Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » HANKAM » Polres Situbondo Ungkap Kasus Narkoba, Berhasil Amankan 3 Tersangka Pengedar dan 4,21 gram Sabu

Polres Situbondo Ungkap Kasus Narkoba, Berhasil Amankan 3 Tersangka Pengedar dan 4,21 gram Sabu

  • account_circle Teguh Priyono
  • calendar_month Jumat, 9 Mei 2025
  • comment 0 komentar
  • print Cetak

info Atur ukuran teks artikel ini untuk mendapatkan pengalaman membaca terbaik.

DIAGRAMKOTA.COM – Satuan Reserse Narkoba (Satresnarkoba) Polres Situbondo Polda Jatim kembali menunjukkan komitmennya dalam memberantas peredaran narkotika di wilayah Kabupaten Situbondo.

Kali ini, Tiga orang terduga pengedar sabu berhasil diamankan berikut barang bukti narkoba 7 paket sabu total 4,21 gram.

Kapolres Situbondo AKBP Rezi Dharmawan, S.I.K., M.I.K. melalui Kasat Resnarkoba AKP Muhammad Luthfi, S.H. menerangkan pengungkapan peredaran sabu berawal dari laporan informasi dari masyarakat.

Hingga akhirnya pada Sabtu 3 Mei 2025 sekitar pukul 19.30 wib Polisi mengamankan Satu orang diduga pengedar sabu berinisial RAM (32) warga Panarukan.

“Tersangka diamankan pada saat akan melakukan transaksi atau mengedarkan narkoba di wilayah Kelurahan Dawuhan Situbondo, saat digeledeah ditemukan 1 pake sabu dalam plastik klip 0,2 gram,” kata AKP Muhammad Luthfi, Jumat (9/5).

Tidak berhenti disitu, setelah Tim Opsnal Satresnarkoba mendapat informasi asal narkoba yang diperoleh tersangka RAM kemudian dilanjutkan penyelidikan dan pengembangan untuk meringkus tersangka lainnya.

Selanjutnya pada hari yang sama sekitar pukul 22.30 wib, Tim Opsnal Satresnarkoba bergerak ke wilayah Panarukan dan berhasil mengamankan HW (35) disebuah rumah di Pesisir Utara Kilensari.

Dari HW petugas menyita barang bukti berupa 3 plastik klip berisi sabu masing 0,2 gram, 1 plastik klip berisi sabu 0,26 gram dan 1 plastik klip berisi 2 paket sabu 2,85 gram.

Polusi kembali melakukan pengembangan dan Tim Opsnal Satresnarkoba pada Minggu 4 Mei 2025 sekitar pukul 19.30 wib di Desa Kilensari Panarukan mengamankan 1 tersangka berinisial SH (37).

“Ada 3 tersangka yang diamankan yakni RAM, HW dan SH, dengan total barang bukti narkoba jenis sabu total 4,21 gram dan juga beberapa lebih barang bukti lainnya” terang AKP Muhammad Luthfi

Lebih lanjut, AKP Muhammad Luthfi menegaskan pengungkapan kasus narkoba ini menjadi bukti keseriusan Polres Situbondo Polda Jatim dalam upaya memutus mata rantai peredaran narkotika yang merusak generasi muda.

“Kami tidak akan memberi ruang bagi pelaku peredaran narkoba. Ini bentuk komitmen kami dalam menjaga Situbondo agar bersih dari narkotika,” tegasnya.

Saat ini, ketiga tersangka diamankan di Mapolres Situbondo dan akan dijerat dengan pasal 114 dan/atau 112 Undang-Undang RI No. 35 Tahun 2009 tentang Narkotika dengan ancaman hukuman maksimal 20 tahun penjara.(dk/tgh)

  • Penulis: Teguh Priyono

Rekomendasi Untuk Anda

  • Wakapolri Tinjau Penyaluran Bantuan Polri untuk Warga Terdampak Bencana di Padang Pariaman

    Wakapolri Tinjau Penyaluran Bantuan Polri untuk Warga Terdampak Bencana di Padang Pariaman

    • calendar_month Minggu, 28 Des 2025
    • account_circle Teguh Priyono
    • visibility 53
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Polri menyalurkan bantuan kemanusiaan kepada masyarakat terdampak bencana di Kabupaten Padang Pariaman, Sumatera Barat, dalam rangka kunjungan kerja Wakapolri Komjen Pol Dedi Prasetyo, Minggu (28/12/2025). Dalam kegiatan tersebut, Polri menyiapkan sebanyak 200 paket sembako yang berasal dari Gudang Logistik Polda Sumatera Barat. Penyaluran bantuan didukung oleh kekuatan 200 personel gabungan Polda dan Polres […]

  • Wakil Ketua MPR RI Menegaskan Komitmen Tidak Amandemen UUD 1945

    Wakil Ketua MPR RI Menegaskan Komitmen Tidak Amandemen UUD 1945

    • calendar_month Jumat, 28 Jun 2024
    • account_circle Arie Khauripan
    • visibility 213
    • 0Komentar

    Diagram Kota Jakarta – Ahmad Basarah, Wakil Ketua MPR RI, menegaskan komitmennya bahwa MPR di bawah kepemimpinannya tidak akan melakukan amandemen terhadap Undang-Undang Dasar 1945 (UUD 1945). Basarah mengungkapkan bahwa MPR sudah tidak mampu melaksanakan amandemen karena masa jabatannya akan segera berakhir beberapa bulan lagi. “Wacana amandemen dan lain sebagainya ditegaskan bahwa MPR di kempemimpinan […]

  • Ramalan Zodiak Sagitarius 8 Desember 2025: Cinta, Karier, Kesehatan, dan Keuangan

    Ramalan Zodiak Sagitarius 8 Desember 2025: Cinta, Karier, Kesehatan, dan Keuangan

    • calendar_month Senin, 8 Des 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 74
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Hari ini merupakan salah satu hari yang penuh dengan kesempatan bagi Sagitarius. Energi positif mengalir deras, membuka jalan baru yang berpotensi membawa Anda ke kondisi yang lebih menguntungkan. Banyak hal bisa berkembang lebih cepat daripada biasanya, terutama jika Anda berani mengambil tindakan berani. Lingkungan yang mendukung ini mempermudah Anda dalam memperluas jaringan hubungan. Pertemuan […]

  • Lawson Teman Mudik Lebaran 2025, Hadir di Sejumlah Titik Strategis dan Tawarkan Promo Menarik

    Lawson Teman Mudik Lebaran 2025, Hadir di Sejumlah Titik Strategis dan Tawarkan Promo Menarik

    • calendar_month Senin, 24 Mar 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 151
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Menyambut musim mudik Lebaran 2025, Lawson siap menjadi tempat singgah yang nyaman bagi para pemudik yang melakukan perjalanan.

  • DEWA Saham, Analisis Pasar Saham Saham BMRI ,JPFA

    Pentingnya Tanggal Kepemilikan Saham untuk Menerima Dividen, Hari Ini Batas Akhir Pembelian Saham BBRI dan ADRO

    • calendar_month Senin, 29 Des 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 124
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Investor yang ingin mendapatkan dividen dari saham PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BBRI) dan PT AlamTri Resources Indonesia Tbk (ADRO) harus memperhatikan tanggal penting. Hari ini, Senin (29/12), menjadi batas akhir bagi investor yang ingin membeli saham agar tetap berhak menerima pembagian dividen interim tahun buku 2025. Tanggal tersebut merupakan cum dividend […]

  • Destinasi Wisata Budaya Unik Di Indonesia

    Destinasi Wisata Budaya Unik Di Indonesia

    • calendar_month Minggu, 16 Mar 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 219
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Destinasi wisata budaya unik di IndonesiaDari Sabang sampai Merauke, tersebar beragam tradisi, ritual, dan peninggalan sejarah yang membentuk destinasi wisata budaya unik dan memikat. Berikut beberapa destinasi yang patut Anda jelajahi: 1. Kampung Naga, Jawa Barat: Desa Adat yang Menolak Modernisasi Terletak di Tasikmalaya, Kampung Naga adalah perkampungan adat Sunda yang unik. Desa […]

expand_less