Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » HUKRIM » Polres Madiun Amankan Komplotan Pembobol Toko Lintas Daerah

Polres Madiun Amankan Komplotan Pembobol Toko Lintas Daerah

  • account_circle Teguh Priyono
  • calendar_month 45 menit yang lalu
  • comment 0 komentar

DIAGRAMKOTA.COM – Polres Madiun Polda Jatim mengungkap kasus pencurian dengan pemberatan yang terjadi di wilayah Kabupaten Madiun.

Dalam pengungkapan tersebut, Empat orang pelaku berhasil diamankan, sementara satu pelaku lainnya masih masuk dalam daftar pencarian orang (DPO).

4 orang tersangka itu adalah inisial JMH, AMD, MHL, dan SBM, sementara satu tersangka lainnya berinisial WWT masih dalam pengejaran petugas.

Kapolres Madiun AKBP Kemas Indra Natanegara mengatakan, kasus pencurian itu terjadi di dua lokasi kejadian perkara (TKP) di wilayah Kabupaten Madiun, masing-masing di Kecamatan Dolopo dan Kecamatan Dagangan.

β€œPara pelaku beraksi dengan cara membobol tembok bangunan, baik toko maupun gudang, menggunakan alat seperti bor, linggis, dan obeng,” kata AKBP Kemas Indra Natanegara, Kamis (15/1/2026).

Selain para pelaku, Polisi juga menyita sejumlah barang bukti berupa satu buah linggis, dua buah obeng, satu palu, dan satu kunci inggris yang digunakan untuk melancarkan aksi pencurian.

Berdasarkan hasil pengembangan, komplotan ini diketahui tidak hanya beraksi di wilayah Madiun.

β€œPelaku juga melakukan pencurian di wilayah Kabupaten Magetan. Dari pengungkapan tersebut, kami turut mengamankan barang bukti berupa emas,” jelas Kapolres Madiun.

Aksi pencurian dengan pemberatan di toko emas Magetan tersebut menyebabkan kerugian korban yang ditaksir mencapai Rp1 miliar.

Di lokasi yang sama, Kasat Reskrim Polres Madiun AKP Agus Andi Anto Prabowo menambahkan bahwa penangkapan dilakukan saat para pelaku baru saja melakukan aksi pencurian di wilayah Kabupaten Magetan.

β€œPada saat kami melakukan penangkapan, para pelaku baru saja melakukan pencurian di wilayah Magetan. Barang bukti berupa emas, uang tunai, serta alat-alat yang digunakan berhasil kami amankan,” ungkapnya.

Hasil pengembangan penyidikan, Polisi akhirnya menyita ratusan perhiasan emas yang terdiri dari 42 kalung emas. 275 cincin emas dan 144 gelang emas.

Atas perbuatannya, para tersangka dijerat Pasal 477 ayat (2) juncto Pasal 17 ayat (1) Undang-Undang Nomor 1 Tahun 2023 tentang Kitab Undang-Undang Hukum Pidana (KUHP) terkait tindak pidana pencurian dengan pemberatan, dengan ancaman hukuman maksimal 9 tahun penjara. (Dk/tgh)

  • Penulis: Teguh Priyono

Rekomendasi Untuk Anda

  • Polres Pelabuhan Tanjung Perak Tangkap Penjual Motor Hasil Begal Gangster di Bulak Surabaya.

    Polres Pelabuhan Tanjung Perak Tangkap Penjual Motor Hasil Begal Gangster di Bulak Surabaya.

    • calendar_month Kam, 18 Des 2025
    • account_circle Teguh Priyono
    • visibility 51
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Kasus begal yang dilakukan sekelompok remaja yang diketahui gangster di Jalan Bulak Kali Tinjang Baru, Surabaya, terus diselidiki Polres Pelabuhan Tanjung Perak. Satu lagi tersangka diamankan yaitu FFM Alias AD, 20, warga Surabaya, ditangkap Unit Jatanras bekerja sama dengan Polsek Kenjeran. Tersangka ini yang menjual sepeda motor curian ke seseorang yang saat ini […]

  • 15 ucapan tahun baru 2026 untuk pasangan yang penuh cinta, hangat, dan bermakna

    15 ucapan tahun baru 2026 untuk pasangan yang penuh cinta, hangat, dan bermakna

    • calendar_month Sab, 27 Des 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 82
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Tahun Baru selalu datang dengan rasa yang campur aduk antara lelah, syukur, dan harapan. Ada yang ditinggalkan di tahun lama, ada juga yang ingin diperjuangkan di tahun baru. Malam pergantian tahun akan berlangsung pada Rabu malam, 31 Desember 2025. Lalu, lembaran baru resmi dimulai pada Kamis, 1 Januari 2026. Di momen seperti ini, […]

  • UKM Teater Geo Universitas Adi Buana Surabaya Menggelar Pementasan Teater β€œ?” di Dies Natalis ke-23

    UKM Teater Geo Universitas Adi Buana Surabaya Menggelar Pementasan Teater β€œ?” di Dies Natalis ke-23

    • calendar_month Ming, 30 Jun 2024
    • account_circle Arie Khauripan
    • visibility 228
    • 0Komentar

    Diagram Kota Surabaya – Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Teater Geo Universitas Adi Buana Surabaya memperingati Dies Natalies ke-23 dengan menggelar pementasan teater berjudul β€œ?” (baca: tanda tanya). Kegiatan dilaksanakan di halaman gedung A, Kampus I Universitas PGRI Adi Buana (Unipa) Surabaya, Jl. Ngagel Dadi III-A/37, Kota Surabaya, pada Sabtu, 29 Juni 2024. Pentas teater berjudul […]

  • 5 Zodiak Paling Beruntung, Karier dan Cinta Melesat!

    5 Zodiak Paling Beruntung, Karier dan Cinta Melesat!

    • calendar_month Sel, 25 Nov 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 60
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Lima zodiak diprediksi akan mendapat alur keberuntungan yang cukup kuat sepanjang pekan ini. Energi langit bergerak dinamis dan membawa perubahan positif yang bisa mendorong keberanian, rasa percaya diri, serta peluang baru yang lebih luas. Perpindahan Bulan dari Capricorn menuju Aquarius, lalu bertemu dengan Saturnus saat berada di Pisces, menciptakan suasana yang stabil sekaligus […]

  • Kawhi Leonard Torehkan Rekor Pribadi dengan 55 Poin dalam Pertandingan Lawan Pistons

    Kawhi Leonard Torehkan Rekor Pribadi dengan 55 Poin dalam Pertandingan Lawan Pistons

    • calendar_month Sen, 29 Des 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 49
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM –Β Kawhi Leonard, bintang Los Angeles Clippers, mencatat rekor pribadi dengan mengoleksi 55 poin dalam pertandingan melawan Detroit Pistons. Performa luar biasa ini menjadi momen yang menarik perhatian seluruh dunia basket, terutama setelah Leonard memperlihatkan dominasi yang luar biasa sepanjang pertandingan. Pertandingan berlangsung di Intuit Dome, di mana Pistons kalah 112-99 dari Clippers. Ini merupakan […]

  • Kebocoran oli transmisi, kenali 5 penyebab seal gearbox bocor

    Kebocoran oli transmisi, kenali 5 penyebab seal gearbox bocor

    • calendar_month Rab, 24 Des 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 40
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COMΒ – Kebocoran oli transmisi sering kali bikin pemilik mobil panik, apalagi kalau tetesan oli mulai terlihat di bawah kendaraan. Banyak yang mengira masalahnya sepele, padahal kondisi ini bisa menjadi tanda awal kerusakan serius pada gearbox jika dibiarkan terlalu lama. Salah satu biang keladi yang paling sering terjadi adalah seal gearbox yang sudah tidak bekerja dengan […]

expand_less