Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » HANKAM » Kapolri: Pembiayaan Hingga Distribusi Jagung Akan Libatkan Koperasi Merah Putih

Kapolri: Pembiayaan Hingga Distribusi Jagung Akan Libatkan Koperasi Merah Putih

  • account_circle Teguh Priyono
  • calendar_month Rab, 9 Jul 2025
  • comment 0 komentar

DIAGRAMKOTA.COMKapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo menyatakan akan menggandeng koperasi dan Koperasi Merah Putih dalam upaya pembiayaan, distribusi, serta penyimpanan hasil panen jagung. Hal itu sebagai bagian dari strategi hilirisasi pertanian jagung.

Jenderal Sigit mengemukakan, hal ini penting untuk memberikan kepastian harga dan memperkuat posisi tawar petani di lapangan.

“Kami berharap ini dapat terus dikembangkan pada seluruh wilayah pengusaha jagung di Indonesia, sehingga dapat memberikan kemudahan akses permodalan dan penyerapan hasil panen memperkuat posisi tawar petani, serta memberikan jaminan harga penyerapan sesuai dengan standar pemerintah,” ungkap Kapolri, Rabu (9/7/25).

Ditegaskan Jenderal Sigit, Polri akan terus mendukung program-program pemerintah dan menyukseskannya. Dengan begitu, diharapkan kesejahteraan rakyat semakin terwujud demi Indonesia Emas 2045.

“Kami tegaskan bahwa Polri berputminen tidak pernah suruh dalam mendukung dan mengawal seluruh agenda pemerintah, termasuk dalam mewujudkan cita-cita mulia untuk menjadikan Indonesia sebagai lumbung pangan dunia,” jelas Kapolri.

Diketahui, Kapolri melaksanakan penanaman jagung kuartal III di lahan seluas 795.339,53 hektare yang tersebar di 36 wilayah Indonesia. Penanaman jagung ini dilakukan bersama Ketua Komisi IV Siti Hediati Soeharto, Menteri Pertanian Andi Amran dan Menteri Perhutanan Raja Juli Natoni.

Secara simbolis, Kapolri memimpin penanaman jagung di wilayah Hutan Selo Lestari, Desa Selojari, Kec. Klambu, Kab. Grobogan, Jawa Tengah. Sedangkan di daerah lainnya dilaksanakan serentak dan terhubung melalui daring.

Di lahan yang berada di area wilayah hukum Polda Jawa Tengah itu memiliki luas 38.750,14 hektare, terdiri dari 36.287 hektare lahan produktif serta 2.463,14 hektare lahan perhutanan sosial dan akan dikelola para petani binaan polres hingga polsek. Total 220 petani akan terlibat dalam penanaman dan perawatan jagung tersebut hingga masa panen tiba.

“Pada kuartal III tahun 2025, dilakukan penanaman pada lahan seluas 168.432,23 Hektar, terdiri dari 117.510,29 Hektar lahan perhutanan sosial yang sudah ditanami, serta 48.082,40 Hektar lahan produktif dan 2.839,54 Hektar lahan perhutanan sosial yang akan dilakukan penanaman pada hari ini,” ujar Kapolri dalam sambutannya, di Jawa Tengah, Rabu (9/7/25).

Menurut Kapolri, penanaman jagung ini dilakukan dengan berkolaborasi bersama Inhutani dan Perhutani. Kolaborasi antar stakeholder, kementerian, dan lembaga terkait ini dilakukan demi mewujudkan swasembada pangan di Indonesia.

“Saat ini terdapat potensi lahan seluas 795.339,53 hektare, di mana 301.672,049 hektare di antaranya merupakan lahan perhutanan sosial. Dan total potensi lahan tersebut 431.233,36 hektare telah ditanami,” ungkap Kapolri.

Ditegaskan Kapolri, kegiatan ini merupakan bentuk dukungan Polri terhadap pemerintah dalam mewujudkan ketahanan pangan melalui keterlibatan pada setiap tahapan, mulai dari pencarian lahan, pembibitan, penanaman, perawatan, hingga jaminan penyerapan hasil panen. Selain itu, Polri memberikan dukungan operasional secara bertahap kepada penyuluh pertanian lapangan berupa 500 unit alat penguji kesuperan tanah, serta kepada kelompok tani dan koperasi 89 unit alat pemibil jagung, 100 unit alat penguji kadar air, dan 93 unit alat pengering.(dk/tgh)

  • Penulis: Teguh Priyono

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kapolri Resmikan SPPG Polres Jembrana, Komitmen Sukseskan Program MBG

    Kapolri Resmikan SPPG Polres Jembrana, Komitmen Sukseskan Program MBG

    • calendar_month Sel, 17 Jun 2025
    • account_circle Teguh Priyono
    • visibility 142
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo meresmikan Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Polres Jembrana, Bali, Selasa (17/6/2025). Program ini menjadi bagian dari langkah nyata Polri dalam mendukung Program Makan Bergizi Gratis (MBG) yang dicanangkan oleh Presiden Prabowo. Dalam konteks ini, keberadaan SPPG dinilai sangat penting sebagai unit pelayanan gizi di lingkungan kepolisian yang […]

  • Pemprov Jabar Normalisasi Drainase Lembang untuk Cegah Banjir, Bangunan Ilegal Dibongkar

    Pemprov Jabar Normalisasi Drainase Lembang untuk Cegah Banjir, Bangunan Ilegal Dibongkar

    • calendar_month Sen, 1 Des 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 74
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Pemerintah Provinsi Jawa Barat mulai melakukan penormalan saluran drainase di kawasan Lembang, Kabupaten Bandung Barat, guna mengatasi masalah banjir yang sering terjadi ketika curah hujan tinggi. Proyek ini dilaksanakan setelah keluhan masyarakat disampaikan secara langsung kepada Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi. Satu unit alat berat telah diterjunkan ke lokasi untuk membongkar saluran pembuangan yang […]

  • Cara Mudah Mengkilapkan Lantai Kamar Mandi Seperti Baru, Tanpa Repot!

    Cara Mudah Mengkilapkan Lantai Kamar Mandi Seperti Baru, Tanpa Repot!

    • calendar_month Jum, 26 Sep 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 173
    • 0Komentar

    Tips Sederhana Membersihkan Lantai Kamar Mandi yang Kusam DIAGRAMKOTA.COM – Lantai kamar mandi yang tampak kusam dan penuh lumut sering kali membuat siapa pun malas untuk membersihkannya. Namun, dengan beberapa langkah sederhana dan bahan alami, lantai kamar mandi bisa kembali bersih dan mengkilap seperti baru. Bahan yang Dibutuhkan Bahan-bahan yang diperlukan sangat mudah ditemukan di rumah. […]

  • Bupati Sidoarjo

    Latber Drag Race di Tol HK Jabon, Bupati Sidoarjo Siapkan Lahan 20 Hektare untuk Sirkuit Otomotif Sidoarjo

    • calendar_month Sab, 24 Mei 2025
    • account_circle Adis
    • visibility 275
    • 0Komentar

    Diagramkota.com – Pemerintah Kabupaten Sidoarjo terus menunjukkan dukungan terhadap dunia otomotif. Bupati Sidoarjo, Subandi, hadir langsung dalam acara latihan bersama (latber) drag race yang digelar di kawasan tol HK Jabon, Minggu pagi (24/05/2025). Latber ini menjadi ajang pembinaan sekaligus penyaluran bakat bagi anak-anak muda yang memiliki minat besar di bidang otomotif, khususnya balap motor. Kegiatan […]

  • Ketua PWDPI Lampung Dukung Penuh Kejagung dan DPR RI Bongkar Kasus bos PT.SGC

    Ketua PWDPI Lampung Dukung Penuh Kejagung dan DPR RI Bongkar Kasus bos PT.SGC

    • calendar_month Ming, 27 Jul 2025
    • account_circle Teguh Priyono
    • visibility 132
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Ketua DPW PWDPI Lampung, Ahmad Hadi Mustoleh berikan dukungan penuh Kejaksaan Agung dalam membongkar suap yang diduga dilakukan oleh bos PT Sugar Group Companies (SGC), Purwanti Lee dan Gunawan Yusuf senilai Rp 50 Miliar kepada Mantan Hakim Mahkamah Agung (MA) Zarof Ricar. Dia juga minta Kejagung segara menetapkan keduanya tersangka. Selain itu, Ketua […]

  • Apresiasi Kinerja, Enam Petugas Rutan Surabaya Naik Pangkat

    Apresiasi Kinerja, Enam Petugas Rutan Surabaya Naik Pangkat

    • calendar_month Sel, 17 Des 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 179
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Sebagai bentuk apresiasi atas dedikasi dan profesionalisme, enam petugas pemasyarakatan di lingkungan Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas I . Surabaya resmi menerima kenaikan pangkat pada Senin (16/12/24.) Acara penyematan pangkat berlangsung khidmat di Aula Rutan Surabaya dan dipimpin langsung oleh Kepala Rutan, Tomi Elyus. Dalam sambutannya, Tomi Elyus menegaskan bahwa kenaikan pangkat ini […]

expand_less