Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » PERISTIWA » DAERAH » Belum Sepekan Jalan, Satgas Premanisme dan Mafia Tanah Surabaya Kebanjiran Aduan

Belum Sepekan Jalan, Satgas Premanisme dan Mafia Tanah Surabaya Kebanjiran Aduan

  • account_circle Shinta ms
  • calendar_month Kam, 15 Jan 2026
  • comment 0 komentar

DIAGRAMKOTA.COM – Kantor Satuan Tugas (Satgas) Penindakan Premanisme dan Mafia Tanah Kota Surabaya langsung kebanjiran aduan masyarakat meski baru mulai beroperasi.

Sejak resmi dibuka pada Senin (5/1/2026), puluhan laporan telah masuk dan kini tengah ditindaklanjuti oleh tim Satgas.

Aduan yang diterima beragam, mulai dari dugaan aksi premanisme di lingkungan permukiman dan kawasan usaha, hingga kasus-kasus sengketa dan penguasaan lahan yang diduga melibatkan praktik mafia tanah.

Laporan tersebut disampaikan warga melalui berbagai kanal pengaduan yang disediakan Satgas, baik secara langsung maupun daring.

Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) Kota Surabaya, Tundjung Iswandaru, mengatakan sejak kantor Satgas dibuka pada Senin 5 Januari 2026 pihaknya menerima cukup banyak laporan atau aduan dari masyarakat.

“Untuk kantor Satgas ini memang dari hari ke hari, semakin lama semakin banyak aduannya. Kalau laporannya masuk banyak, tetapi yang bisa dikategorikan premanisme sampai dengan kemarin itu kurang lebih ada delapan yang (kategori) premanisme,” ujar Tundjung, Kamis (15/1/2026).
 
Selain laporan terkait premanisme, Tundjung mengungkap bahwa Satgas juga menerima berbagai aduan mengenai permasalahan pertanahan. “Sedangkan yang lainnya itu terkait dengan tanah. Baik mafia kasus tanah, maupun sengketa tanah. Ada penipuan (tanah), dan lain-lain begitu,” jelasnya.
 
Tundjung menyebut, salah satu bentuk premanisme yang dilaporkan masyarakat antara lain berupa praktik pungutan liar (pungli). “Ada pungli. Jadi masuk kawasan berbayar, tapi sudah kita tangani tahap awal, dirapatkan oleh Satpol PP dengan kecamatan kewilayahan di situ, untuk menyelesaikan masalah dengan cepat,” katanya.
 
Tundjung menegaskan bahwa setiap aduan masyarakat yang masuk ke Satgas langsung ditindaklanjuti melalui koordinasi lintas aparat. “(Laporan) rata-rata sudah kita lakukan koordinasi awal terkait itu, karena harus tahu (persoalannya). Jadi Satpol PP sudah bergerak koordinasi dengan kecamatan dan Polsek tempat,” jelasnya.

Terkait kecepatan respons Satgas, Tundjung memastikan penanganan dilakukan secara cepat dengan tetap berkoordinasi dengan aparat terkait. “Iya, sudah dilakukan,” tegasnya.

Sementara itu, untuk laporan yang berkaitan dengan permasalahan pertanahan, penanganan dilakukan bersama perangkat daerah (PD) terkait, seperti Bagian Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat (Bapemkesra) Kota Surabaya. “Kalau soal tanah, ini langsung dari Bapemkesra sudah melakukan rapat, memanggil pelapor untuk dimintai keterangan lebih lanjut,” jelasnya.
 
Menurut Tundjung, sebagian besar masyarakat menyampaikan aduan dengan datang langsung ke Kantor Satgas yang berlokasi di Jalan Sedap Malam. Meski mayoritas pelapor merupakan warga Surabaya, terdapat pula laporan dengan objek perkara di luar wilayah Surabaya.
 
“Ya memang warga Surabaya tetapi ada yang dilaporkan itu di luar Surabaya. Kalau yang dilaporkan di luar Surabaya, tentunya kita tolak. Jadi warga Surabaya melaporkan ke Satgas tapi yang dilaporkan (objeknya) di luar Surabaya. Ada yang seperti itu,” ungkapnya.
 
Karena itu, Tundjung kembali menegaskan apabila laporan yang masuk tidak sesuai dengan tugas dan fungsi Satgas, maka aduan tersebut akan dikembalikan kepada pelapor. “Ada, itu kita kembalikan karena memang bukan fungsi dari Satgas ini,” ujarnya.

Terkait mekanisme pelaporan, Tundjung memastikan bahwa Satgas telah memiliki standar operasional prosedur (SOP). “Tentunya sudah kita buatkan SOP-nya, tergantung laporan tersebut nanti diverifikasi laporannya. Kalau bisa kita teruskan, kita teruskan, kalau tidak dia (pelapor) harus melengkapi dulu laporan tersebut. Jadi ada alurnya,” jelasnya.
 
Ia menambahkan bahwa personel yang bertugas merupakan unsur lintas instansi sesuai dengan struktur Satgas. “Dari pihak yang terkait sesuai dengan Satgas itu,” pungkasnya.
 
Sebagai informasi, Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya telah resmi membentuk Satgas Penindakan Premanisme dan Mafia Tanah pada Senin (5/1/2026). Satgas ini dibentuk untuk menjaga keamanan serta memberikan kepastian hukum bagi masyarakat. Satgas tersebut merupakan gabungan lintas institusi yang melibatkan unsur Pemkot Surabaya, TNI, Polri, Kejaksaan, hingga Pengadilan Negeri.

Kantor Satgas beroperasi setiap hari kerja mengikuti jam kantor pemerintahan, yakni pukul 07.30 hingga 16.00 WIB. Selain kantor Satgas, Pemkot Surabaya juga menyediakan hotline pengaduan masyarakat melalui nomor 0817-0013-010 serta Call Center (CC) 112. (sms)

  • Penulis: Shinta ms

Rekomendasi Untuk Anda

  • Formappi Dorong Evaluasi Seluruh Tunjangan Anggota DPR, Bukan Hanya Perumahan

    Formappi Dorong Evaluasi Seluruh Tunjangan Anggota DPR, Bukan Hanya Perumahan

    • calendar_month Sab, 6 Sep 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 130
    • 0Komentar

    Peneliti Sebut Penghapusan Tunjangan Perumahan DPR RI Hanya Langkah Awal DIAGRAMKOTA.COM – Peneliti Forum Masyarakat Peduli Parlemen Indonesia (Formappi), Lucius Karus, menyambut baik penghapusan tunjangan perumahan sebesar Rp 50 juta per bulan oleh Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI. Namun, ia menilai bahwa langkah tersebut masih belum cukup untuk menciptakan sistem tunjangan yang lebih transparan dan efisien. […]

  • AUG ke-21: Indonesia Catatkan Rekor Juara Umum ke-11 Kalinya

    AUG ke-21: Indonesia Catatkan Rekor Juara Umum ke-11 Kalinya

    • calendar_month Sen, 8 Jul 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 178
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Perhelatan ASEAN University Games (AUG) ke-21 tahun 2024 di Surabaya-Malang resmi berakhir pada Sabtu, 6 Juli 2024. Kompetisi yang berlangsung sejak 25 Juni 2024 ini berjalan lancar dan sukses, dengan seluruh kontingen dipastikan membawa pulang medali untuk negaranya masing-masing. Sekretaris Jenderal Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Sesjen Kemendikbudristek), Suharti, mewakili pemerintah Indonesia, […]

  • Inspektorat dan BPBJ Maluku Utara Sepakati Rencana Aksi SPI KPK 2025

    Inspektorat dan BPBJ Maluku Utara Sepakati Rencana Aksi SPI KPK 2025

    • calendar_month Ming, 31 Agu 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 116
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Inspektorat Maluku Utara bekerja sama dengan Biro Pengadaan Barang dan Jasa (BPBJ) Sekretariat Daerah Maluku Utara mengadakan pertemuan rencana tindakan dalam memenuhi dokumen Survey Penilaian Integritas (SPI) KPK tahun 2025. Pertemuan diadakan di Sekretariat Saber Pungli, Kelurahan Toboko, Kota Ternate pada hari Rabu (27/8/2025). Rapat ini dihadiri oleh Inspektur Pembantu Khusus (Irbansus) Inspektorat Maluku […]

  • Diduga Cabuli Perempuan Difabel, Pria Lansia di Surabaya Terancam Hukuman Berat

    Diduga Cabuli Perempuan Difabel, Pria Lansia di Surabaya Terancam Hukuman Berat

    • calendar_month Jum, 16 Mei 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 160
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA .COM – Seorang pria lanjut usia di Surabaya, berinisial MS (65), tengah menjadi sorotan setelah dilaporkan atas dugaan pencabulan terhadap seorang perempuan penyandang disabilitas mental, berinisial F (26), warga Indrapura, Surabaya. Kasus ini mencuat ke publik setelah F memberanikan diri menceritakan apa yang dialaminya kepada seorang pendamping, Kukuh Setya. 16/5/2025 Kukuh kemudian mengawal proses […]

  • Diskominfo Jatim Lanjutkan Rakor PPID untuk Klasifikasi Informasi

    Diskominfo Jatim Lanjutkan Rakor PPID untuk Klasifikasi Informasi

    • calendar_month Kam, 25 Jul 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 128
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Jawa Timur kembali menyelenggarakan rapat koordinasi (Rakor) lanjutan terkait klasifikasi informasi yang dikecualikan. Rakor ini dihadiri oleh 10 PPID Pelaksana dari berbagai perangkat daerah dan berlangsung di Ruang Panderman, Dinas Kominfo Jatim. Kepala Bidang Informasi dan Komunikasi Publik, Putut Darmawan, yang mewakili Kepala Dinas Kominfo Jatim, menjelaskan bahwa […]

  • Kapolda Jatim yang Baru Irjen Pol Nanang Avianto Disambut Tradisi Pedang Pora dan Kesenian Reok

    Kapolda Jatim yang Baru Irjen Pol Nanang Avianto Disambut Tradisi Pedang Pora dan Kesenian Reok

    • calendar_month Rab, 19 Mar 2025
    • account_circle Teguh Priyono
    • visibility 184
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Jajaran Polda Jawa Timur menggelar tradisi pedang pora dan kesenian Reok sambut kedatangan Kapolda Jatim yang baru, Irjen Pol Nanang Avianto di halaman Mapolda Jatim, Rabu (19/3/2025) diikuti seluruh Pejabat Utama (PJU) Polda Jatim, Kapolresta jajaran Polda Jatim. Kapolda Jatim yang Baru Irjen Pol Nanang Avianto Disambut Tradisi Pedang Pora dan Kesenian Reok […]

expand_less