Gebyar HTTS 2024: Pemkot Surabaya dan FKM UNAIR Bersinergi Melawan Bahaya Rokok

PERISTIWA1579 Dilihat

DIAGRAMKOTA.COM – Dalam rangka memperingati hari tanpa tembakau sedunia (HTTS) 2024, Research Group Tobacco Control FKM UNAIR bekerjasama dengan Pemerintah kota Surabaya menggelar Gebyar HTTS 2024 dengan tema “Surabaya Hebat Lindungi Anak dari Ancaman Bahaya Rokok”, Minggu (9/6/2024) pagi.

Dilaksanakan di seputaran Taman Bungkul Surabaya, acara ini sebagai bagian dari upaya untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tentang bahaya asap rokok. Sekaligus juga untuk mencegah perokok pemula dan menurunkan angka kesakitan atau kematian akibat asap rokok.

Diketahui, setiap tanggal 31 Mei diperingati sebagai Hari tanpa tembakau sedunia, dan tahun ini mengambil tema “Melindungi anak-anak dari gangguan Industri Tembakau”.

“Tema ini mengingatkan kita untuk melindungi generasi muda akan bahaya rokok,” ucap Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Surabaya, Nanik Sukristina, mewakili Walikota dalam sambutannya.

Melalui Perda nomer 2 tahun 2019 dan Perwali nomer 110 tahun 2021, kata Nanik, Pemkot telah menjadikan kota Surabaya menjadi tertib Kawasan Tanpa Rokok (KTR).

“Ditetapkannya peraturan itu untuk melindungi hak asasi manusia dalam mencapai derajat kesehatan yang setinggi-tingginya, melalui pengendalian bahaya asap rokok,” tutur Nanik.

Share and Enjoy !