Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » PERISTIWA » Camat Simokerto Ajak Warga Wujudkan Lingkungan madani

Camat Simokerto Ajak Warga Wujudkan Lingkungan madani

  • account_circle Diagram Kota
  • calendar_month Sen, 28 Apr 2025
  • comment 0 komentar

DIAGRAMKOTA — Dalam rangka memperkuat program Pemerintah Kota Surabaya, Kelurahan Simokerto menggelar Roadshow Sosialisasi Program Kampung Madani pada Sabtu, 26 April 2025, bertempat di Balai RW 11. Acara ini berlangsung mulai pukul 13.00 WIB hingga selesai, dengan dihadiri oleh berbagai unsur masyarakat dan perangkat kelurahan.

Camat Simokerto ibu Noervita Amin S.H. m.Si dalam sambutannya mengajak seluruh warga untuk bersama-sama mewujudkan lingkungan yang bersih, aman, tertib, dan sejahtera melalui program Kampung Madani. Beliau juga menekankan pentingnya penerapan konsep zero waste serta menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan di wilayah Kelurahan Simokerto.

Selain sambutan dari Camat, Lurah Simokerto turut memberikan paparan lebih rinci tentang program Kampung Madani, termasuk ajakan kepada warga sejahtera untuk berpartisipasi menjadi donatur guna mendukung keberlanjutan program ini. Dalam sesi tanya jawab, warga terlihat antusias menyampaikan pendapat serta komitmen untuk mendukung inisiatif tersebut.

Acara ini juga dihadiri oleh perwakilan BAPENDA, Sekretaris Kelurahan, Kasi Pemerintahan, staf Kelurahan Simokerto, BPBD wilayah, perangkat RW/RT 01–14, Kader Surabaya Hebat (KSH), dan warga sejahtera dari seluruh RW di Kelurahan Simokerto.

Melalui kegiatan ini, diharapkan semangat gotong royong warga semakin tumbuh, serta terwujudnya Kampung Madani yang menjadi contoh bagi wilayah lain di Surabaya.(Dk/yud)

Penulis

Berita Hari ini Terbaru dan Terkini Diagramkota.com

Rekomendasi Untuk Anda

  • Doa Bersama Ojol dan Polrestabes Surabaya untuk Affan Kurniawan, Simbol Kepedulian dan Persaudaraan

    • calendar_month Sen, 1 Sep 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 102
    • 0Komentar

    DIAGRAM KOTA.COM – Suasana penuh kehangatan dan kebersamaan terasa di halaman Mapolrestabes Surabaya pada Senin (1/9/2025). Ratusan pengemudi ojek online (ojol) berkumpul bersama jajaran Polrestabes Surabaya untuk menggelar doa bersama mengenang almarhum Affan Kurniawan. Acara ini dipimpin langsung oleh Kapolrestabes Surabaya, Kombes Pol Luthfi Sulistiawan, yang menegaskan bahwa doa bersama tersebut tidak hanya dimaksudkan untuk […]

  • Polres Tulungagung Bongkar Jaringan Peredaran Bahan Peledak

    • calendar_month Sab, 8 Mar 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 113
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Kepolisian Resor (Polres) Tulungagung berhasil membongkar jaringan peredaran bahan peledak yang digunakan untuk pembuatan petasan. Dalam Operasi Pekat Semeru 2025, petugas mengamankan empat kasus di berbagai lokasi dengan sejumlah tersangka, termasuk beberapa yang masih di bawah umur.(06/03/25) Kasat Reskrim Polres Tulungagung, AKP Ryo Pradana N, mengungkapkan bahwa operasi ini merupakan upaya menekan peredaran […]

  • Hari Kesehatan Nasional ke-60: Pemkab Sidoarjo Apresiasi Kontribusi dalam Pembangunan Kesehatan

    • calendar_month Rab, 20 Nov 2024
    • account_circle Adis
    • visibility 67
    • 0Komentar

    Diagramkota.com – Upacara Peringatan Hari Kesehatan Nasional/HKN ke 60 tahun 2024 digelar Pemkab Sidoarjo di Alun-alun Sidoarjo, Selasa, (19/11). Upacara dipimpin langsung Pjs. Bupati Sidoarjo Muhammad Isa Ansori. Tepat pukul 07.30 WIB, upacara HKN dimulai. Pesertanya TNI, Polri, ASN, tenaga kesehatan serta para pelajar dan mahasiswa. Kurang lebih satu jam pelaksanaannya. Pjs. Bupati Sidoarjo Muhammad […]

  • Geger Temuan Mayat di Kamar Kos Mojosari! Diduga Meninggal karena Sakit

    • calendar_month Sen, 3 Feb 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 159
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Warga Sawahan Gang 3, Kelurahan Sawahan, Kecamatan Mojosari, dikejutkan dengan penemuan sesosok mayat di sebuah kamar kos pada Senin (3/2/2025) pagi. Korban diketahui bernama Subakir (56), seorang pedagang bakso asal Malang yang tinggal seorang diri di tempat tersebut. Peristiwa ini terungkap setelah seorang warga, Yuli Sulistyowati (43), mencium bau menyengat dari arah kamar […]

  • DPRD Surabaya Dorong Revitalisasi Bantaran Sungai Kalimas Menjadi Taman Wisata

    • calendar_month Jum, 9 Mei 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 177
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya merencanakan penambahan taman dan menertibkan bangunan di bantaran Sungai Kalimas. Meanggapi hal ini, Sekretaris Komisi C DPRD Surabaya Alif Imam Waluyo mengapresiasi rencana pemerintah kota Surabaya untuk merevitaliasi bantaran sungai Kalimas menjadi kawasan taman wisata. Politisi Muda Fraksi Gerindra tersebut mengatakan, revitalisasi bantaran sungai Kalimas menjadi taman wisata akan […]

  • Setelah Bertemu KPU, MAKI Jatim Siap Gelorakan Kolom Kotak Kosong 5 Kab/Kota Di Pilkada 2024

    • calendar_month Kam, 12 Sep 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 91
    • 0Komentar

    Diagramkota.com Surabaya – Dalam persiapan menjelang Pilkada 2024, KPU Jawa Timur menghadapi tantangan unik terkait keberadaan kolom kotak kosong di surat suara Pilkada 2024. Meski regulasi tidak secara eksplisit mengatur mengenai fasilitasi kotak kosong, KPU tetap berkomitmen melaksanakan sosialisasi yang adil, baik untuk calon tunggal maupun kotak kosong, di lima daerah, termasuk Kota Pasuruan, Surabaya, […]

expand_less
Exit mobile version