Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » HANKAM » Polri Tuntaskan 3.326 Kasus Premanisme Lewat Operasi Serentak, Irjen Sandi: Demi Jamin Keamanan dan Iklim Investasi

Polri Tuntaskan 3.326 Kasus Premanisme Lewat Operasi Serentak, Irjen Sandi: Demi Jamin Keamanan dan Iklim Investasi

  • account_circle Teguh Priyono
  • calendar_month Jum, 9 Mei 2025
  • comment 0 komentar

DIAGRAMKOTA.COMKepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) mencatat telah menyelesaikan 3.326 perkara selama pelaksanaan Operasi Kepolisian Kewilayahan secara serentak dimulai pada 1 Mei 2025. Operasi ini menyasar praktik premanisme yang kian marak dan dianggap meresahkan masyarakat serta mengganggu stabilitas keamanan dan iklim investasi nasional.

Operasi ini dilaksanakan berdasarkan Surat Telegram Kapolri Nomor: STR/1081/IV/OPS.1.3./2025 yang memerintahkan seluruh jajaran Polda dan Polres untuk melakukan penegakan hukum yang didukung oleh langkah intelijen, pre-emtif, dan preventif.

Kadivhumas Polri Irjen Pol Sandi Nugroho menegaskan bahwa operasi ini merupakan bagian dari komitmen Polri dalam menjaga keamanan dan ketertiban serta mendukung pertumbuhan ekonomi nasional. “Operasi ini adalah upaya konkret Polri untuk memberantas premanisme yang mengganggu rasa aman masyarakat dan menghambat iklim investasi. Kami tidak akan mentolerir aksi-aksi intimidatif, pemerasan, maupun kekerasan yang dilakukan oleh individu atau kelompok berkedok organisasi masyarakat,” tegas Irjen Sandi.

Penindakan difokuskan pada berbagai bentuk kejahatan seperti pemerasan, pungutan liar, pengancaman, pengrusakan fasilitas umum, pengeroyokan, penganiayaan, penghasutan, pencemaran nama baik, penyebaran berita bohong dan ujaran kebencian, hingga penculikan.

Irjen Sandi menambahkan, “Premanisme dalam bentuk apa pun tidak bisa dibiarkan. Kami ingin memberikan kepastian hukum bagi masyarakat dan pelaku usaha, agar ruang publik dan iklim bisnis di Indonesia tetap kondusif.”

Sejumlah kasus menonjol telah berhasil diungkap selama operasi ini, di antaranya Polres Subang yang mengamankan sembilan pelaku premanisme di kawasan industri, Polresta Tangerang yang menangkap 85 preman, serta Polda Banten yang berhasil mengamankan 146 orang pelaku, Polda Kalteng yang melakukan pemanggilan terhadap Ketua Grib Kalteng terkait penutupan PT BAP, dan Polres Metro Jaksel yang mengamankan 10 orang yang membawa sajam dan senjata api.

Untuk mendukung keberhasilan operasi ini, kepolisian mengambil sejumlah langkah strategis antara lain melakukan penyelidikan dan penegakan hukum terhadap organisasi masyarakat yang terbukti melakukan tindak pidana, menggelar razia terhadap praktik pungli dan premanisme, melakukan pengecekan legalitas ormas yang terlibat, berkoordinasi dengan para ahli dan pemangku kepentingan guna merumuskan langkah penanganan yang tepat, hingga memberikan rekomendasi kepada stakeholder terkait pembekuan atau pembatalan izin terhadap ormas yang terbukti melakukan tindak pidana.

Polri juga terus menjalin sinergi dengan TNI, pemerintah daerah, dan para pemangku kepentingan lainnya guna memastikan keberhasilan operasi ini dan menciptakan stabilitas keamanan yang berkelanjutan di seluruh wilayah Indonesia.(dk/tgh)

  • Penulis: Teguh Priyono

Rekomendasi Untuk Anda

  • Mau grand opening Januari 2026? Cek dulu tanggal baiknya versi kalender Tionghoa Tong Shu

    Mau grand opening Januari 2026? Cek dulu tanggal baiknya versi kalender Tionghoa Tong Shu

    • calendar_month Sab, 27 Des 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 102
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Grand opening kerap dipandang sebagai penanda awal perjalanan sebuah usaha. Karena itu, sebagian pelaku bisnis memilih mencermati penanggalan tradisional untuk mencari waktu yang terasa lebih mantap. Dalam budaya Tionghoa, rujukan tersebut dikenal lewat Tong Shu, almanak yang memetakan kecocokan hari dan aktivitas. Panduan ini tidak menjamin hasil usaha, tetapi membantu membaca keselarasan waktu secara […]

  • Link Streaming One Punch Man Musim 3 Episode 9 Sub Indo Gratis: Kaisar Anak vs Pria Phoenix Meledak! Cek Jadwal Tayangnya

    Link Streaming One Punch Man Musim 3 Episode 9 Sub Indo Gratis: Kaisar Anak vs Pria Phoenix Meledak! Cek Jadwal Tayangnya

    • calendar_month Sen, 8 Des 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 71
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – One Punch Man Season 3 Episode 9, yang berjudul “Brave Child”, menjadi sorotan utama di kalangan penggemar anime. Episode ini menampilkan konfrontasi intens antara karakter utama, Child Emperor, dan monster berbahaya bernama Phoenix Man. Penggemar kini dapat menyaksikan episode terbaru melalui link streaming gratis yang tersedia di kanal YouTube Muse Indonesia. Jadwal tayangnya telah […]

  • Kisruh Internal Pupuskan Event Olahraga Sekolah Muhammadiyah Surabaya

    Kisruh Internal Pupuskan Event Olahraga Sekolah Muhammadiyah Surabaya

    • calendar_month Jum, 17 Jan 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 183
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Event olahraga tingkat SD, SMP, dan SMA yang digelar oleh Sekolah Muhammadiyah di Tower Smamda Cub, Jalan Pucang Adi, Surabaya, pada Jumat (17/1/2025), menimbulkan kekecewaan mendalam. Acara yang diharapkan menjadi sarana pengembangan bakat siswa justru terhambat oleh konflik internal panitia. Permasalahan ini bermula dari perselisihan antar pihak di dalam kepanitiaan, yang berujung pada […]

  • Bonek, Bonita, Pelatih Persebaya, Bernardo Tavares

    Ayo Bonek Bonita! Pelatih Persebaya Bernardo Tavares Minta Dukungan Suporter untuk Laga Debut

    • calendar_month Sab, 10 Jan 2026
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 35
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Pelatih baru Persebaya Surabaya, Bernardo Tavares, mengungkapkan keinginannya agar suporter setia klub, Bonek dan Bonita, memberikan dukungan penuh dalam laga debutnya bersama Bajol Ijo. Kehadiran para pendukung di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) akan menjadi faktor penting dalam membangun semangat tim sebelum menghadapi Malut United. Tavares menekankan bahwa antusiasme suporter bisa menjadi penentu dalam […]

  • Residivis Pencurian Motor di Surabaya Ditangkap Polisi dalam Hitungan Jam

    Residivis Pencurian Motor di Surabaya Ditangkap Polisi dalam Hitungan Jam

    • calendar_month Sel, 24 Des 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 234
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Polsek Gunung Anyar kembali menunjukkan kesigapannya dalam mengungkap kasus kejahatan. Seorang residivis berinisial FTW (20) ditangkap kurang dari lima jam setelah mencuri sepeda motor di kawasan Rungkut Mapan, Gunung Anyar, Surabaya, pada Senen (23/12/2024). Kapolsek Gunung Anyar, Iptu Harsya, menjelaskan bahwa pelaku melakukan aksinya sekitar pukul 04.00 WIB dengan memanfaatkan jendela lantai dua […]

  • Polisi Hadir untuk Anak Negeri: Outbound Ceria Polrestabes Surabaya Warnai Hari Bhayangkara ke-79

    Polisi Hadir untuk Anak Negeri: Outbound Ceria Polrestabes Surabaya Warnai Hari Bhayangkara ke-79

    • calendar_month Ming, 6 Jul 2025
    • account_circle Teguh Priyono
    • visibility 133
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM — Dalam semangat memperingati Hari Bhayangkara ke-79, Polrestabes Surabaya Polda Jatim kembali menunjukkan wujud nyata kedekatan dengan masyarakat, khususnya anak-anak sebagai generasi penerus bangsa. Bertempat di depan Taman Bungkul Surabaya, Minggu pagi (6/7), jajaran kepolisian menggelar kegiatan outbound dan permainan edukatif secara gratis yang disambut meriah oleh warga. Kegiatan yang dikemas atraktif ini dipimpin […]

expand_less