Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » PERISTIWA » KONI Sidoarjo tak mau di anggap gagal lantaran target Runner up tak tercapai

KONI Sidoarjo tak mau di anggap gagal lantaran target Runner up tak tercapai

  • account_circle Adis
  • calendar_month Sen, 14 Jul 2025
  • comment 0 komentar

DIAGRAMKOTA.COM – Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Timur IX tahun 2025 yang digelar di Malang telah resmi berakhir. Kota Surabaya keluar sebagai juara umum dengan torehan 198 medali emas, 133 perak, dan 138 perunggu, dengan total poin mencapai 1.196.

Sementara itu, kontingen Kabupaten Sidoarjo yang sebelumnya menargetkan posisi runner-up justru harus puas finis di posisi ketiga. Sidoarjo mengumpulkan 90 emas, 87 perak, dan 119 perunggu dengan total 653 poin, berada di bawah Kota Malang yang menempati posisi kedua.

Ketua KONI Sidoarjo, Imam Mukri, menolak anggapan bahwa kontingen Sidoarjo gagal dalam ajang Porprov kali ini. Menurutnya, capaian medali yang diraih merupakan hasil perjuangan atlet secara jujur dan tanpa adanya kecurangan.

“Kalau soal peringkat memang turun, tapi kita bangga karena semua medali diraih dengan cara yang fair dan sportif,” ujar Imam Mukri.saat evaluasi di kantor DPRD dengan komisi D, Senin (14/07/2025).

Sejak tahun 2019 dan 2022, Kabupaten Sidoarjo konsisten menempati posisi ketiga dalam klasemen akhir Porprov. Bahkan, pada tahun 2023 saat menjadi tuan rumah, Sidoarjo berhasil menjadi runner-up.

Namun, kritik datang dari Ketua Komisi D DPRD Sidoarjo, Dhamroni. Ia menyebut kegagalan mencapai target runner-up bukanlah semata tanggung jawab atlet, tetapi lebih kepada kelemahan koordinasi dan strategi dari KONI Sidoarjo.

“Ini bukan soal kegagalan atlet. Ini kegagalan KONI selaku koordinator. Dulu tahun 2023 jumlah atlet 1.004 dan 53 cabor bisa runner-up, sekarang 1.322 atlet dan 67 cabor tapi malah turun peringkat,” tegas Dhamroni.

Sebagai upaya pembinaan jangka panjang, KONI Sidoarjo akan menggelar sosialisasi pencarian bibit atlet baru pada Kamis mendatang. Kegiatan ini akan berlangsung di SMA Antartika.

Dalam sosialisasi tersebut, KONI Sidoarjo akan menanamkan semangat olahraga kepada para siswa baru, sekaligus mulai membentuk calon-calon atlet masa depan sejak usia dini.(DK/DI)

  • Penulis: Adis

Rekomendasi Untuk Anda

  • Smartphone Kamera Terbaik untuk Content Creator

    Smartphone Kamera Terbaik untuk Content Creator

    • calendar_month Sab, 24 Mei 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 31
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Tentu, berikut adalah artikel mendalam tentang smartphone kamera terbaik untuk content creator, dengan fokus pada nilai tinggi dan panduan komprehensif. Smartphone Kamera Terbaik untuk Content Creator: Panduan Lengkap Memilih dan Memaksimalkan Potensi Konten Anda Di era digital yang serba cepat ini, konten visual adalah raja. Dari vlog YouTube, Reels Instagram, hingga TikTok yang […]

  • Hari Bhayangkara ke–78: Polres Pacitan Beri Kado Sumur Dalam Untuk Warga Masyarakat

    Hari Bhayangkara ke–78: Polres Pacitan Beri Kado Sumur Dalam Untuk Warga Masyarakat

    • calendar_month Kam, 27 Jun 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 65
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Dalam rangka Hari Bhayangkara ke-78, Polres Pacitan menggelar Baksos dan Bansos di Desa Kebondalem, Kecamatan Tegalombo. Kegiatan ini bertujuan untuk membantu memenuhi kebutuhan dasar masyarakat, khususnya air bersih dan ketahanan pangan. Berbagai bantuan disalurkan, mulai dari paket sembako, bakti religi membersihkan tempat ibadah, hingga pengadaan sumur bor air bersih. Kapolres Pacitan, AKBP Agung […]

  • Lilik Hendarwati Dukung Urban COP di Gang Dolly: Dorong Pemuda Berkarya dan Berdaya

    Lilik Hendarwati Dukung Urban COP di Gang Dolly: Dorong Pemuda Berkarya dan Berdaya

    • calendar_month Jum, 14 Feb 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 42
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM– Anggota DPRD Jawa Timur, Lilik Hendarwati, memberikan apresiasi terhadap inisiatif beberapa kampus di Surabaya yang menggagas Urban Community Outreach Program (Urban COP) di Gang Dolly. Program ini bertujuan untuk memberdayakan pemuda melalui berbagai kegiatan kreatif dan edukatif, termasuk pendirian Studio Podcast “Ruang Srawung.” Menurut Lilik, langkah ini memberikan harapan baru bagi kawasan yang dulunya […]

  • Grand Mercure Solo Baru Hadirkan Sensasi Baru di Buffet Menu

    Grand Mercure Solo Baru Hadirkan Sensasi Baru di Buffet Menu

    • calendar_month Rab, 12 Jun 2024
    • account_circle Arie Khauripan
    • visibility 48
    • 0Komentar

    Diagram Kota Solo – Grand Mercure Solo Baru, hotel bintang 4 di kota Solo, menghadirkan nuansa baru nan segar di dunia kuliner. Bertajuk “Experience a New Concept in Buffet Menu”, hotel ini meluncurkan berbagai makanan spesial yang siap memanjakan lidah para pecinta kuliner. Konsep Live Open Kitchen yang dipadukan dengan berbagai stall makanan menjadi daya […]

  • Pemotretan Terbaru Margot Robbie, Sensual Dan Elegan Sekaligus!

    Pemotretan Terbaru Margot Robbie, Sensual Dan Elegan Sekaligus!

    • calendar_month Jum, 14 Mar 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 27
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Pemotretan Terbaru Margot Robbie, Sensual dan Elegan Sekaligus!Aktris berbakat yang dikenal dengan kecantikan alaminya ini berhasil menghadirkan perpaduan sempurna antara sensualitas dan keanggunan, meninggalkan kesan mendalam bagi siapa saja yang melihatnya. Pemotretan ini, yang dilakukan oleh fotografer ternama [nama fotografer jika diketahui, jika tidak, sebutkan "sebuah tim kreatif ternama"], menampilkan Robbie dalam berbagai […]

  • Anggota Komisi D DPRD Surabaya

    DPRD Surabaya Minta Sekolah Ramah Anak, Melindungi Siswa dari Bullying

    • calendar_month Rab, 16 Jul 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 41
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Anggota Komisi D DPRD Surabaya, Ajeng Wira Wati, meminta pelaksanaan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) 2025 di kota Pahlawan harus ramah anak. Ajeng menjelaskan, ramah anak itu tidak menjurus ke bullying agar siswa merasa terlindungi. “MPLS harus memastikan sekolah yang ramah anak. Jadi memastikan tidak ada upaya ataupun tindakan mengarah ke bullying ke […]

expand_less