Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » POLITIK » Bakar Semangat 5.000 Kader Cakra Buana Nusantara, Komarudin: Jangan Takut Hadapi Ancaman!

Bakar Semangat 5.000 Kader Cakra Buana Nusantara, Komarudin: Jangan Takut Hadapi Ancaman!

  • account_circle Diagram Kota
  • calendar_month Sab, 3 Agu 2024
  • comment 0 komentar

Diagramkota.com – Komandan Satgas Cakra Buana Nasional, Komarudin Watubun mengingatkan para satgas untuk tegas antisipasi pelanggaran Pilkada 2024.

Hal tersebut ia sampaikan saat menjadi inspektur Apel Satgas Cakra Buana wilayah Surabaya dan Sidoarjo di Tugu Pahlawan Surabaya, Sabtu (4/8/2024).

“Hari ini kita berdiri di tugu pahlawan, disini pejuang bangsa yang gugur, karena itu hari ini jangan saudara jual diri karena sembako. Kalau kita tidak mampu membawa negeri sesuai cita-cita dan pengorbanan mereka para pejuang, jangan rusak negara ini,” ujar Komarudin Watubun.

Dihadapan sekira 5000 satgas, Ketua DPP PDI Perjuangan Bidang Kehormatan itu menegaskan pentingnya bangkitkan semangat revolusi. “Kita adalah gen pejuang bukan gen penikmat,” tegasnya.

Jika dulu, lanjutnya, revolusi baru terwujud setelah banyak tragedi, kini hal tersebut bisa dilakukan dengan menguras tenaga dan pikiran demi berjuang menegakkan keadilan.

“Hari ini kita buat percikan revolusi. Kita apel untuk mengingatkan kembali bahwa ancaman serius kalau kita tidak bangkit dan berjuang, masa depan anak cucu ke depan terancam,” tuturnya.

Berkaca pada Pilpres 2024, banyak pelanggaran namun nihil keadilan. Hukum disalahgunakan untuk kepentingan kelompok yang berimbas ke terancamnya masa depan bangsa.

“Kita merasa terganggu ketika warga negara diperlakukan tidak adil, maka kita bangkit dan lawan. Itulah kenapa ibu Mega berjuang dan ajak kita berjuang untuk menegakkan keadilan di negeri ini.

Untuk itu ia meminta para satgas betul-betul mengawal Pilkada tahun ini. Sebarkan nilai-nilai kebenaran, dan lawan ancaman-ancaman pelanggaran. “Teman-teman satgas punya tugas datang ke RT RW beritahu mereka untuk jangan takut, Republik ini punya bersama bukan punya keluarga,” imbuhnya.

“Kalau jaman pak Harto itu momoknya adalah PKI, kalau hari ini hukum dipakai untuk mengintimidasi dan menyengsarakan orang. Kita nyatakan kesetiaan kita untuk menjaga kehormatan wibawa bangsa,” imbuhnya.

Tak berhenti di Surabaya. Pihaknya akan meneruskan perjalanan keliling Indonesia dengan semangat yang sama. Perangi ketidakadilan dan ancaman Pilkada.

“Kami setelah ini akan berangkat ke Sumatra, Papua, NTT, keliling supaya kita ingatkan pilkada tidak digunakan untuk kepentingan kelompok tapi harus pesta demokrasi dinikmati oleh seluruh Indonesia,” jelasnya.

Sekadar informasi, gelaran Apel turut dihadiri segenap pengurus lintas kota yakni DPC PDI Perjuangan Surabaya, Sidoarjo, dan pengurus DPD PDI Perjuangan Jatim.

Penulis

Berita Hari ini Terbaru dan Terkini Diagramkota.com

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • HJKS Ke 732, Cak YeBe : Keberanian dan Konsistensi Kunci Pembangunan Surabaya

    HJKS Ke 732, Cak YeBe : Keberanian dan Konsistensi Kunci Pembangunan Surabaya

    • calendar_month Kam, 22 Mei 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 137
    • 0Komentar

    Anggota DPRD yang akrab disapa Cak YeBe ini menegaskan masa depan Surabaya sangat ditentukan oleh sekuat dan sebaik apa grand design yang disusun, serta seberapa berani seluruh elemen kota untuk benar-benar berubah. “Semua berawal dari keberanian. Teko wani, wani berubah opo gak? (berani berubah apa enggak?). Kalau berani, jangan takut. Kalau takut, ya jangan mengaku berani. Tidak […]

  • Galungan kuningan

    Contoh Ucapan Selamat Galungan 2025 Bahasa Bali & Maksudnya

    • calendar_month Rab, 23 Apr 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 313
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Dirayakan setiap 210 hari sekali menurut kalender Saka Bali, Galungan menjadi simbol kemenangan Dharma (kebaikan) atas Adharma (keburukan). Di tahun 2025, umat Hindu akan kembali menyambut hari kemenangan ini dengan penuh semangat dan pengharapan. Salah satu cara untuk merayakan Galungan adalah dengan saling bertukar ucapan selamat. Ucapan-ucapan ini bukan sekadar formalitas, melainkan wujud […]

  • Belum Menerima PKH dan BPNT

    Belum Menerima PKH dan BPNT? Ini Penjelasan Penyebab Keterlambatan dan Cara Mengatasinya

    • calendar_month Sel, 28 Okt 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 168
    • 0Komentar

    Penyebab Keterlambatan Bantuan Sosial dan Cara Mengatasinya DIAGRAMKOTA.COM – Program bantuan sosial (bansos) yang diberikan oleh pemerintah, seperti Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT), menjadi harapan bagi banyak keluarga di Indonesia. Namun, sejumlah penerima manfaat masih mengeluhkan keterlambatan dalam pencairan dana. Faktor yang Menyebabkan Keterlambatan Kementerian Sosial (Kemensos) telah merilis beberapa alasan […]

  • Penangkapan Pengedar Narkotika di Sidoarjo: Barang Bukti Sabu dan Pil Dobel L Disita

    Penangkapan Pengedar Narkotika di Sidoarjo: Barang Bukti Sabu dan Pil Dobel L Disita

    • calendar_month Rab, 4 Des 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 162
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM– Tim Satresnarkoba Polrestabes Surabaya berhasil mengungkap jaringan pengedar narkotika di wilayah Kabupaten Sidoarjo. Penangkapan dilakukan pada Kamis, sekitar pukul 17.00 WIB, di sebuah rumah di Desa Wunut, Kecamatan Porong, Sidoarjo. Dalam operasi ini, polisi mengamankan tersangka berinisial WWHK (27), beserta barang bukti narkotika jenis sabu dan obat keras ilegal berlogo Dobel L. Dari penggeledahan […]

  • Siap-siap! KPK Umumkan Tersangka Korupsi Kuota Haji

    Siap-siap! KPK Umumkan Tersangka Korupsi Kuota Haji

    • calendar_month Kam, 18 Sep 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 144
    • 0Komentar

    Penyidikan Kasus Korupsi Kuota Haji Terus Berjalan DIAGRAMKOTA.COM – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) saat ini sedang mempersiapkan pengumuman tersangka dalam kasus dugaan korupsi kuota haji yang terjadi di Kementerian Agama pada tahun 2023-2024. Juru Bicara KPK, Budi Prasetyo, mengungkapkan bahwa penyidik akan segera mengumumkan nama-nama tersangka dalam waktu dekat. “Yang pertama, sedang kami siapkan. Kami berharap […]

  • Pasar Murah di Sedati Gede, Khofifah berikan Harga Kebutuhan Pokok Lebih Murah Jelang Lebaran

    Pasar Murah di Sedati Gede, Khofifah berikan Harga Kebutuhan Pokok Lebih Murah Jelang Lebaran

    • calendar_month Rab, 26 Mar 2025
    • account_circle Adis
    • visibility 155
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Pemerintah Provinsi Jawa Timur menggelar pasar murah di Desa Sedati Gede, Sidoarjo, pada Rabu (26/3/2025). Kegiatan ini bertujuan membantu masyarakat mendapatkan kebutuhan pokok dengan harga lebih terjangkau, terutama menjelang Hari Raya Idulfitri. Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa, menyatakan bahwa pasar murah ini merupakan langkah konkret pemerintah dalam menekan harga kebutuhan pokok di […]

expand_less