Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » HUKRIM » Polda Jatim Proses Hukum Tersangka Pelecehan Santriwati di Bangkalan

Polda Jatim Proses Hukum Tersangka Pelecehan Santriwati di Bangkalan

  • account_circle Teguh Priyono
  • calendar_month Sab, 10 Jan 2026
  • comment 0 komentar

DIAGRAMKOTA.COM – Kasus dugaan pelecehan seksual di salah satu Pondok Pesantren (Ponpes) Kecamatan Galis, Bangkalan, Penyidik Ditreskrimum Polda Jatim telah menetapkan 1 tersangka berinisial UF selanjutnya melakukan penangkapan dan penahanan.

Hal itu seperti disampaikan oleh Kabid Humas Polda Jawa Timur, Kombes Pol Jules Abraham Abast di Gedung Bidhumas Polda Jatim, Sabtu (10/1/26).

Kombes Pol Abast mengatakan, tersangka UF yang sebelumnya diperiksa sebagai saksi atas dugaan kasus pelecehan seksual terhadap santriwati itu telah dilakukan penangkapan oleh penyidik Ditreskrimum Polda Jatim.

“Dari hasil gelar perkara, saudara UF dilakukan penangkapan dan penahanan untuk pemeriksaan lebih lanjut atas dugaan kasus pencabulan terhadap anak dibawah umur,” ujar Kombes Abast.

Masih menurut Kombes Abast, dalam kasus ini UF diduga kuat melanggar Pasal 81 ayat (2), dan ayat (3) Jo Pasal 76 D dan atau Pasal 82 ayat (2) Jo Pasal 76 E UURI No. 17 Tahun 2016 Tentang Penetapan Peraturan Pemerintah Pengganti UURI No. 1 Tahun 2016 Tentang Perubahan Kedua atas UURI No. 23 tahun 2002 Tentang Perlindungan Anak.

Diketahui kasus dugaan pelecehan terhadap anak dibawah umur tersebut dilaporkan ke Polda Jatim oleh korban didampingi keluarganya pada tanggal 1 Desember 2025.

Setelah dilakukan pemeriksaan saksi – saksi, dan alat bukti lainnya yang diperoleh penyidik, Polisi menangkap tersangka UF pada 10 Desember 2025 untuk dilakukan penyidikan lebih lanjut.

Kabid Humas Polda Jatim juga menerangkan, bahwa penyidik telah menyerahkan berkas perkara (tahap I) atas nama tersangka UF ke pihak kejaksaan. (Dk/tgh)

  • Penulis: Teguh Priyono

Rekomendasi Untuk Anda

  • Aksi Berbahaya Anak Perempuan di Jalur Kereta Api Sidoarjo, KAI Segera Hubungi Orang Tua

    Aksi Berbahaya Anak Perempuan di Jalur Kereta Api Sidoarjo, KAI Segera Hubungi Orang Tua

    • calendar_month Jum, 2 Jan 2026
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 44
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Sebuah kejadian yang mengejutkan terjadi di wilayah Sidoarjo, Jawa Timur. Seorang anak perempuan terekam dalam video sedang melakukan aksi yang sangat berisiko, yaitu menghadang kereta Commuter Line yang melintas di Desa Durungbedug, Kecamatan Candi. Aksi tersebut memicu perhatian luas setelah video yang berdurasi sekitar 25 detik itu viral di media sosial. Kejadian yang Menghebohkan […]

  • Perkembangan Pasar Saham Indonesia Jelang Tahun Baru 2026

    Perkembangan Pasar Saham Indonesia Jelang Tahun Baru 2026

    • calendar_month Sen, 29 Des 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 84
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Pasar saham Indonesia kembali menunjukkan peningkatan pada awal pekan ini. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) yang merupakan indikator utama dari Bursa Efek Indonesia (BEI) dibuka menguat sebesar 7,80 poin atau 0,09 persen ke posisi 8.545,71. Penguatan ini mencerminkan optimisme investor terhadap prospek ekonomi di tengah menjelang liburan Natal dan Tahun Baru 2026. Kondisi Pasar […]

  • Lewat Jum’at Berkah, Pegadaian kembali Salurkan 14.000 Paket Makanan Siap Saji

    Lewat Jum’at Berkah, Pegadaian kembali Salurkan 14.000 Paket Makanan Siap Saji

    • calendar_month Ming, 1 Des 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 167
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – PT Pegadaian Kanwil XII Surabaya menunjukkan komitmennya terhadap kesejahteraan masyarakat melalui kegiatan sosial bertajuk Jum’at Berkah. Kegiatan yang berlangsung serentak pada Jumat, 8 dan 22 November 2024 ini, menjadi bagian dari program “Mengetuk Pintu Langit” dengan membagikan 14.000 paket makanan siap saji kepada masyarakat di sekitar 70 kantor cabang Pegadaian. Fajar Yudi Akmoko, […]

  • Gerakan Cuti Bersama Hakim Se-Indonesia, Menuntut Kesejahteraan dan Integritas

    Gerakan Cuti Bersama Hakim Se-Indonesia, Menuntut Kesejahteraan dan Integritas

    • calendar_month Sab, 28 Sep 2024
    • account_circle Arie Khauripan
    • visibility 138
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Ribuan hakim di seluruh Indonesia akan melakukan Gerakan Cuti Bersama pada tanggal 7-11 Oktober 2024. Gerakan ini merupakan bentuk protes kolektif para hakim terhadap ketidaksejahteraan dan kurangnya perhatian pemerintah terhadap lembaga peradilan. Juru Bicara Solidaritas Hakim Indonesia, Fauzan Arrasyid, menyatakan bahwa gerakan ini bertujuan untuk memperjuangkan kesejahteraan, independensi, dan kehormatan lembaga peradilan. “Bahwa selama […]

  • Bali Pulau Dewata Surga Yang Mulai Terusik?

    Bali Pulau Dewata Surga Yang Mulai Terusik?

    • calendar_month Sen, 16 Sep 2024
    • account_circle Arie Khauripan
    • visibility 188
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Bali, Pulau Dewata, Fajar Dunia. Segala julukan indah tercurah untuk pulau yang satu ini. Bagi banyak orang, Bali adalah kepingan surga, tempat pelarian dari hiruk pikuk kehidupan. Namun, di balik keindahannya, Bali kini menghadapi tantangan baru dengan  membeludaknya wisatawan. Kehadiran wisatawan memang membawa berkah bagi perekonomian Bali. Namun, di sisi lain, membeludaknya turis […]

  • Pemkab Jember

    Peningkatan Kualitas Pelayanan Administrasi Kependudukan di Tingkat Desa

    • calendar_month Rab, 29 Okt 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 199
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Pemerintah Kabupaten Jember terus berupaya meningkatkan kualitas layanan administrasi kependudukan di tingkat desa. Salah satu langkah yang dilakukan adalah dengan memberikan pelatihan dan pembekalan kepada para operator desa. Pelatihan untuk Operator Desa di Kecamatan Panti Pada Senin, 27 Oktober 2025, Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Jember menggelar pelatihan bagi operator desa di […]

expand_less