Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » HANKAM » Gerakan Pangan Murah: Polresta Malang Kota Siapkan 36 Ton Beras SPHP

Gerakan Pangan Murah: Polresta Malang Kota Siapkan 36 Ton Beras SPHP

  • account_circle Teguh Priyono
  • calendar_month Rab, 13 Agu 2025
  • comment 0 komentar

DIAGRAMKOTA.COM – Polresta Malang Kota Polda Jatim menunjukkan komitmennya mendukung program pemerintah dalam menjaga stabilitas harga pangan dan membantu masyarakat mendapatkan bahan pokok berkualitas dengan harga yang lebih terjangkau.

Sebanyak 36 ton atau 7.200 sak beras jenis SPHP (Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan) telah disiapkan untuk Gerakan Pangan Murah dan didistribusikan ke Polsek jajaran.

Beras SPHP yang sudah dikemas per 5 kg ini dijual dengan harga Rp 55.000 per sak, lebih rendah dibanding harga di pasaran.

Dari 36 Ton sudah disebar agar lebih merata ke masyarakat, seperti dilingkungan Polresta Malang Kota (1 ton), Polsek Klojen (6 ton), Polsek Kedungkandang (6 ton), Polsek Blimbing (6 ton), Polsek Lowokwaru (7 ton) dan Polsek Sukun (10 ton).

Kapolresta Malang Kota Kombes Pol Nanang Haryono SH, SIK, MSi menjelaskan penjualan beras SPHP ini salah satu bentuk dukungan untuk pemerintah yang terus berupaya menjaga stabilitas pasokan dan harga pangan.

“Tujuan kami membantu masyarakat agar bisa mudah untuk mendapatkan beras yang berkualitas dan harga terjangkau, sekaligus Polri membantu dalam menekan inflasi pangan, serta menjaga ketersediaan stok di tengah fluktuasi harga pasar,” ungkap Kombes Pol Nanang, Selasa (12/8/25).

Kombes Pol Nanang menegaskan bahwa target konsumen program ini adalah masyarakat umum, khususnya warga dengan daya beli terbatas.

Untuk itu, Kombes Nanang menugaskan setiap anggota Bhabinkamtibmas dan personel Polsek jajaran mengawasi penjualan diwilayah masing-masing agar tepat sasaran dan tidak dimanfaatkan pihak yang menguntungkan diri sendiri.

“Kami berharap beras SPHP dengan harga murah ini, bisa sampai tangan warga yang membutuhkan,” tambahnya.

Antusiasme masyarakat terhadap program ini terpantau sangat tinggi.

Hal itu seperti dilihat pada penjualan di Polresta Malang Kota yang dimulai pada Jumat (8/8) pekan lalu langsung menghabiskan stok 1 ton.

Demikian juga Polsek Lowokwaru yang mendapat 7 ton beras juga terjual habis dalam sehari.

“Hingga Senin (11/8), dari data sementara total beras SPHP yang terjual di sudah mencapai 22 ton atau 4.400 sak kemasan 5 kg,”jelas Kombes Pol Nanang.

Hingga berita ini ditulis, proses penjualan masih berlangsung di Polsek Sukun, Blimbing, Klojen dan Polsek Kedungkandang.

Pendistribusian dan penjualan dengan pengawasan kepolisian, Gerakan Pangan Murah ini bisa langsung dirasakan manfaatnya oleh warga dan tepat sasaran.

“Gerakan Pangan Murah Polresta Malang Kota ini salah satu bentuk pelayanan Polri untuk masyarakat, selain menjaga keamanan juga aktif menjaga stabilitas pangan masyarakat tercukupi,” tutup Kombes Pol Nanang. (dk/tgh)

  • Penulis: Teguh Priyono

Rekomendasi Untuk Anda

  • Dua Klaster Tersangka dalam Kasus Ijazah Jokowi, Apa Perbedaannya?

    Dua Klaster Tersangka dalam Kasus Ijazah Jokowi, Apa Perbedaannya?

    • calendar_month Jum, 7 Nov 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 138
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM — Pihak kepolisian mengungkap terdapat dua kelompok tersangka dalam kasus dugaan ijazah palsu Presiden ke-7 Joko Widodo (Jokowi). Total terdapat delapan tersangka dalam kasus ini. Kelompok pertama terdiri dari lima orang yaitu ES KTR, MRF, RE, dan DHL. Berikutnya, kelompok kedua terdiri dari tiga orang yaitu RS, RHS, dan TT. Kepala Reskrimum Polda Metro Jaya, […]

  • Bpjs kesehatan lurah Pacarkeling surabaya

    BPJS Kesehatan Surabaya Gelar Sosialisasi, Warga Pacarkeling Dapat Penjelasan Lengkap

    • calendar_month Kam, 13 Feb 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 177
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – BPJS Kesehatan Surabaya bersama Dinas Kesehatan Kota Surabaya menggelar sosialisasi bagi Ketua RW, perwakilan Ketua RT, serta Kader Surabaya Hebat (KSH) se-Kelurahan Pacarkeling. Acara yang berlangsung di Balai RW X Pacarkeling, Surabaya, ini bertujuan untuk memberikan pemahaman terkait fasilitas BPJS Kesehatan serta solusi jika masyarakat mengalami kendala dalam penggunaannya. Lurah Pacarkeling: Sosialisasi Penting […]

  • Brutal! Advokat Diserang Debt Collector di Surabaya, Empat Pelaku Ditangkap

    Brutal! Advokat Diserang Debt Collector di Surabaya, Empat Pelaku Ditangkap

    • calendar_month Sen, 20 Jan 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 226
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Kapolrestabes Surabaya Kombespol Luthfie Sulistiawan mengungkapkan kasus pengeroyokan terhadap seorang advokat yang terjadi di depan Depot Nasi Goreng, kawasan Griyo Kebraon, Karang Pilang, pada Senin, 13 Januari 2025. Insiden ini bermula saat Tjetjep Mohammad Yasien, atau Gus Yasien (57), seorang advokat yang sedang menangani kasus tunggakan kartu kredit, diserang secara brutal hingga mengalami […]

  • Dua Pengedar di Surabaya Ditangkap: Polrestabes Surabaya sita 2,2 Gram Sabu siap edar

    Dua Pengedar di Surabaya Ditangkap: Polrestabes Surabaya sita 2,2 Gram Sabu siap edar

    • calendar_month Sen, 25 Nov 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 147
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Satuan Reserse Narkoba Polrestabes Surabaya kembali menunjukkan komitmennya dalam memberantas peredaran narkoba. Dalam operasi yang digelar Senin malam (7/10), dua tersangka berhasil diamankan di sebuah rumah di Jl. Kapas Lor Wetan 3 Buntu, Tambaksari, Surabaya. Operasi ini dilakukan setelah adanya laporan dari masyarakat tentang aktivitas mencurigakan di lokasi tersebut. Petugas berhasil menyita barang […]

  • Blegur Prijanggono

    DTV: Blegur Sebut Kesejahteraan Masyarakat Jawa Timur yang Utama!

    • calendar_month Sab, 31 Agu 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 144
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Anggota DPRD Provinsi Jawa Timur 2024-2029 terlantik, Blegur Prijanggono memastikan, dirinya bersama seluruh anggota Fraksi Golkar Jatim akan berupaya keras mengangkat kesejahteraan masyarakat Jawa Timur. Ditemui di ruang kerjanya usai pengambilan sumpah jabatannya, Legislatif dua periode berjalan ini, juga rindu pendidikan anak-anak Jawa Timur bebas dari berbagai permasalahan yang ada. Berikut Visual pernyataannya !

  • Operasi Sukses, Satresnarkoba Bondowoso Ciduk Pengedar Sabu di Kecamatan Tapen

    Operasi Sukses, Satresnarkoba Bondowoso Ciduk Pengedar Sabu di Kecamatan Tapen

    • calendar_month Ming, 28 Jul 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 147
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Satresnarkoba Polres Bondowoso berhasil menangkap seorang pengedar narkotika jenis sabu di Desa Gununganyar, Kecamatan Tapen, Kabupaten Bondowoso, pada Jumat, 26 Juli 2024 sekitar pukul 18.00 WIB. Tersangka, berinisial LLD (42), ditangkap saat sedang menunggu pembeli sabu. Penangkapan ini bermula dari informasi yang diterima oleh anggota Satresnarkoba Polres Bondowoso pada Rabu, 24 Juli 2024. […]

expand_less