Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » PERISTIWA » Sepeda Motor Aset Partai Hilang di Kantor DPC PDIP Surabaya

Sepeda Motor Aset Partai Hilang di Kantor DPC PDIP Surabaya

  • account_circle Diagram Kota
  • calendar_month Sen, 9 Jun 2025
  • comment 0 komentar

DIAGRAMKOTA.COM – Sebuah sepeda motor yang merupakan aset milik DPC PDI Perjuangan Kota Surabaya dilaporkan hilang pada Minggu pagi (8/6/2025). Kendaraan tersebut diketahui merupakan bantuan dari DPD PDI Perjuangan Provinsi Jawa Timur yang diserahkan langsung oleh Ketua DPD PDIP Jatim, MH Said Abdullah.

Menurut informasi yang diperoleh dari salah satu pedagang makanan berinisial BB yang berjualan di sekitar kantor DPC PDIP Surabaya, sepeda motor tersebut adalah salah satu dari dua unit kendaraan yang biasa digunakan oleh staf sekretariat partai.

“Sepeda motor itu adalah bantuan dari DPD, jumlahnya ada dua. Yang hilang katanya yang biasa dipakai Mas Wahyudi,” ujar BB saat diwawancarai secara investigatif.

BB juga menyampaikan bahwa kendaraan tersebut sehari-harinya digunakan oleh dua staf sekretariat DPC PDIP Kota Surabaya, yakni Dhayu Nitratama dan Wahyudi.

“Menurut informasi, hilangnya tadi pagi. Sampai malam ini, Pak Yordan (Plt Ketua DPC) masih berada di kantor partai untuk meminta keterangan dari Anas Karno selaku Kepala Sekretariat,” ungkap BB.

Dari informasi tambahan yang diperoleh, sepeda motor yang hilang diketahui bermerk Honda Beat warna hitam dengan plat nomor AG. Kendaraan tersebut telah terdaftar dalam inventaris aset partai, sehingga dapat dilakukan pengecekan melalui STNK, BPKB, hingga nomor rangka.

“Ini bukan hanya soal nilai materi, tapi menyangkut wibawa, keamanan, dan martabat partai,” ucap seorang kader PDIP yang enggan disebutkan namanya.

Hingga saat ini, pihak kepolisian—baik dari Polsek maupun Polres setempat—belum menerima laporan resmi dari DPC PDIP Kota Surabaya. Padahal, kehilangan ini dinilai sebagai tragedi pertama yang menyangkut keamanan kantor partai.

“Peristiwa ini perlu diusut tuntas karena menjadi tolok ukur bagaimana partai menjaga aset dan martabatnya di kota pemenang pemilu seperti Surabaya,” tambah sumber tersebut.

Sementara itu, menurut informasi dari salah satu kader PDIP berinisial BS, Anas Karno sempat terlihat bertemu dengan Wahyudi dan Dhayu Nitratama di sebuah warung makan di kawasan Gubeng Pojok selepas Maghrib, Minggu (8/6/2025).

Penulis

Berita Hari ini Terbaru dan Terkini Diagramkota.com

Rekomendasi Untuk Anda

  • Jadwal TV Indosiar 6 Januari 2026

    Jadwal TV Indosiar 6 Januari 2026

    • calendar_month Sel, 6 Jan 2026
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 73
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Berikut ini adalah jadwal tayang acara televisi Indosiar TV lengkap, 6 Januari 2026. Terdapat jadwal siaran langsung TV Indosiar yang meliputi Live Fokus dan Live Patroli. Berikut adalah jadwal lengkap Indosiar, Selasa 6 Januari 2026. Jam Tayang Program Acara 00:00 D’ACADEMY 7 THE BEST OF JUARA 5 MILA 01:30 Film Asia Mega: Perang 03:00 […]

  • Cina Bantu Gaza Rp 1,66 Triliun

    Cina Bantu Gaza Rp 1,66 Triliun

    • calendar_month Sab, 6 Des 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 56
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Pemerintah Cina akan memberikan bantuan sebesar 100 juta dolar AS atau sekitar 1,66 triliun rupiah kepada warga Palestina di Gaza untuk mendukung proses rekonstruksi. “Kemarin, Presiden Xi Jinping menyatakan bahwa Tiongkok dan Prancis akan bekerja sama dalam mencari solusi yang menyeluruh, adil, dan berkelanjutan untuk Palestina. Sebagai tambahan, Tiongkok mengumumkan akan memberikan bantuan sebesar 100 juta […]

  • Influencer Mirip UI Dikenal ‘Dark UI’ Jadi Viral Sebelum Debut Pornonya

    Influencer Mirip UI Dikenal ‘Dark UI’ Jadi Viral Sebelum Debut Pornonya

    • calendar_month Sen, 22 Sep 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 208
    • 0Komentar

    Kemiripan yang Menarik Perhatian DIAGRAMKOTA.COM – Beberapa waktu terakhir, dunia media sosial kembali dihebohkan oleh seorang influencer yang dikenal memiliki wajah mirip dengan salah satu penyanyi ternama. Nama yang sering disebut adalah Ai Yo, yang telah menarik perhatian publik karena kemiripannya yang sangat mencolok dengan IU, seorang penyanyi asal Korea Selatan. Siapa Ai Yo? Ai […]

  • Ratusan Massa Duduki ruang Paripurna DPRD Surabaya, AH Thony ambil Sikap!

    Ratusan Massa Duduki ruang Paripurna DPRD Surabaya, AH Thony ambil Sikap!

    • calendar_month Rab, 10 Jul 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 165
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Ratusan massa relawan mendatangi halaman Gedung DPRD Surabaya tepat pukul 12:00, Rabu (10/07/2024) siang. Massa yang terdiri dari relawan Pendowo, Prawiro, Bolone Mas Thony, Mak Milenial, dan Kompas (Komunitas Pergerakan Arek Suroboyo) menuntut Drs. A. Hermas Thony, M.Si., selaku Wakil Ketua DPRD Surabaya agar mencalonkan diri sebagai Walikota Surabaya periode 2024-2029. “Kami meminta […]

  • Ramalan Zodiak Libra Hari Ini: Cinta, Karier, Keuangan, Kesehatan, dan Keberuntungan

    Ramalan Zodiak Libra Hari Ini: Cinta, Karier, Keuangan, Kesehatan, dan Keberuntungan

    • calendar_month Rab, 5 Nov 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 137
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Diperintah oleh Venus, planet keindahan, cinta, dan keseimbangan, Libra dikenal sebagai sosokdiplomatis, seimbang, dan estetis. Sebagai zodiak berelemen udaraAnda lebih mengutamakan keanggunan dalam berpikir, berbicara, dan bertindak, selalu berusaha menyeimbangkan antara logika dan perasaan. Besok, pengaruh Marsmendorong Anda untuk bertindak lebih tegas setelah masa refleksi yang panjang. Insting dan rasa keadilan Anda menyatu […]

  • Art Lab Surabaya

    Gunung Penanggungan Jadi Inspirasi, Lima Perupa Pamerkan Jejak Spiritual di Art Lab Surabaya

    • calendar_month Rab, 12 Nov 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 149
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM— Gunung Penanggungan yang dikenal sarat dengan nilai sejarah, spiritual, dan kebudayaan menjadi sumber inspirasi bagi lima perupa asal Jawa Timur dalam pameran bertajuk “Kaki-kaki Penanggungan”. Pameran ini resmi dibuka di Art Lab Surabaya, menampilkan karya yang memadukan pesan ekologis, refleksi budaya, dan spiritualitas manusia.(11/11/25) Lima seniman yang terlibat Aris Daboel, Fathur Rojib, Iskandar Cak […]

expand_less