Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » POLITIK » Rakerdasus PDIP Jatim akan Fokus Pemenangan Risma – Gus Hans

Rakerdasus PDIP Jatim akan Fokus Pemenangan Risma – Gus Hans

  • account_circle Diagram Kota
  • calendar_month Rab, 25 Sep 2024
  • comment 0 komentar

DIAGRAMKOTA.COMDewan Pimpinan Daerah (DPD) PDI Perjuangan Jawa Timur akan mengadakan Rapat Kerja Daerah Khusus (Rakerdasus) di Vasa Hotel Surabaya pada Kamis, 26 September 2024.

Sekretaris DPD PDI Perjuangan Jatim, Dr. Sri Untari Bisowarno, mengungkapkan bahwa Rakerdasus ini merupakan forum internal partai yang bertujuan untuk menindaklanjuti mandat Dewan Pimpinan Pusat (DPP). DPP telah merekomendasikan pasangan Tri Rismaharini dan KH Zahrul Azhar Asumta (Gus Hans) sebagai calon gubernur dan wakil gubernur Jawa Timur.

“Rakerdasus ini akan merumuskan langkah-langkah strategis untuk memenangkan pasangan calon nomor urut 3, Risma dan Gus Hans,” ujar Sri Untari dalam keterangannya kepada media, Rabu (25/9/2024).

Sri Untari, yang juga menjabat sebagai Ketua Umum Dewan Koperasi Indonesia (Dekopin), menyampaikan bahwa Rakerdasus akan membahas beberapa agenda penting. Salah satunya adalah bagaimana PDI Perjuangan akan mengoptimalkan seluruh sumber daya yang dimiliki untuk memenangkan pasangan Risma – Gus Hans.

“Semua elemen PDI Perjuangan harus bergerak seiring dan sejalan dalam memenangkan pemilihan di tingkat kabupaten/kota dan provinsi. Strategi dan taktik akan kami rumuskan secara matang,” lanjut Sri Untari.

Lebih lanjut, ia menjelaskan bahwa gerakan partai akan disinergikan dengan berbagai kelompok relawan, organisasi masyarakat, profesional, hingga komunitas hobi yang mendukung visi dan misi Risma – Gus Hans dalam mewujudkan perubahan di Jawa Timur.

Rakerdasus ini akan dihadiri oleh tiga pilar utama PDI Perjuangan, yang terdiri dari pengurus struktural partai, yakni seluruh pengurus DPD, pengurus DPC dari 38 kabupaten/kota, dan 666 Ketua PAC se-Jawa Timur. Selain itu, para legislator dari berbagai tingkatan serta kepala daerah dan wakil kepala daerah dari kader PDI Perjuangan juga akan turut hadir.

“Perkiraan jumlah peserta sekitar 1.500 orang, yang semuanya adalah tokoh-tokoh kunci dalam pemilu elektoral,” kata Sri Untari.

Sejumlah petinggi DPP juga dijadwalkan hadir untuk memberikan arahan, termasuk Ketua Bidang Politik Puan Maharani dan Wakil Sekretaris Jenderal Bidang Komunikasi sekaligus Ketua Tim Pemenangan Pilkada 2024, Adian Yunus Yusak Napitupulu. (dk/nw)

Penulis

Berita Hari ini Terbaru dan Terkini Diagramkota.com

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Komisi A DPRD Surabaya

    Komisi A DPRD Surabaya Tekankan Pembinaan SDM Satpol PP dalam Pembahasan APBD 2026

    • calendar_month Sel, 21 Okt 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 176
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Ketua Komisi A DPRD Surabaya, Yona Bagus Widyatmoko, menyoroti pentingnya peningkatan kualitas sumber daya manusia (SDM) di lingkungan Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Surabaya. Hal itu disampaikan dalam rapat dengar pendapat (hearing) bersama jajaran Satpol PP terkait pembahasan Rencana APBD 2026, Selasa (21/10/2025). Menurut Yona, pembahasan anggaran tidak semata soal besaran nominal, […]

  • Kasus Korupsi Pengadaan Gamelan di Magetan Memasuki Tahap Persidangan

    Kasus Korupsi Pengadaan Gamelan di Magetan Memasuki Tahap Persidangan

    • calendar_month Sen, 3 Nov 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 121
    • 0Komentar

    DIAGRAMKORTA.COM – Kasus dugaan korupsi pengadaan alat kesenian gamelan Jawa di lingkungan Dindikpora Magetan telah memasuki tahap persidangan. Dua tersangka, Suroso dan Y. Sulistyo Joko Indratno, kini resmi menjadi terdakwa setelah berkas perkara dilimpahkan ke Pengadilan Tipikor Surabaya. Proses Penyelidikan dan Penetapan Tersangka Penetapan dua tersangka dalam kasus ini dilakukan oleh Kejari Magetan sejak 26 Agustus […]

  • Produsen Garam Terbesar Nasional

    Perubahan Harga Pangan di Jawa Timur Alami Kenaikan

    • calendar_month Rab, 12 Nov 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 111
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Harga sejumlah bahan pangan di Jawa Timur hari ini tercatat mengalami kenaikan dibandingkan dengan harga kemarin. Data yang dirilis oleh Badan Pangan Nasional (Bapanas) menunjukkan bahwa dari 25 komoditas yang dipantau, sebanyak 16 komoditas mengalami kenaikan harga sementara 9 komoditas lainnya mengalami penurunan. Komoditas yang Mengalami Kenaikan Beberapa komoditas yang mengalami kenaikan harga […]

  • Dedi Mulyadi Mulai Rekonstruksi Situs Gunung Padang

    Dedi Mulyadi Mulai Rekonstruksi Situs Gunung Padang

    • calendar_month Sel, 16 Des 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 55
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi mencanangkan dimulainya rekonstruksi Situs Gunung Padangdi Desa Karyamukti, Kecamatan Campaka, Kabupaten Cianjur, pada Senin, 15 Desember 2025. “Saya mengucapkan terima kasih, rekonstruksi Gunung Padangdikawitan(dimulai), kata dia dilaporkan dari pernyataan pers Humas Jabar, Selasa, 16 Desember 2025. Dedi tidak menjelaskan secara rinci besaran biaya yang diperlukan untuk merekonstruksi Situs Gunung […]

  • HP Lipat Samsung Makin Disukai, Begini Testimoni Prilly Latuconsina dan Andy Garcia

    HP Lipat Samsung Makin Disukai, Begini Testimoni Prilly Latuconsina dan Andy Garcia

    • calendar_month Sel, 28 Okt 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 137
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Galaxy Z Fold7 dan Galaxy Z Flip7 semakin memperkuat pasar ponsel lipat melalui inovasi desain serta fitur AI yang menonjol. Kedua model ini dinilai memberikan dorongan signifikan bagi segmen ponsel lipat setelah melebihi angka penjualan dari pendahulunya[ Worldwide Smartphone Market Grows 2.6% in Q3 2025]. Lalu, apa yang membuat ponsel lipat Samsung terbaru ini […]

  • Proses Seleksi Jabatan Pimpinan Tinggi

    Anggaran Besar Pemkab untuk Perbaikan Infrastruktur di Tulungagung

    • calendar_month Jum, 9 Jan 2026
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 27
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tulungagung menunjukkan komitmen yang kuat dalam memperbaiki infrastruktur, khususnya jalan-jalan yang selama ini belum mendapat perhatian. Dalam rencana pembangunan tahun 2026, anggaran sebesar Rp300 miliar telah dialokasikan untuk kebutuhan tersebut. Langkah ini menjadi bagian dari strategi pemerintah setempat untuk meningkatkan kualitas layanan publik dan memastikan aksesibilitas yang lebih baik bagi masyarakat. […]

expand_less