Lewat Lomba Mural, KPU Surabaya Sosialisasi Pilkada Serentak 2024

PILKADA697 Dilihat

Diagramkota.com SurabayaKPU Kota Surabaya memanfaatkan mural sebagai sarana sosialisasi Pemilu Serentak 2024. Supaya lebih menarik, menggambar ditembok pinggir jalan tersebut dilombakan.

Lomba tersebut bertema “Berani Memilih Untuk Surabaya”. Dimulai pada Minggu (08/09/2024).

Lomba mural digelar disejumlah jalan strategis antara lain di wilayah Tambaksari, Simokerto, Jambangan, Lakarsantri, Benowo, Mulyorejo, Gununganyar dan kenjeran.

Komisioner KPU Kota Surabaya Divisi Sosialisasi Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat, dan Sumber Daya Manusia (SDM) Subairi, mengungkapkan bahwa lomba mural ini dirancang untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya berpartisipasi dalam pemilu.

“Lomba mural ini merupakan salah satu strategi kami untuk menyebarluaskan pesan mengenai pentingnya hak suara. Kami berharap lomba ini bisa menarik perhatian dan memotivasi masyarakat untuk datang ke Tempat Pemungutan Suara (TPS) di hari pemilihan,” jelasnya.

Baca Juga :  Konsolidasikan Ribuan Kader di 5 Titik, PKS Jatim Siap Menangkan Khofifah-Emil

Lomba ini berhadiah uang tunai total Rp 13 juta. Pemenang lomba akan diumumkan pada 12 September 2024.

Share and Enjoy !

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *