Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » HUKRIM » Satresnarkoba Polres Gresik Ringkus Pemuda Pengedar Sabu di Wringinanom, Sita 9,1 Gram

Satresnarkoba Polres Gresik Ringkus Pemuda Pengedar Sabu di Wringinanom, Sita 9,1 Gram

  • account_circle Teguh Priyono
  • calendar_month Sabtu, 13 Des 2025
  • comment 0 komentar
  • print Cetak

info Atur ukuran teks artikel ini untuk mendapatkan pengalaman membaca terbaik.

DIAGRAMKOTA.COM – Satuan Reserse Narkoba Polres Gresik kembali menunjukkan komitmennya dalam memberantas peredaran narkotika di wilayah Kabupaten Gresik. Seorang pemuda berinisial YH (20) ditangkap petugas setelah kedapatan menyimpan dan menguasai narkotika jenis sabu di rumahnya, Desa Lebaniwaras, Kecamatan Wringinanom.

Penangkapan dilakukan pada Minggu, 30 November 2025 sekitar pukul 14.00 WIB berdasarkan Laporan Polisi Nomor LP-A/141/XI/2025. Saat dilakukan penggeledahan, petugas menemukan 8 klip plastik berisi kristal putih diduga sabu dengan berat bervariasi, yakni ± 7,771 gram, ± 0,386 gram, ± 0,197 gram, ± 0,193 gram, ± 0,189 gram, ± 0,169 gram, ± 0,106 gram, dan ± 0,105 gram. Total keseluruhan barang bukti tersebut mencapai ± 9,116 gram sabu.

Selain sabu, Satresnarkoba Polres Gresik juga mengamankan sejumlah barang bukti pendukung, yakni 1 pak plastik klip, 1 timbangan elektrik, uang tunai Rp 1.400.000, 1 unit iPhone 12 Pro, serta 1 unit sepeda motor Honda PCX N 6159 EDC beserta STNK. Seluruh barang bukti ditemukan tersimpan di bawah kasur dalam kamar pelaku.

Kasat Resnarkoba Polres Gresik AKP Ahmad Yani menjelaskan bahwa pelaku ditangkap setelah petugas mendapatkan informasi adanya dugaan peredaran narkoba di wilayah Wringinanom.

Ketika diamankan, tersangka tidak dapat mengelak dan mengakui bahwa barang bukti tersebut adalah miliknya.

“Pelaku beserta barang bukti langsung kami bawa ke Mapolres Gresik untuk dilakukan penyidikan lebih lanjut,” ujar Kasat Resnarkoba AKP Ahmad Yani.

Atas perbuatannya, pelaku dijerat Pasal 114 ayat (2) Subsider Pasal 112 ayat (2) UU 35/2009 tentang Narkotika, yaitu terkait kepemilikan dan penyimpanan narkotika golongan I jenis sabu dengan berat melebihi 5 gram. Ancaman hukuman dalam pasal tersebut mulai dari minimal 5 tahun hingga pidana seumur hidup.

Pengungkapan ini menjadi bukti keseriusan Polres Gresik dalam memberantas peredaran gelap narkotika.

“Kami terus berkomitmen menjaga Gresik dari ancaman narkoba. Polres Gresik mengimbau masyarakat untuk aktif melaporkan segala bentuk tindak pidana melalui layanan darurat Hotline Lapor Cak Roma di nomor 0811-8800-2006,” tegas Kasat Resnarkoba.(Dk/tgh)

  • Penulis: Teguh Priyono

Rekomendasi Untuk Anda

  • Dukungan Bung Karno Untuk Kemerdekaan Palestina , PDIP Surabaya : Amanat Sang Penyambung Lidah Rakyat

    Dukungan Bung Karno Untuk Kemerdekaan Palestina , PDIP Surabaya : Amanat Sang Penyambung Lidah Rakyat

    • calendar_month Sabtu, 19 Apr 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 200
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Dukungan Bangsa Indonesia terhadap kemerdekaan Palestina merupakan manifestasi perjuangan yang telah disuarakan sejak Kemerdekaan Republik Indonesia.

  • Polsek Kenjeran Gagalkan Aksi Curanmor dan Aman Satu Pelaku.

    Polsek Kenjeran Gagalkan Aksi Curanmor dan Aman Satu Pelaku.

    • calendar_month Selasa, 12 Agt 2025
    • account_circle Teguh Priyono
    • visibility 180
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Pelaku pencurian kendaraan bermotor (curanmor) antarkota berhasil diringkus Polsek Kenjeran. Pelaku FA, 23, warga Jalan Kedungmangu, Surabaya, ditangkap saat mencuri sepeda motor Jalan Bulak Cumpat Utara, Surabaya. Tersangka ketahuan massa dan akhirnya diringkus polisi yang sedang mengamankan kegiatan senam pagi bersama. Pencurian ini dilakukan tersangka bersama dua temannya RZ dan FR. Keduanya saat […]

  • Bang Jo Turut Bela Sungkawa Kepada Keluarga Korban Balita Terseret Arus Di Wiyung

    Bang Jo Turut Bela Sungkawa Kepada Keluarga Korban Balita Terseret Arus Di Wiyung

    • calendar_month Selasa, 31 Des 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 183
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Anggota Komisi D DPRD Surabaya Johari Mustawan menyampaikan duka mendalam kepada keluarga korban balita yang terseret arus selokan di Babatan Wiyung pada Selasa (24/12). “Innalillahi wa inna ilaihi rojiun, turut berduka cita atas tragedi ini, semoga keluarga ananda M. Rizki diberikan ketabahan, kekuatan dan juga kesabaran,” ujar Johari, Senin (30/12). Ketua DPD PKS […]

  • Perkuat Sinergitas Kapolres Sumenep Jalin Silaturahmi dengan Bupati dan Ketua DPRD

    Perkuat Sinergitas Kapolres Sumenep Jalin Silaturahmi dengan Bupati dan Ketua DPRD

    • calendar_month Selasa, 20 Jan 2026
    • account_circle Teguh Priyono
    • visibility 34
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Mengawali masa tugasnya sebagai Kapolres Sumenep yang baru, AKBP Anang Hardiyanto, S.I.K menjalin silaturahmi ke Pemerintah Daerah Kabupaten Sumenep, Selasa (20/1). Dalam kunjungan tersebut, Kapolres Sumenep secara langsung menemui Bupati Sumenep, Dr. Achmad Fauzi Wongsojudo.,S.H.,M.H serta Ketua DPRD Kabupaten Sumenep H. Zainal Arifin.,S.H. AKBP Anang Hardiyanto yang sebelumnya menjabat sebagai Kasat PJR Polda […]

  • Ketua umum GBN MI tegaskan selebgram Ayu Aulia bukan tim kreatif Kemhan

    Ketua umum GBN MI tegaskan selebgram Ayu Aulia bukan tim kreatif Kemhan

    • calendar_month Sabtu, 27 Des 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 63
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Ketua Umum Gerakan Bela Negara Membangun Indonesia (GBN-MI) Laksamana Pertama TNI (Purn.) M. Faisal Manaf mengatakan selebgram Ayu Aulia merupakan tim kreatif dari GBN-MI, bukan Kementerian Pertahanan. Dalam jumpa pers di Jakarta, Jumat 26 Desember 2025, Faisal menyampaikan klarifikasi itu untuk meluruskan isu di media sosial yang menyebut Ayu Aulia dilantik sebagai tim […]

  • Ketua Fraksi Gerindra DPRD Surabaya Minta Dinkes Dan KSH Serukan Sosialisasi Masif Program CKG

    Ketua Fraksi Gerindra DPRD Surabaya Minta Dinkes Dan KSH Serukan Sosialisasi Masif Program CKG

    • calendar_month Rabu, 12 Feb 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 227
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Program cek kesehatan gratis (CKG) yang digagas oleh Kementerian Kesehatan Republik Indonesia (Kemenkes RI) telah  dimulai serentak di seluruh puskesmas Indonesia, pada Senin (10/2/2025). 

expand_less