Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » HUKRIM » Polresta Malang Kota dan Serdik Sespimma Gelar Donor Darah di Hari Kesehatan Nasional 2025

Polresta Malang Kota dan Serdik Sespimma Gelar Donor Darah di Hari Kesehatan Nasional 2025

  • account_circle Teguh Priyono
  • calendar_month Kam, 13 Nov 2025
  • comment 0 komentar

DIAGRAMKOTA.COM – Ada sekitar 85 rumah sakit di Malang yang membutuhkan suplai darah dari Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Malang dengan kebutuhan darah per hari mencapai 130 hingga 200 kantong.

Membaca kebutuhan tersebut, pada momentum Hari Kesehatan Nasional (HKN) 2025 Polresta Malang Kota Polda Jatim bersama Peserta Didik (Serdik) Sespimma Lemdiklat Polri Angkatan 74 Tahun Anggaran 2025 menggelar donor darah dan bakti sosial bertajuk “Serdik Sespimma Peduli” di Ballroom Sanika Satyawada, Polresta Malang Kota.

Kegiatan kemanusiaan tersebut menjadi bagian dari rangkaian Praktek Kerja Profesi (PKP) peserta Sespimma Lemdiklat Polri yang saat ini tengah menempuh pendidikan kepemimpinan tingkat menengah.

PKP ini bertujuan untuk membekali peserta didik agar mampu menjadi manajer dan pimpinan tingkat pertama yang profesional

Kasespimma Sespim Lemdiklat Polri, Brigjen Pol Sonny Irawan SIK, MH menuturkan bahwa pelaksanaan PKP di wilayah hukum Polresta Malang Kota Polda Jatim ini memiliki tujuan penting dalam proses pendidikan peserta Sespimma.

“Serdik diharapkan memiliki kemampuan manajerial, bersikap prediktif, responsibilitas, transparansi berkeadilan, serta mampu membangun tim dan memecahkan permasalahan kepolisian di tingkat Polres,” jelas Brigjen Sonny, Rabu, (12/11/2025).

Ia menambahkan bahwa kegiatan kemanusiaan yang dilakukan juga menjadi bagian integral dari pembentukan karakter kepemimpinan yang empatik dan berorientasi pelayanan masyarakat.

Bakti sosial HKN tahun 2025 yang Mengusung tema “Generasi Sehat, Masa Depan Hebat” yang berbarengan dengan peringatan HUT PNS Polri ke-54 tersebut berhasil mengumpulkan sebanyak 63 kantung darah dengan 132 pendonor yang telah melewati skrining medis.

Pendonor tersebut berasal dari Polwan, Polki dan PNS Polresta Malang Kota termasuk 16 peserta Serdik Sespimma.

Selain donor darah, Baksos tersebut disi dengan penyaluran 129 paket sembako kepada yatim piatu di Yayasan Anak Bangsa, lansia dan dhuafa.

Sementara itu Kapolresta Malang Kota, Kombes Pol Nanang Haryono SH, SIK, MSi menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kolaborasi sinergis antara jajaran Polresta Malang Kota dengan peserta PKP Serdik Sespimma Lemdiklat Polri Angkatan 74 TA 2025.

“Kegiatan donor darah dan bakti sosial ini menjadi bentuk kepedulian sosial Polri terhadap masyarakat,” ujar Kombes Nanang.

Selain memperingati Hari Kesehatan Nasional, lanjut Kombes Nanang kegiatan ini juga menanamkan semangat empati, soliditas, dan kemanusiaan di kalangan anggota Polri.

Kombes Nanang menegaskan, kegiatan sosial tidak hanya berdampak positif bagi masyarakat penerima manfaat, sekaligus menumbuhkan semangat kepedulian di lingkungan internal Polri dalam membangun masyarakat yang sehat dan harmonis.

“Kegiatan sosial dan donor darah untuk kemanusiaan Ini merupakan wujud implementasi nilai-nilai Presisi dalam membangun hubungan yang humanis dengan masyarakat,” tegas Kombes Nanang.

Kantong darah yang berhasil dikumpulkan pada Baksos selama kurang dari 3 jam itu langsung diserahkan kepada PMI untuk dikelola dan didistribusikan.

Hal ini menjadi wujud komitmen Polri dalam mendukung program pemerintah di bidang kesehatan, sekaligus mempererat kemitraan antara Polri dan masyarakat dalam menjaga stabilitas Kamtibmas.

Selain itu, Polresta Malang Kota membuktikan bahwa pelayanan dan pengabdian Polri bukan hanya sebatas penegakan hukum, tetapi juga bentuk nyata cinta kasih dan tanggung jawab sosial terhadap sesama.

“Generasi sehat adalah kunci masa depan bangsa yang kuat. Melalui kegiatan sosial seperti ini, kita tanamkan nilai kemanusiaan yang menjadi pondasi kepemimpinan dan pengabdian Polri kepada masyarakat,” pungkas Kombes Nanang. (Dk/tgh)

  • Penulis: Teguh Priyono

Rekomendasi Untuk Anda

  • Meresahkan! Pemkot Surabaya Serius Berantas Jukir Liar

    Meresahkan! Pemkot Surabaya Serius Berantas Jukir Liar

    • calendar_month Jum, 16 Mei 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 167
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya terus menunjukkan komitmennya dalam menertibkan praktik perparkiran liar yang selama ini meresahkan masyarakat. Keberadaan juru parkir liar (jukir) tak jarang menimbulkan ketidaknyamanan, pungutan liar, hingga konflik, khususnya di kawasan pusat perbelanjaan dan toko-toko modern. Dalam operasi penertiban yang digelar baru-baru ini, sebanyak tiga orang jukir liar berhasil diamankan di […]

  • Pandu Negeri Public Lecture Series ,Rocky Gerung

    Pandu Negeri Public Lecture Series Hadirkan Rocky Gerung, Fokus pada Nilai Kemanusiaan dan Peran Kota dalam Masyarakat

    • calendar_month 9 jam yang lalu
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 9
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Forum diskusi publik yang diselenggarakan oleh Pandu Negeri Public Lecture Series kembali menghadirkan tokoh penting dalam bidang filsafat dan akademik. Dalam rangkaian acara pertama dari seri ini, Rocky Gerung menjadi pembicara utama dengan tema utama Spirit of Humanity and Human Solidarity. Acara ini bertujuan untuk memperkuat pemahaman masyarakat tentang peran kota sebagai ruang etika […]

  • Kapolri Hadiri Kompolnas Award: Polri Tak Antikritik, Komitmen Terus Perbaiki Diri!

    Kapolri Hadiri Kompolnas Award: Polri Tak Antikritik, Komitmen Terus Perbaiki Diri!

    • calendar_month Jum, 17 Okt 2025
    • account_circle Teguh Priyono
    • visibility 135
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo memastikan bahwa, Polri bukanlah institusi yang antikritik. Korps Bhayangkara selalu menerima saran dan masukan untuk dijadikan bahan evaluasi guna menjadi polisi yang diharapkan serta dicintai oleh rakyat. Hal tersebut disampaikan Sigit saat memberikan sambutan dan menyerahkan penghargaan di acara Kompolnas Award tahun 2025 di Hotel Merlyn Park, KH. […]

  • Indef Minta Prabowo Hentikan Sementara Program MBG, Mengapa?

    Indef Minta Prabowo Hentikan Sementara Program MBG, Mengapa?

    • calendar_month Kam, 4 Sep 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 151
    • 0Komentar

    Kritik terhadap Program Makan Bergizi Gratis (MBG) dari Indef DIAGRAMKOTA.COM – Institut untuk Pengembangan Ekonomi dan Keuangan (Indef) menyoroti sejumlah masalah yang muncul dari pelaksanaan Program Makan Bergizi Gratis (MBG), dan meminta pemerintah untuk menghentikan sementara program tersebut. Hal ini dilakukan karena adanya berbagai isu yang dianggap tidak efektif dan berpotensi menimbulkan dampak negatif. Kepala Pusat […]

  • Sejarah 23 Desember

    23 Desember: Sejarah Penting Hari HumanLight, dan Makna Perayaan Nasional

    • calendar_month Sen, 23 Des 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 234
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Tahukah kamu? Tanggal 23 Desember memiliki makna khusus dengan berbagai peringatan dan peristiwa penting yang terjadi di Indonesia dan dunia. Berikut beberapa di antaranya: Hari Ulang Tahun Perkumpulan Keluarga Berencana Indonesia (PKBI) Setiap tanggal 23 Desember, Indonesia memperingati Hari Ulang Tahun Perkumpulan Keluarga Berencana Indonesia (PKBI). PKBI didirikan pada tahun 1957 dengan tujuan […]

  • Galungan kuningan

    Contoh Ucapan Selamat Galungan 2025 Bahasa Bali & Maksudnya

    • calendar_month Rab, 23 Apr 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 313
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Dirayakan setiap 210 hari sekali menurut kalender Saka Bali, Galungan menjadi simbol kemenangan Dharma (kebaikan) atas Adharma (keburukan). Di tahun 2025, umat Hindu akan kembali menyambut hari kemenangan ini dengan penuh semangat dan pengharapan. Salah satu cara untuk merayakan Galungan adalah dengan saling bertukar ucapan selamat. Ucapan-ucapan ini bukan sekadar formalitas, melainkan wujud […]

expand_less