Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » PERISTIWA » DAERAH » Malam Tasyakuran Warga Perumahan Taman Dhika, Membangun Peradaban Bangsa yang Lebih Maju dan Sejahtera

Malam Tasyakuran Warga Perumahan Taman Dhika, Membangun Peradaban Bangsa yang Lebih Maju dan Sejahtera

  • account_circle Arie Khauripan
  • calendar_month Jum, 16 Agu 2024
  • comment 0 komentar

DIAGRAMKOTA.COM – Sudah menjadi tradisi dikalangan warga masyarakat, terutama masyarakat Jawa, bahwa setiap menyambut Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia selalu dilaksanakan malam tasyakuran.

Seperti halnya yang dilaksanakan warga Perumahan Taman Dhika Cluster Kelud dan Cluster Arjuno RT. 58,/RW. 15, Kelurahan Pagerwojo, Buduran, Sidoarjo, mengadakan malam tasyakuran peringatan HUT Kemerdekaan RI Ke-79, pada Jumat (16/8/2024).

Kegiatan yang dilaksanakan di fasilitas umum (fasum) setempat, dihadiri warga RT. 58, tokoh masyarakat, dan sejumlah undangan. Acara dimulai dengan pemutaran film dokumentasi tentang kegiatan warga, yang menampilkan berbagai momen kebersamaan.

Selanjutnya, putra-putri warga RT. 58 dengan bangga menancapkan bendera Sang Merah Putih, simbol kebanggaan dan nasionalisme. Mereka kemudian bersama-sama warga dengan khidmat menyanyikan lagu Indonesia Raya.

Malam tasyakuran dilanjutkan doa bersama yang dipandu oleh tiga tokoh agama yang mewakili Islam, Kristen, dan Hindu. Ustad Leo, Rono, dan Lintang, semuanya berpartisipasi dalam doa bersama, ini menunjukkan kebersamaan dan toleransi beragama warga RT.58.

Acara yang dipandu pembawa acara Illa dan Putri, dikemas dengan bagus sehingga membuat suasana kegiatan malam tasyakuran di Perumahan Taman Dhika Cluster Kelud menjadi khidmat dan hidup.

Dalam kesempatan tersebut Ketua RT. 58, Eko Pipin Bantoro didampingi Ketua RW. 15, Ivos Prabowo serta tokoh masyarakat Fachri melakukan pemotongan tumpeng. Ini menggambarkan sikap kepedulian, kejujuran, dan kebersamaan yang merupakan nilai-nilai yang dijunjung tinggi oleh warga RT. 58.

Ketua RW. 15, Ivos dalam sambutannya mengapresiasi kegiatan warga RT. 58 yang kompak dan membuat inovasi kegiatan yang sangat luar biasa. Sehingga nilai-nilai Proklamasi Kemerdekaan 17 Agustus 1945 jangan hanya di maknai sebagai kejadian yang biasa.

“Bahwasanya kegiatan malam tasyakuran ini hal yang terpenting adalah kita melakukan intropeksi diri terhadap hal-hal yang telah kita perbuat untuk bangsa dan negara ini. Tetap menjaga nilai kebersamaan dan kerukunan,” ujarnya.

Malam tasyakuran sebagai acara puncak rangkaian perayaan 17 Agustus warga RT. 58 ini juga menampilkan tarian dari putra-putri warga RT. 58. Selain itu pembagian hadiah dan doorprize dari berbagai lomba di hari sebelumnya.

Sementara itu, ketua panitia pelaksana kegiatan Wahyudi mengatakan, keberhasilan kegiatan ini tidak lepas dari kebersamaan warga yang ikut menghargai jasa pahlawan dan rasa syukur atas kemerdekaan Republik lndonesia.

“Ini sebagai bentuk rasa syukur atas kemerdekaan yang telah diraih bangsa Indonesia dengan cucuran darah para pahlawan kemerdekaan,” ujarnya saat ditemui diagramkota.com disela kegiatan.

Senada dengan Wahyudi, Inoeng Prameswati juga mengatakan, bahwa tradisi malam tasyakuran menjelang tanggal 17 Agustus perlu dipertahankan, ini menunjukkan bentuk penghormatan atas jasa para pahlawan kemerdekaan, dan wujud syukur kita kepada Allah.

“Malam tasyakuran juga menjadi sebuah bentuk perenungan yang digunakan untuk melakukan refleksi diri, merenung dan introspeksi hal-hal yang telah dan akan kita lakukan. Juga sebagai renungan betapa besarnya jasa pahlawan kita,” ujarnya.

Acara ini juga menjadi pengingat bagi kita semua untuk terus menjaga nilai-nilai yang terkandung dalam Proklamasi Kemerdekaan 17 Agustus 1945 dan terus berkontribusi untuk membangun negara yang lebih baik.

“Selain itu kemerdekaan juga harus di isi dengan kegiatan-kegiatan yang positif guna membangun peradaban bangsa yang lebih maju dan sejahtera,” pungkasnya. (dk/akha)

  • Penulis: Arie Khauripan

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Residivis Pencuri Lempengan Besi Dibekuk Polsek Semampir Berkat Bukti CCTV

    • calendar_month Ming, 1 Des 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 103
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Seorang residivis berinisial AF (23) kembali harus berurusan dengan hukum setelah tertangkap mencuri lempengan besi di Jalan Bolodewo, Surabaya. Aksinya berhasil diungkap oleh Polsek Semampir berkat rekaman CCTV yang merekam dengan jelas tindak pencurian tersebut.sabtu (30/11/24) Kejadian bermula pada 25 Oktober 2024, ketika AF mencuri lempengan besi seberat 470 kilogram dari truk yang […]

  • Kurnia Seafood Hadir di Surabaya, Kepiting Segar Saus Kurnia Jadi Menu Andalan

    • calendar_month Sab, 21 Sep 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 194
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Restoran Kurnia Seafood kini resmi membuka cabangnya di Surabaya pada Sabtu (21/9/2024). Kehadiran restoran ini menambah daftar kota yang menjadi tempat hadirnya Kurnia Seafood, termasuk Semarang, Yogyakarta, Bandung, dan Bali. Cabang Surabaya ini terletak di Jalan M. Duryat no. 4, Genteng. Sebastian Bagus Rawikara, Corporate GM Kurnia Seafood Surabaya, mengungkapkan rasa optimismenya terhadap […]

  • Total 2.229.244 Pemilih Untuk Pilkada 2024 Di Tetapkan Oleh KPU Surabaya

    • calendar_month Sab, 21 Sep 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 107
    • 0Komentar

    Diagramkota.com Surabaya – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Surabaya menetapkan 2.229.244 pemilih untuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024. Diantaranya Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur (Pilgub) Jawa Timur, serta Pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota (Pilwali) Surabaya. Soeprayitno, Ketua KPU Kota Surabaya mengungkapkan penetapan Daftar Pemilih Tetap (DPT) untuk Pilkada 2024, telah berproses secara […]

  • Mendikdasmen Abdul Mu’ti Saksikan Pelantikan Pengurus IKA Unesa 2025-2030

    • calendar_month Sen, 27 Jan 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 143
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Pengurus Pusat Ikatan Keluarga Alumni Universitas Negeri Surabaya (IKA Unesa) periode 2025-2030 secara resmi dilantik dalam sebuah acara yang berlangsung di Ballroom Hotel Shangri-La Surabaya pada Sabtu, 25 Januari 2025. Acara pelantikan yang dikemas bersama talkshow bertema The Next Indonesia ini dihadiri oleh Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah (Mendikdasmen) Republik Indonesia, Abdul Mu’ti, […]

  • HPN 2025, Bang Jo Tekankan Peran Penting Pers Dalam Wujudkan Kemajuan Bangsa

    • calendar_month Sen, 10 Feb 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 102
    • 0Komentar

    Memperingati Hari Pers Nasional (HPN) 2025,  Johari Mustawan., Ketua DPD PKS Kota Surabaya, mengingatkan pentingnya peran pers dalam membangun ketahanan pangan dan kemandirian bangsa. Menurutnya, pers adalah garda terdepan dalam memberikan informasi yang akurat, edukatif, dan bermanfaat bagi masyarakat.

  • Banjir dan Longsor melanda Bali, Polri Kerahkan Personel Bantu Penanganan

    • calendar_month Rab, 10 Sep 2025
    • account_circle Teguh Priyono
    • visibility 130
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Hujan dengan intensitas tinggi yang mengguyur Provinsi Bali pada 9 hingga 10 September 2025 memicu bencana banjir dan tanah longsor di sejumlah wilayah. Sejumlah akses jalan utama tertutup material longsor, sementara beberapa pemukiman warga terendam air. Berdasarkan laporan sementara, bencana ini menewaskan 7 orang, melukai 47 orang, serta memaksa 237 warga mengungsi ke […]

expand_less
Exit mobile version