Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » PERISTIWA » DAERAH » Jawa Timur Ada Lawan Lima Kotak Kosong dalam Pilkada 2024 Mendatang 

Jawa Timur Ada Lawan Lima Kotak Kosong dalam Pilkada 2024 Mendatang 

  • account_circle Arie Khauripan
  • calendar_month Jum, 6 Sep 2024
  • comment 0 komentar

DIAGRAMKOTA.COM – Fenomena kotak kosong dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 menjadi sorotan publik. Presiden Jokowi, dalam kunjungannya ke Pasar Soponyono, Surabaya, menyatakan bahwa kotak kosong merupakan bagian integral dari proses demokrasi di Indonesia.

“Ya memang kenyataannya di lapangan seperti itu, kotak kosong pun juga ada proses demokrasi,” kata Presiden Jokowi, Jumat (6/9/2024).

Presiden Jokowi menekankan bahwa keberadaan kotak kosong mencerminkan realitas demokrasi di berbagai tingkatan, baik di kabupaten, kota, maupun provinsi.

Meskipun ada tantangan dalam proses demokrasi, menurut Jokowi, hal tersebut merupakan bagian dari mekanisme yang harus diterima untuk memastikan sistem demokrasi tetap berjalan secara sehat.

Sementara Komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jawa Timur Choirul Umam memastikan lima daerah di Jatim akan melangsungkan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) dengan calon tunggal.

“Iya (calon tunggal) karena tidak ada perpanjangan pendaftaran lagi, masa perpanjangan pendaftaran pasangan calon Kepala Daerah di lima kabupaten/kota telah berakhir pada Rabu (4/9/2024),” kata Choirul Umam saat dihubungi, Kamis (5/9/2024).

Mereka yang saat ini menjadi bakal pasangan calon tunggal meliputi Eri Cahyadi-Armuji (Kota Surabaya), Ony Anwar Harsono-Dwi Rianto Djatmiko (Ngawi), Adi Wibowo-Mokhamad Nawawi (Kota Pasuruan), M. Nur Arifin-Syah Muhammad Nata Negara (Trenggalek), serta Fandi Akhmad Yani-Asluchul Alif (Gresik).

Sebelumnya diberitakan, KPU RI mencatat ada 41 daerah yang hanya memiliki satu bakal pasangan calon kepala daerah atau calon tunggal pada Pilkada Serentak 2024 berdasarkan data per Rabu (4/9) pukul 23.59 WIB.

Ketua KPU RI Mochammad Afifuddin menyebutkan 41 daerah itu terdiri atas satu provinsi, 35 kabupaten, dan lima kota. Berdasarkan data dari KPU, Kamis, tersisa 41 wilayah dengan calon tunggal yang sebelumnya sebanyak 43 daerah.

Keberadaan kotak kosong, meskipun menjadi tantangan, juga merupakan peluang untuk meningkatkan kualitas demokrasi dan memastikan bahwa suara rakyat benar-benar didengar dan dihargai. (dk/akha)

  • Penulis: Arie Khauripan

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Raksasa Tumbang! Dua Tim Promosi Kalahkan Persebaya dan Persib

    Raksasa Tumbang! Dua Tim Promosi Kalahkan Persebaya dan Persib

    • calendar_month Jum, 22 Agu 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 40
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM — Tim-tim dari Liga 1 akhirnya kalah di awal musim Super League 2025/2026. Dua tim promosi langsung memberikan kejutan dengan mengalahkan Persebaya Surabaya dan Persib Bandung. PSIM Yogyakarta berhasil membuat Persebaya Surabaya malu di depan ribuan penggemar Bonek di Stadion Gelora Bung Tomo. Sementara itu, Persijap Jepara menghentikan juara bertahan Persib Bandung dengan cara yang […]

  • 21 Juni, Bus ‘Sinar Mandiri Mulia’ Masih Tarik Tarif Liburan Idul Adha

    21 Juni, Bus ‘Sinar Mandiri Mulia’ Masih Tarik Tarif Liburan Idul Adha

    • calendar_month Ming, 23 Jun 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 30
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Kementrian Perhubungan dan Organda sudah menyepakati harga khusus angkutan umum untuk Hari Raya Idul Adha berlaku antara tanggal 14 hingga 18 Juni 2024, namun masih ada beberapa pihak yang nakal, tetap memberlakukan tarif liburan lebaran hingga Jumat 21 Juni 2024. Salah satunya adalah PO Sinar Mandiri Mulia. Kenaikan harga hingga 50 persen diberlakukan […]

  • Jelang Ramadhan Satgas Pangan Polda Jatim Sidak Sejumlah Pasar Harga Bapokting Relatif Stabil

    Jelang Ramadhan Satgas Pangan Polda Jatim Sidak Sejumlah Pasar Harga Bapokting Relatif Stabil

    • calendar_month Rab, 19 Feb 2025
    • account_circle Teguh Priyono
    • visibility 36
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Dalam rangka memastikan ketersediaan barang kebutuhan pokok dan barang penting (Bapokting) aman selama masa Ramadan, Satgas Pangan Polda Jatim melakukan pengecekan di sejumlah tempat Kali ini Tim Satgas Pangan Polda Jatim, bersama Dinas terkait, melakukan pemantauan di pasar tradisional Wonokromo. Pengecekan dipimpin langsung oleh Kanit III Subdit I Ditreskrimsus Kompol Harjanto Mukti Eko […]

  • Pasca Insiden, Komisi D Lakukan Evaluasi Pelayanan Pasien RSUD M Soewandhi

    Pasca Insiden, Komisi D Lakukan Evaluasi Pelayanan Pasien RSUD M Soewandhi

    • calendar_month Kam, 7 Nov 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 20
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Komisi D DPRD Kota Surabaya menggelar rapat koordinasi dengan manajemen RSUD Dr. Muhammad Soewandhi, terkait pelayanan pasien, Selasa (0511/24) di ruang Komisi D. Seperti diketahui sebelumnya ramai pemberitaan terkait insiden pelayanan pasien di RSUD Dr. M. Soewandhi yang nenyebabkan pasien meninggal pada Jumat dini hari pekan lalu (01/11/24), namun hal itu sudah di […]

  • Menko Polhukam: Jaksa Agung dan Kapolri Sudah Bergandengan Tangan

    Menko Polhukam: Jaksa Agung dan Kapolri Sudah Bergandengan Tangan

    • calendar_month Sel, 28 Mei 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 28
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Menteri Koordinator Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) Hadi Cahyanto menggandeng tangan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo dan Jaksa Agung ST Burhanuddin dalam momen yang menarik perhatian usai menghadiri acara Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE) Summit 2024 dan peluncuran teknologi pemerintah di Istana Negara, Jakarta, pada 27 Mei 2024. Hadi terlihat menuruni anak […]

  • Bukti Dedikasi, Lilik Hendarwati Tuai Penghargaan di Tengah Tugas Legislasi

    Bukti Dedikasi, Lilik Hendarwati Tuai Penghargaan di Tengah Tugas Legislasi

    • calendar_month Sen, 28 Jul 2025
    • account_circle Teguh Priyono
    • visibility 16
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM— Kerja keras dan dedikasi Lilik Hendarwati sebagai anggota DPRD Jawa Timur kembali menuai apresiasi. Berdasarkan hasil survei yang dirilis oleh The Republic Institute, Lilik berhasil masuk dalam daftar 10 besar anggota DPRD Jatim dengan kinerja terbaik tahun 2025. Penghargaan ini menjadi bukti nyata bahwa kerja legislasi yang konsisten, responsif, dan berpihak pada rakyat tetap […]

expand_less