Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » HUKRIM » Polisi Bongkar Sindikat Balpres di Jakarta, 207 Bal Pakaian Bekas Impor Disita

Polisi Bongkar Sindikat Balpres di Jakarta, 207 Bal Pakaian Bekas Impor Disita

  • account_circle Teguh Priyono
  • calendar_month 11 jam yang lalu
  • comment 0 komentar

DIAGRAMKOTA.COM – Kepolisian Daerah (Polda) Metro Jaya membongkar praktik perdagangan pakaian bekas impor ilegal (balpres) di kawasan Duren Sawit, Jakarta Timur. Dalam operasi ini, polisi menyita total 207 bal pakaian bekas yang diduga masuk secara ilegal.

Direktur Reserse Kriminal Khusus Polda Metro Jaya, Kombes Edy Suranta Sitepu, mengatakan pengungkapan kasus ini merupakan bentuk komitmen kepolisian dalam mendukung kebijakan pemerintah terkait penertiban pakaian bekas impor yang dinilai dapat mengganggu pasar domestik.

“Penindakan ini bagian dari upaya penegakan hukum di bidang perdagangan dan TPPU. Barang bukti serta para saksi sudah kami amankan, dan penyidik akan melanjutkan gelar perkara untuk memberikan kepastian hukum,” ujar Edy, Sabtu (15/11/2025).

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Budi Hermanto menambahkan, langkah kepolisian ini sejalan dengan arahan Presiden Prabowo Subianto. Presiden meminta agar upaya penertiban tetap memperhatikan nasib pelaku UMKM, termasuk pedagang thrifting. Menteri UMKM Maman Abdurrahman sebelumnya juga menekankan pentingnya menghadirkan produk substitusi bagi pasar barang bekas.

“Saat melakukan penindakan pembatasan terhadap barang-barang bekas, arahan Pak Presiden adalah memikirkan substitusi produk,” kata Budi.

Instruksi itu juga diperkuat oleh perintah Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, yang memastikan Polri akan terus konsisten menindak penyelundupan pakaian bekas impor.

“Saya sudah instruksikan kepada jajaran untuk dilakukan pemeriksaan. Siapa pun yang terlibat penyelundupan akan ditindak tegas,” tegas Kapolri.

Pengungkapan kasus bermula dari informasi masyarakat pada 12 November 2025 tentang adanya truk engkel bermuatan pakaian bekas di kawasan Duren Sawit. Penyidik Subdit I Indag Ditreskrimsus kemudian bergerak dan menemukan 23 bal pakaian bekas impor di dalam truk tersebut. Sopir berinisial D langsung diamankan.

Dari hasil pemeriksaan, penyidik menelusuri aliran barang hingga ke Pasar Senen, Jakarta Pusat, dan mengamankan I, koordinator penerima balpres. Pengembangan lebih lanjut mengarahkan tim ke Padalarang, Bandung Barat. Di lokasi ini, polisi mengamankan dua truk engkel, tiga mobil boks, satu unit Avanza, serta tujuh sopir dan kenek yang mengangkut 184 bal pakaian bekas impor lainnya.

Seluruh barang bukti dan saksi kini berada di Polda Metro Jaya untuk pemeriksaan lanjutan. Polisi menegaskan penindakan ini juga merupakan bagian dari upaya meningkatkan pelayanan publik dengan memberikan rasa aman dan melindungi perekonomian nasional dari praktik perdagangan ilegal.(Dk/tgh)

  • Penulis: Teguh Priyono

Rekomendasi Untuk Anda

  • Mabes Polri Gelar Korps Raport Kenaikan Pangkat Pati Polri, 13 Perwira Tinggi Naik Pangkat

    Mabes Polri Gelar Korps Raport Kenaikan Pangkat Pati Polri, 13 Perwira Tinggi Naik Pangkat

    • calendar_month Kam, 1 Mei 2025
    • account_circle Teguh Priyono
    • visibility 151
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Kepolisian Negara Republik Indonesia menggelar upacara Korps Raport Kenaikan Pangkat Perwira Tinggi (Pati) yang berlangsung di Rupatama Mabes Polri, Rabu (30/4). Upacara ini dipimpin langsung oleh Bapak Kapolri, dan diikuti jajaran pejabat tinggi serta perwira menengah. Dalam kegiatan tersebut, sebanyak 13 Pati Polri menerima kenaikan pangkat setingkat lebih tinggi, mulai dari Kombes Pol […]

  • Curanmor

    Sudah 13 Kali Beraksi, Duo Curanmor Ini Akhirnya Tumbang di Tangan Polresta Sidoarjo

    • calendar_month Rab, 14 Mei 2025
    • account_circle Adis
    • visibility 108
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Dua pelaku pencurian kendaraan bermotor (curanmor) lintas kecamatan di wilayah hukum Polresta Sidoarjo berhasil diringkus aparat kepolisian. Kedua pelaku diketahui telah melakukan aksinya di 13 tempat kejadian perkara (TKP) dengan modus menyasar motor yang terparkir di teras rumah maupun kos-kosan pada malam hingga dini hari. Dari catatan kepolisian, kedua pelaku telah beraksi di […]

  • Sinergi Polres Malang dan Forkopimda untuk Pemulihan Korban Tragedi Kanjuruhan

    Sinergi Polres Malang dan Forkopimda untuk Pemulihan Korban Tragedi Kanjuruhan

    • calendar_month Sen, 24 Jun 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 165
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Kepolisian Resor Malang, Polda Jatim, bersama Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Malang, menghadiri doa bersama di pintu 13 Stadion Kanjuruhan, Kepanjen, pada Sabtu (22/6/2024). Kapolres Malang, AKBP Putu Kholis Aryana, menyatakan bahwa kegiatan doa bersama ini adalah salah satu upaya untuk terus mendampingi dan memberikan dukungan kepada keluarga korban Tragedi Kanjuruhan. “Alhamdulillah, […]

  • Bhabinkamtibmas Kemantren Koordinasi dengan Petani Terong dan Cabai Dukung Ketahanan Pangan

    Bhabinkamtibmas Kemantren Koordinasi dengan Petani Terong dan Cabai Dukung Ketahanan Pangan

    • calendar_month Sen, 28 Apr 2025
    • account_circle Adis
    • visibility 89
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Guna mendukung ketahanan pangan Polresta Sidoarjo Polda Jatim dan mewujudkan swasembada pangan mandiri, Bhabinkamtibmas Kemantren Polsek Tulangan, Aiptu Edy Siswanto, aktif berkoordinasi dengan warga Desa Kemantren, Kecamatan Tulangan, Kabupaten Sidoarjo, pada Senin (28/4/2025). Dalam kesempatan tersebut, Aiptu Edy Siswanto bersama warga membahas perkembangan tanaman sayur, khususnya terong dan cabai, yang tengah dibudidayakan masyarakat […]

  • Program Bantuan TBC Smelting Gresik Bantu Ratusan Pasien Sembuh

    Program Bantuan TBC Smelting Gresik Bantu Ratusan Pasien Sembuh

    • calendar_month Kam, 9 Okt 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 84
    • 0Komentar

    Inisiatif Nyata PT Smelting dalam Menanggulangi Penyakit TBC DIAGRAMKOTA.COM –Β PT Smelting Gresik telah menunjukkan komitmen yang kuat dalam upaya mengurangi beban penyakit Tuberkulosis (TBC) di wilayah Gresik. Dalam acara Diseminasi Program Peduli Pasien TBC – CSR PT Smelting bertema β€œBersama Hadapi TBC, Satu Napas untuk Indonesia Sehat” yang diadakan di Hotel Aston Gresik, Selasa (7/10/2025), […]

  • Achmad Nurdjayanto anggota Komisi C DPRD Surabaya Hari Lingkungan Hidup

    Jalan Tunjungan Menuju Pusat Wisata Modern, DPRD Surabaya Dukung Larangan Parkir

    • calendar_month Sab, 26 Jul 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 107
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – DPRD Surabaya menyatakan dukungannya atas kebijakan larangan parkir di tepi Jalan Tunjungan yang mulai diberlakukan sejak 1 Juli 2025. Anggota Komisi C DPRD, Achmad Nurdjayanto, menyebut langkah ini sebagai bagian dari transformasi positif untuk memperkuat identitas Surabaya sebagai kota wisata modern dan ramah pengunjung. β€œKalau kita ingin Tunjungan jadi ikon wisata kelas dunia, […]

expand_less