Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » HUKRIM » Polrestabes Surabaya Kembali Bongkar Kasus Narkoba, Amankan Pemuda Manukan

Polrestabes Surabaya Kembali Bongkar Kasus Narkoba, Amankan Pemuda Manukan

  • account_circle Diagram Kota
  • calendar_month Kam, 5 Sep 2024
  • comment 0 komentar

DIAGRAMKOTA.COMPolrestabes Surabaya kembali membongkar kasus peredaran narkoba jenis sabu-sabu. Tim Satresnarkoba Polrestabes Surabaya berhasil mengamankan seorang pemuda berinisial M.F.BIN M.Y berusia 22 tahun, yang beralamatkan banjarsugihan 4 C / 6 RT 05 /RW 04 kelurahan atau desa banjarsugihan kecamatan Tandes kota Surabaya, yang terlibat dalam pengedaran barang haram tersebut.

Tersangka selaku pengedar ditangkap di sebuah rumah yang berlokasi di Jalan Manukan Lor, Gg. 02 J, Kelurahan Manukan Kulon, Kecamatan Tandes, Kota Surabaya, pada Jumat, 23 Agustus 2024, sekitar pukul 03.00 WIB.

Kasat Narkoba Polrestabes Surabaya, Kompol Surya Miftah Irawan, SH, SIK, MH, membenarkan penangkapan ini dan mengungkapkan bahwa saat penggeledahan, petugas menemukan sejumlah barang bukti berupa 20 bungkus plastik berisi kristal putih dengan berat total sekitar
4,166 gram. Selain itu, juga ditemukan dua kantong kain, satu bendel klip kosong, dan dua unit ponsel yang diduga digunakan tersangka untuk mengatur transaksi jual beli narkoba.

Menurut pengakuan tersangka, barang bukti sabu-sabu tersebut diperolehnya dari seorang rekan berinisial R, yang kini masih buron. Tersangka mendapatkan sabu-sabu tersebut melalui sistem ranjau di bawah tiang listrik di Jalan Peneleh, Kecamatan Genteng, Kota Surabaya, pada 16 Agustus 2024. Ia membeli 10 poket sabu seberat 10 gram dengan harga Rp 950.000. Tersangka kemudian memecah barang tersebut menjadi paket-paket kecil untuk dijual kembali dengan harga Rp 200.000 per paket kecil atau Rp 1.250.000 per gram.

Aktivitas jual beli sabu-sabu ini telah berlangsung selama tiga bulan, dengan keuntungan berkisar antara Rp 300.000 hingga Rp 650.000 per gram. Tersangka mengaku sudah membayarkan uang sebesar Rp 2.500.000 kepada pemasoknya, dengan sisa pembayaran akan dilunasi setelah seluruh barang terjual.

Akibat perbuatannya, tersangka dijerat dengan Pasal 114 Ayat (1) Subsider Pasal 112 Ayat (1) Undang-Undang Republik Indonesia No. 35 Tahun 2009 tentang Narkotika. Penegak hukum menegaskan akan terus melakukan pengejaran terhadap rekan tersangka yang masih buron, serta mengungkap jaringan narkoba lainnya di wilayah Surabaya.

Dengan penangkapan ini, Polrestabes Surabaya kembali menegaskan komitmennya dalam memberantas peredaran narkoba di Kota Pahlawan. Masyarakat diimbau untuk selalu waspada dan melaporkan setiap aktivitas mencurigakan terkait peredaran narkoba kepada pihak berwenang.( dk/nns )

Penulis

Berita Hari ini Terbaru dan Terkini Diagramkota.com

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Sertifikat Tanah Diterbitkan Tanpa Penjualan, Ahli Waris Almarhum Lanawi Protes ke PT Pakuwon Dharma

    Sertifikat Tanah Diterbitkan Tanpa Penjualan, Ahli Waris Almarhum Lanawi Protes ke PT Pakuwon Dharma

    • calendar_month Kam, 29 Agu 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 83
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Maskur, bersama keluarga besar ahli waris almarhum Lanawi, mengadakan aksi demonstrasi di depan perumahan Grand Pakuwon, Surabaya, pada Rabu pagi (28/8/2024). Mereka menuntut keadilan atas obyek tanah seluas 30.000 meter persegi yang saat ini berada di dalam kompleks perumahan Grand Pakuwon, Tandes, Margomulyo, Surabaya Barat. Puluhan ahli waris tersebut membentangkan sejumlah poster dan […]

  • Setelah Lakukan Selebrasi Kontroversial di El Clasico, Bellingham Terancam Sanksi La Liga

    Setelah Lakukan Selebrasi Kontroversial di El Clasico, Bellingham Terancam Sanksi La Liga

    • calendar_month Sel, 28 Okt 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 32
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Nama Jude Bellingham menjadi perhatian setelah tindakan kontroversialnya pasca pertandingan El Clasico. Pemain muda Real Madrid tersebut diduga melakukan gerakan tidak sopan yang berpotensi menyebabkan hukuman. Dalam pertandingan sengit antara Real Madrid dan Barcelona pada hari Minggu (26/10), Bellingham tampil mengesankan dengan mencatat satuassistdan satu gol yang memastikan kemenangan Real Madrid 2-1. Namun, pemain […]

  • Sore istri dari masa depan

    Sore Istri dari Masa Depan: Perjalanan Cinta Lintas Waktu yang Bikin Hati Meleleh!

    • calendar_month Ming, 13 Jul 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 133
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Sobat DKers (pembaca diagramkota.com), siap-siap terbawa emosi dengan film terbaru yang lagi hits di bioskop Indonesia, Sore: Istri dari Masa Depan! Film yang di rilis pada 10 Juli 2025 tersebut, film garapan sutradara Yandy Laurens ini bukan cuma sekadar drama romansa biasa, tapi juga punya sentuhan fantasi perjalanan waktu yang bikin kita mikir […]

  • Polresta Malang Kota Perkuat Sinergi Bersama Serikat Buruh Wujudkan Kondusifitas Kamtibmas

    Polresta Malang Kota Perkuat Sinergi Bersama Serikat Buruh Wujudkan Kondusifitas Kamtibmas

    • calendar_month Jum, 24 Okt 2025
    • account_circle Teguh Priyono
    • visibility 60
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Dalam upaya menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) serta perkuat sinergi antara aparat kepolisian dan elemen masyarakat, Kapolresta Malang Kota Kombes Pol Nanang Haryono SH, SIK, M.Si memimpin Apel Akbar Kebangsaan dan Deklarasi Serikat Pekerja/Serikat Buruh di halaman Mapolresta Malang Kota, Kamis (23/10/2025). Apel Akbar Kebangsaan bersama Serikat Pekerja/Serikat Buruh diikuti Wakapolresta […]

  • Pilkada 2024

    Tahapan Kampanye Pilkada 2024, Polres Situbondo Terus Tingkatkan Koordinasi Dengan KPU

    • calendar_month Sel, 8 Okt 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 73
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Jelang Pilkada 2024, dalam rangka pengamanan tahapan kampanye. Polres Situbondo bersama KPU Situbondo terus tingkatkan koordinasi. Hal ini, merupakan langkah untuk memastikan seluruh tahapan kampanye berlangsung aman, tertib dan bebas gangguan yang menghambat proses pesta demokrasi. Mengutip tribrata Polres Situbondo, Kabag Ops Kompol Slamet Santoso, S.H. menyampaikan bahwa koordinasi ini sangat penting mengingat […]

  • Satreskrim Polres Tanjung Perak Bekuk Pelaku Penggelapan Motor Berantai

    Satreskrim Polres Tanjung Perak Bekuk Pelaku Penggelapan Motor Berantai

    • calendar_month Jum, 25 Okt 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 74
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Aksi penipuan berkedok pinjaman sepeda motor yang dilakukan oleh Indra Hariyanto (31) akhirnya terhenti setelah ia ditangkap oleh Unit Jatanras Satreskrim Polres Pelabuhan Tanjung Perak. Indra, warga Kalilom Lor Indah, Surabaya, diketahui melakukan penggelapan motor di 12 tempat kejadian perkara (TKP) dengan cara meminjam motor dari para korbannya. Indra menggunakan taktik licik untuk […]

expand_less