Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » POLITIK » Giliran warga Kecamatan Semampir, Kenjeran dan Tambaksari dapat PIP: Terimakasih PDIP dan Mbak Puti

Giliran warga Kecamatan Semampir, Kenjeran dan Tambaksari dapat PIP: Terimakasih PDIP dan Mbak Puti

  • account_circle Diagram Kota
  • calendar_month Ming, 24 Agu 2025
  • comment 0 komentar

DIAGRAMKOTA.COM – Kabar gembira dirasakan keluarga penerima manfaat Program Indonesia Pintar (PIP) di wilayah Kecamatan Semampir, Kenjeran dan Tambaksari, Salah satunya adalah orang tua dari Agnes Gita, siswi SDN Perak Utara 3, yang baru pertama kali menerima bantuan pendidikan dari Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPR RI Puti Guntur Sukarno.

Saat ditemui, Ibu siswa Agnes Gita yang tinggal di kawasan Jl. Kalimas Baru tersebut mengaku kaget sekaligus senang, karena tidak menyangka anaknya terpilih sebagai penerima PIP. Informasi penerimaan bantuan ini didapatkan dari Ketua RT setempat yang membagikan undangan.

“Perasaannya kaget, senang, tidak menyangka. Tahunya dari RT, dikasih undangan,” ujarnya saat acara penyerahan sertifikat PIP oleh Plt Ketua DPC PDIP Yordan M Bataragoa di perkampungan Kalimas Hilir pada Sabtu, (23/08/2025)

Meski belum mengetahui pasti besaran dana yang diterima, ia memastikan bahwa bantuan tersebut akan digunakan sepenuhnya untuk kebutuhan sekolah putrinya. “Ya buat anak sekolah, pastinya untuk itu. Tidak untuk yang lain,” tegasnya.

Sebagai ibu rumah tangga dengan suami yang bekerja sebagai satpam di salah satu gudang kawasan Kalianak, bantuan pendidikan ini dinilainya sangat membantu meringankan beban biaya sekolah.

Ia juga berharap agar program PIP ini bisa terus berlanjut dengan pencairan lebih dari sekali dalam setahun. “Kalau bisa jangan hanya tiap tahun. Mungkin per semester atau per triwulan,” harapnya.

Plt Ketua DPC PDIP Surabaya Yordan M Bataragoa mengatakan, program yang diinisiasi oleh anggota DPR RI, Puti Guntur Soekarno ini, difasilitasi oleh DPC PDI Perjuangan Surabaya melalui kegiatan pembagian PIP di berbagai kecamatan.

“Kami berkomitmen mengawal semua program DPR RI dari Fraksi PDI Perjuangan agar benar-benar bisa sampai ke masyarakat. Kami juga berkomitmen menjalankan perintah Ketua Umum Ibu Mega, agar seluruh kader PDI Perjuangan selalu turun ke masyarakat,” ujarnya.

Program Indonesia Pintar merupakan salah satu program pemerintah pusat yang bertujuan membantu anak-anak usia sekolah dari keluarga kurang mampu agar tetap dapat mengenyam pendidikan tanpa terkendala biaya.

Legislator DPRD Provinsi Jawa Timur tersebut menekankan pentingnya penggunaan bantuan ini sesuai peruntukan, yaitu untuk kebutuhan pendidikan anak.

“Masyarakat jangan sampai salah dalam menggunakan bantuan. Jangan dipakai untuk bayar cicilan atau kepentingan lain. Ini betul-betul untuk anak sekolah, agar mereka bisa belajar dengan lancar hingga menyelesaikan masa studinya,” tegasnya.

Dengan pendampingan yang ketat, PDIP Surabaya berharap PIP dapat membantu siswa-siswi dari keluarga kurang mampu agar tidak terkendala biaya dalam menempuh pendidikan.

Melalui program ini, siswa dari keluarga miskin atau rentan miskin menerima bantuan berupa uang tunai untuk membiayai kebutuhan pendidikan mereka. Besaran bantuan PIP bervariasi tergantung pada jenjang pendidikan, mulai dari Rp 450.000 per tahun untuk jenjang SD hingga Rp 1.800.000 per tahun untuk jenjang SMA.

Penulis

Berita Hari ini Terbaru dan Terkini Diagramkota.com

Rekomendasi Untuk Anda

  • Polres Pasuruan Gelar Sambang Gereja Jelang Natal 2025, Perkuat Toleransi dan Kamtibmas

    Polres Pasuruan Gelar Sambang Gereja Jelang Natal 2025, Perkuat Toleransi dan Kamtibmas

    • calendar_month Jum, 19 Des 2025
    • account_circle Teguh Priyono
    • visibility 78
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM — Menjelang perayaan Natal 2025, Satuan Pembinaan Masyarakat (Satbinmas) Polres Pasuruan bersama Kelompok Sadar Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Pokdar Kamtibmas) serta Komunitas RX King Kabupaten Pasuruan melaksanakan kegiatan sambang dan silaturahmi ke sejumlah gereja, Jumat (19/12/2025). Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat silaturahmi lintas umat beragama sekaligus memastikan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) tetap […]

  • Kalender Pendidikan 2026

    Kalender Pendidikan 2026: Panduan Lengkap untuk Siswa dan Orang Tua

    • calendar_month Sen, 5 Jan 2026
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 192
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Kalender pendidikan 2026 menjadi salah satu informasi yang sangat penting bagi siswa, guru, dan orang tua. Dengan jadwal yang terstruktur, setiap pihak bisa lebih mudah merencanakan kegiatan belajar mengajar serta liburan keluarga. Tahun ajaran 2026 telah memasuki fase krusial, terutama di semester genap, yang sering kali berisi penilaian akhir dan persiapan kenaikan kelas. Jadwal […]

  • Dukung Ketahanan Pangan, Bhabinkamtibmas Desa Kemantren Polsek Tulangan Pantau Peternakan Kambing

    Dukung Ketahanan Pangan, Bhabinkamtibmas Desa Kemantren Polsek Tulangan Pantau Peternakan Kambing

    • calendar_month Sen, 19 Mei 2025
    • account_circle Adis
    • visibility 207
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Upaya mendukung program ketahanan pangan nasional sebagai bagian dari Asta Cita Presiden Prabowo Subianto, serta menindaklanjuti arahan Kapolresta Sidoarjo Kombes Pol. Christian Tobing, Bhabinkamtibmas Desa Kemantren Aipda Edy Siswanto, melaksanakan kegiatan ketahanan pangan Polresta Sidoarjo Polda Jatim, pada Senin (19/5/2025). Kegiatan tersebut berlangsung di lahan pekarangan milik warga Desa Kemantren yang difungsikan sebagai […]

  • Prediksi Skor dan Susunan Pemain: Duel Sengit Osimhen vs Ekitike antara Galatasaray dan Liverpool

    Prediksi Skor dan Susunan Pemain: Duel Sengit Osimhen vs Ekitike antara Galatasaray dan Liverpool

    • calendar_month Sel, 30 Sep 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 208
    • 0Komentar

    Prediksi Skor dan Susunan Pemain Galatasaray vs Liverpool di Liga Champions DIAGRAMKOTA.COM – Laga antara Galatasaray dan Liverpool dalam ajang Liga Champions akan menjadi pertandingan yang menarik, mengingat kedua tim memiliki kekuatan masing-masing. Meskipun Galatasaray sempat unggul di menit kedelapan saat melawan Frankfurt, mereka justru tertinggal 3-1 menjelang jeda babak pertama. Kini, Galatasaray berada di posisi […]

  • Cara Klaim Kode Redeem Genshin Impact 15 Oktober 2025

    Cara Klaim Kode Redeem Genshin Impact 15 Oktober 2025

    • calendar_month Rab, 15 Okt 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 152
    • 0Komentar

    Genshin Impact: Kode Redeem dan Pembaruan Terbaru yang Harus Diketahui DIAGRAMKOTA.COM – Genshin Impact, salah satu game RPG Open World yang dikembangkan oleh Studio miHoYo, kini menjadi salah satu permainan favorit di kalangan pemain muda, terutama generasi milenial dan Gen-Z. Game ini menawarkan pengalaman bermain yang menyenangkan dengan grafis yang menarik dan sistem gameplay yang dinamis. […]

  • Kanit Binmas Polsek Krembung Dukung Petani Jagung, Pastikan Ketahanan Pangan Terjaga

    Kanit Binmas Polsek Krembung Dukung Petani Jagung, Pastikan Ketahanan Pangan Terjaga

    • calendar_month Sel, 25 Mar 2025
    • account_circle Adis
    • visibility 168
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Dalam upaya memastikan hasil panen jagung yang optimal, Kanit Binmas Polsek Krembung Polresta Sidoarjo, Aiptu Adin, turun langsung ke lahan pertanian. Salah satu kunjungannya dilakukan di pesawahan milik H. Gatot di Desa Cangkring pada Selasa (25/3/2025). Kehadiran Aiptu Adin di tengah para petani ini merupakan bentuk kepedulian terhadap ketahanan pangan dan kesejahteraan masyarakat. […]

expand_less