 September 2025

    • calendar_month Sab, 6 Sep 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 327
    • 0Komentar

    Update Harga Emas di PT Pegadaian (Persero) Hari Ini DIAGRAMKOTA.COM – PT Pegadaian (Persero) terus memperbarui harga emas yang dijual kepada masyarakat. Berikut adalah informasi terkini mengenai harga emas Antam, UBS, dan Galeri 24 yang tersedia di berbagai ukuran. Harga Emas Galeri 24 Harga emas Galeri 24 hari ini untuk berbagai ukuran antara lain: 0,5 gram: […]

  • Pangdam V/Brawijaya Tegaskan Komitmen Percepatan Pembangunan KDKMP di Wilayah Jawa Timur

    Pangdam V/Brawijaya Tegaskan Komitmen Percepatan Pembangunan KDKMP di Wilayah Jawa Timur

    • calendar_month Rab, 31 Des 2025
    • account_circle Teguh Priyono
    • visibility 44
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM –  Pangdam V/Brawijaya Mayjen TNI Rudy Saladin, M.A., melaksanakan rapat evaluasi percepatan pembangunan Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih (KDKMP) secara daring melalui Zoom Meeting bersama jajaran TNI dan mitra strategis nasional, Rabu (30/12/2025). Kegiatan rapat tersebut dihadiri oleh Kasdam V/Brawijaya Brigjen TNI Zainul Bahar, S.H., M.Si., Aster Kasdam Kolonel Inf Timmy Prasetya H., S.Sos., serta […]

  • Standar Profesional Pelayanan Prima SIM-KB di Satpas Colombo Patut Diapresiasi

    Standar Profesional Pelayanan Prima SIM-KB di Satpas Colombo Patut Diapresiasi

    • calendar_month Sen, 22 Des 2025
    • account_circle Teguh Priyono
    • visibility 66
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Semangat pelayanan prima, jajaran petugas di Satuan Penyelenggara Administrasi Surat Izin Mengemudi Kendaraan Bermotor (SIM-KB) Colombo Surabaya, menghadirkan suasana pelayanan yang cepat, ramah, transparan, dan penuh kehangatan, tepatnya Wilayah hukum Satlantas Polrestabes Surabaya. Menurut keterangan Kasubnit Satpas Colombo Iptu Hariyo, Senin (22/12)2025) mengatakan, setiap warga yang datang disambut dengan layanan yang tertata mulai […]

  • 10 Restoran Lezat di Sekitar Stasiun Cipunagara Subang yang Harus Dicoba

    10 Restoran Lezat di Sekitar Stasiun Cipunagara Subang yang Harus Dicoba

    • calendar_month Sen, 15 Des 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 56
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Stasiun Cipunagara di Kabupaten Subang merupakan salah satu stasiun penting yang menyediakan layanan transportasi bagi masyarakat di kawasan Pantura Jawa Barat. Baik penumpang setempat maupun yang melintasi berbagai daerah sering mampir di stasiun ini, baik untuk menunggu kereta atau sekadar beristirahat sebentar sebelum melanjutkan perjalanan. Tidak hanya berperan sebagai tempat persinggahan, area sekitar Stasiun […]

expand_less