Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » PEMERINTAHAN » Pemerintah Diminta Atasi Kenaikan Harga di Wilayah Bencana

Pemerintah Diminta Atasi Kenaikan Harga di Wilayah Bencana

  • account_circle Diagram Kota
  • calendar_month Sen, 1 Des 2025
  • comment 0 komentar

DIAGRAMKOTA.COM — Pegiat perlindungan konsumen sekaligus Ketua Forum Konsumen Berdaya Indonesia (FKBI), Tulus Abadi, mendorong pemerintah mengambil langkah cepat untuk menstabilkan harga bahan pangan, BBM, dan bahan bangunan di wilayah yang terdampak banjir bandang.

“Pengawasan ketat dan sanksi tegas juga mendesak untuk ditegakkan bagi pelaku pelanggaran atau yang mengambil untung secara ugal-ugalan,” ujar Tulus di Jakarta, Senin.

Bencana banjir bandang yang menerjang tiga provinsi, yakni Aceh, Sumatera Barat, dan Sumatera Utara, dilaporkan menimbulkan ratusan korban jiwa, baik meninggal dunia, hilang, maupun yang terdampak.

Selain korban jiwa, bencana juga merusak infrastruktur vital seperti jaringan transportasi, listrik, telekomunikasi, layanan kesehatan, dan fasilitas publik lainnya. Kondisi tersebut menghambat distribusi kebutuhan dasar dan memicu kenaikan harga berbagai komoditas.

Menurut Tulus, masyarakat di sejumlah wilayah mulai kesulitan memperoleh bahan pangan. Ia menyebut adanya laporan lonjakan harga komoditas, termasuk telur ayam yang mencapai Rp 90.000 per kilogram.

“Oleh sebab itu, mesti ada langkah dan upaya radikal yang harus dilakukan oleh pemerintah pusat dan pemda untuk mengatasi anomali dan fenomena tersebut,” kata dia.

Tulus menekankan pentingnya rekonstruksi cepat terhadap infrastruktur vital, meski dalam skala darurat. Ia meminta pemerintah merevitalisasi jaringan ketenagalistrikan, termasuk penyediaan gardu serta pembangkit listrik darurat.

“Pertamina perlu menjamin pasokan BBM dengan harga normal, sementara operator telekomunikasi harus menyiapkan genset darurat untuk mengaktifkan BTS,” ujarnya.

Pemerintah Diminta Atasi Kenaikan Harga

Warga korban banjir menerima bantuan Makan Bergizi Gratis (MBG) yang dibagikan petugas Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) di Aceh, Sabtu (29/11/2025). – (Dok BGN)

Menurut dia, akses komunikasi sangat krusial untuk memperlancar distribusi logistik, terutama pangan.

Ia juga mendesak penguatan pengawasan terhadap potensi distorsi pasar, seperti penimbunan dan pungutan liar yang dapat memicu kenaikan harga pangan.

Hal yang sama perlu diterapkan pada bahan bangunan, seperti besi, semen, baja, dan bata, yang harganya berpotensi melonjak akibat meningkatnya permintaan pascabencana.

Distribusi BBM dari SPBU resmi harus dipastikan berjalan dengan baik guna mencegah penimbunan dan penjualan di atas harga eceran resmi oleh pihak-pihak tertentu.

Ia juga mendorong dibentuknya posko pengaduan dancall center untuk memantau kelancaran pasokan serta perkembangan harga kebutuhan pokok dan BBM. Di sisi lain, Tulus mengingatkan masyarakat agar tidak melakukan panic buying.

“Belanjalah sesuai kebutuhan dan bangun solidaritas antarsesama warga sebagai korban bencana,” katanya.

Tulus juga mengingatkan masyarakat yang akan memberikan donasi untuk membantu para korban bencana agar menyalurkannya melalui lembaga pengumpul dana yang sah dan terpercaya. “Jika melalui pribadi, maka harus melalui orang yang dapat dipercaya dan memiliki integritas. Hal ini sangat penting agar bantuan sosial dan donasi tersebut sampai tepat sasaran dan tidak disalahgunakan oleh pihak tertentu,” ujarnya. ***

 

Penulis

Berita Hari ini Terbaru dan Terkini Diagramkota.com

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Pegadaian Kanwil XII Surabaya Gelar Pelatihan dan Pembiayaan KUR Syariah untuk UMKM Bojonegoro

    Pegadaian Kanwil XII Surabaya Gelar Pelatihan dan Pembiayaan KUR Syariah untuk UMKM Bojonegoro

    • calendar_month Sel, 5 Nov 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 157
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Dalam rangka mendukung pemberdayaan pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM), PT Pegadaian Kanwil XII Surabaya menggelar kegiatan bertajuk “Pegadaian Liga 2 2024/2025 Peduli UMKM dan Lingkungan.” Acara ini berlangsung pada 2 November 2024 di Pusat Inkubasi Bisnis (PIB) Kabupaten Bojonegoro dan dihadiri oleh puluhan pelaku UMKM dari berbagai sektor di Kabupaten Bojonegoro. […]

  • Mahfud arifin bayu airlangga

    Santer Aroma Revans, Mencuat Duet Machfud Arifin – Bayu Airlangga Maju Pilwali Surabaya 2024

    • calendar_month Sab, 22 Jun 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 164
    • 0Komentar

    Diagramkota Surabaya – Santer aroma revans Pilwali Surabaya. Pasalnya, kabar tentang kemungkinan majunya Machfud Arifin dalam Pemilihan Wali Kota Surabaya 2024 kembali mencuat. Mantan Kapolda Jawa Timur ini dirumorkan akan berduet dengan Bayu Airlangga, menantu Soekarwo, yang merupakan tokoh muda dari Partai Golkar. Menurut sumber terpercaya, Machfud akan maju dari Partai Gerindra sementara Bayu akan […]

  • Wapres Gibran Tinjau SMANOR Sidoarjo, Bahas Peningkatan Fasilitas dan Pembangunan Kolam Renang

    Wapres Gibran Tinjau SMANOR Sidoarjo, Bahas Peningkatan Fasilitas dan Pembangunan Kolam Renang

    • calendar_month Rab, 29 Jan 2025
    • account_circle Adis
    • visibility 207
    • 0Komentar

    Diagramkota.com – Wakil Presiden RI, Gibran Rakabuming Raka, melakukan kunjungan kerja ke Sekolah Menengah Atas Negeri Olahraga (SMANOR) Sidoarjo pada Rabu, 29/01/2025. Kunjungan ini menjadi langkah penting dalam mendukung pengembangan atlet muda berbakat di Jawa Timur.   Dalam kunjungannya, Wapres meninjau langsung berbagai fasilitas yang tersedia di SMANOR. Sekolah ini memiliki keunikan tersendiri karena hanya […]

  • Gelar Apel Pembinaan, Satgas PDIP Surabaya Perkuat Tupoksi : Jaga marwah dan Kehormatan Partai

    Gelar Apel Pembinaan, Satgas PDIP Surabaya Perkuat Tupoksi : Jaga marwah dan Kehormatan Partai

    • calendar_month Rab, 23 Jul 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 193
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Satgas DPC PDIP Surabaya menggelar Apel Pembinaan bersama Satgas DPD PDIP Jawa Timur. Apel Pembinaan tersebut berlangsung di gedung Baguna Lantai 2 DPC PDIP Surabaya Jl. Adityawarman, pada Selasa malam (22/07/2025). Turut hadir dalam kegiatan itu Komandan Satgas DPD PDIP Jatim Suyanto, Komandan Satgas DPC PDIP Surabaya Arjuna Rizki Krisnayana dan Wakil Sekretaris […]

  • 10 drakor romcom Netflix yang ringan dan menghibur

    10 drakor romcom Netflix yang ringan dan menghibur

    • calendar_month Sab, 13 Des 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 87
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Netflix sering kali menampilkan cerita yang penuh teka-teki dengan mengusung berbagai jenis genrethrillerhingga adegan. Ceritanya akan merilis seluruh episode secara bersamaan. Penonton tidak perlu menunggu episode berikutnya dirilis karena dapat langsung menonton drama tersebut secara berturut-turut. Namun, bukan berarti Netflix hanya menghadirkan genrethrillerhingga tindakan saja. Beberapa drama Korea asli Netflix menyajikan cerita ringan dengan […]

  • Debat Publik Perdana Calon Bupati dan Wakil Bupati Sidoarjo: Visi, Misi, dan Program Unggulan Dipaparkan

    Debat Publik Perdana Calon Bupati dan Wakil Bupati Sidoarjo: Visi, Misi, dan Program Unggulan Dipaparkan

    • calendar_month Sab, 19 Okt 2024
    • account_circle Adis
    • visibility 254
    • 0Komentar

    Diagramkota.com – Debat publik perdana calon Bupati dan Wakil Bupati Sidoarjo digelar di Fave Hotel, Sabtu malam (19/10/2024). Acara ini berlangsung dengan tertib, dihadiri oleh berbagai elemen masyarakat, dan disiarkan langsung melalui beberapa saluran media. Dalam debat ini, masing-masing pasangan calon (Paslon) diberikan kesempatan untuk memaparkan visi, misi, serta program unggulan mereka dalam membangun Kabupaten […]

expand_less