Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » PEMERINTAHAN » Komentar Bahlil Soal BBM Swasta Habis: Negara Ini Milik Rakyat

Komentar Bahlil Soal BBM Swasta Habis: Negara Ini Milik Rakyat

  • account_circle Diagram Kota
  • calendar_month Senin, 20 Okt 2025
  • comment 0 komentar
  • print Cetak

info Atur ukuran teks artikel ini untuk mendapatkan pengalaman membaca terbaik.

 

Penjelasan Menteri ESDM tentang Pengelolaan BBM di Indonesia

DIAGRAMKOTA.COM – Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Bahlil Lahadalia menegaskan bahwa pengelolaan dan distribusi bahan bakar minyak (BBM) di Indonesia sepenuhnya berada di bawah kendali negara. Menurutnya, isu kelangkaan BBM di beberapa SPBU swasta harus dilihat dalam konteks regulasi dan tata kelola energi nasional.

“Menyangkut BBM, ada yang bilang, Pak yang ini habis. Loh, ini ini negara hukum, ada aturan, bukan negara tanpa tuan,” ujar Bahlil saat acara HIPMI–Danantara Indonesia Business Forum 2025 di Hotel Indonesia Kempinski, Jakarta, Senin (20/10/2025).

Bahlil menekankan prinsip penguasaan negara atas sumber daya strategis telah diatur tegas dalam konstitusi dalam UUD 45 pasal 3 yang menyatakan cabang-cabang produksi yang menyangkut hajat hidup orang banyak dikuasai oleh negara. Ia mengingatkan bahwa energi termasuk sektor vital yang harus dijaga kepentingannya untuk rakyat banyak.

“Jadi jangan menganggap negara ini tidak ada aturannya. Kalau ada yang merasa berusaha di negara ini tidak ada aturannya, monggo cari negara lain,” ucap Bahlil.

Dalam kesempatan itu, Bahlil juga menepis tudingan pemerintah menutup ruang bagi pelaku usaha swasta dalam impor BBM. Ia menegaskan kuota impor tetap diberikan dengan porsi besar, namun harus dijalankan secara tertib dan transparan.

“Kuota impor kita kasih, bukan enggak kasih. 110 persen kita kasih,” lanjut Bahlil.

Bahlil pun mengingatkan agar tidak ada pihak yang bermain di sektor energi demi kepentingan pribadi. Ia menyebut sebagian pelaku usaha masih mencoba melobi demi keuntungan sendiri, termasuk dari kalangan muda HIPMI.

“Ada juga mungkin dari kader HIPMI yang jadi perantara-perantara, lobbyists, main barang itu. Sudah lah kelakuan begini aku udah pernah lakukan. Jangan kalian pakai untuk diri saya,” kata Bahlil.

Masalah Kelangkaan BBM di SPBU Swasta

Beberapa waktu terakhir, BBM swasta sulit ditemukan di berbagai SPBU. Seperti, stasiun pengisian bahan bakar umum (SPBU) Vivo turut mengalami kelangkaan bahan bakar minyak (BBM) menyusul SPBU Shell dan bp yang telah mengalami kelangkaan BBM sejak pertengahan Agustus.

“Pelanggan setia kami. Saat ini BBM Jenis bensin (Revvo90, Revvo92, dan Revvo95) belum tersedia di seluruh lokasi SPBU VIVO,” tulis manajemen Vivo melalui akun instagram resminya yang bernama pengguna spbuvivo, dikutip dari Jakarta, Rabu.

Akan tetapi, pasokan BBM jenis diesel seperti Diesel Primus Plus masih tersedia di semua SPBU Vivo.

“Kami terus berupaya menyediakan produk BBM berkualitas agar dapat kembali melayani kamu secepatnya,” tulis manajemen Vivo.

Keterlibatan Pertamina dalam Penyediaan BBM

Sebelumnya, Direktur Vivo Leonard Mamahit mengatakan, stok BBM SPBU Vivo hanya akan bertahan hingga pertengahan Oktober. Dalam rangka menjaga ketersediaan stok, Vivo telah menjalin komunikasi dengan Pertamina Patra Niaga.

Pada Jumat (26/9), Pertamina Patra Niaga menjalin sebuah kesepakatan jual beli bahan bakar murni (base fuel) dengan PT Vivo Energy Indonesia (Vivo). Dalam kesepakatan tersebut, termaktub persetujuan Vivo ihwal pembelian 40 ribu barel base fuel dari 100 ribu barel yang diimpor oleh Pertamina Patra Niaga.

Namun, dalam Rapat Dengar Pendapat dengan Komisi XII DPR RI di Jakarta, Rabu (1/10), diungkapkan bahwa Vivo membatalkan kesepakatan tersebut karena temuan etanol sekitar 3,5 persen pada hasil uji lab base fuel.

Kemudian, pada Senin (6/10), Pertamina Patra Niaga mengatakan, PT Vivo Energy Indonesia (Vivo) dan PT Aneka Petroindo Raya (APR)-AKR Corporindo Tbk (pengelola SPBU bp) sepakat menindaklanjuti kerja sama impor bahan bakar minyak (BBM) ke pembicaraan yang lebih teknis.

“Beberapa badan usaha swasta sudah dalam tahap nego dengan syarat dan ketentuan yang disampaikan. Kami coba bantu dari sisi penyediaannya,” ujar Pj Corporate Secretary Pertamina Patra Niaga Roberth MV Dumatubun ketika dihubungi ANTARA dari Jakarta, Senin (13/6).

 

Penulis

Berita Hari ini Terbaru dan Terkini Diagramkota.com

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Operasi Patuh Semeru 2025, Polres Ponorogo Beri Helm Gratis untuk Ojol

    Operasi Patuh Semeru 2025, Polres Ponorogo Beri Helm Gratis untuk Ojol

    • calendar_month Senin, 21 Jul 2025
    • account_circle Teguh Priyono
    • visibility 135
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Upaya meningkatkan kesadaran dan keselamatan berkendara terus dilakukan jajaran Polres Ponorogo, Polda Jawa Timur (Jatim). Melalui Operasi Patuh Semeru 2025, Satlantas Polres Ponorogo membagikan helm secara gratis kepada pengemudi ojek online (Ojol), disekitar Jalan Sultan Agung Ponorogo, Minggu (20/7/2025). Para pengemudi ojek online tampak antusias menerima helm standar sebagai bagian dari kampanye keselamatan […]

  • Timothy Ronald, Literasi Keuangan, Investasi Digital

    Timothy Ronald dan Peran Literasi Keuangan dalam Era Investasi Digital

    • calendar_month Selasa, 13 Jan 2026
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 36
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Di tengah perkembangan pesat dunia investasi digital, masyarakat semakin terlibat dalam berbagai bentuk pengelolaan keuangan. Namun, seiring dengan itu, tantangan juga semakin kompleks. Salah satu aspek yang sering kali diabaikan adalah literasi keuangan. Meski banyak pihak menyebutnya sebagai solusi atas berbagai masalah ekonomi, pada kenyataannya, literasi keuangan seringkali hanya menjadi slogan kosong tanpa […]

  • Siswa SD Viral Naik KRL dari Tangerang ke Klender, Ini Fakta Sebenarnya

    Siswa SD Viral Naik KRL dari Tangerang ke Klender, Ini Fakta Sebenarnya

    • calendar_month Senin, 24 Nov 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 66
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM– Belakangan ini beredar video yang menyebar luas tentang seorang siswa sekolah dasar (SD) yang dikabarkan berangkat dari Tangerang untuk mengikuti pembelajaran di kawasan Klender, Jakarta Timur. Video tersebut juga diunggah oleh akun TikTok @mujisambo mendapatkan respons dari masyarakat karena usaha siswa tersebut dalam mengakses pendidikan. Dalam cerita yang diunggah melalui akun media sosial, terlihat […]

  • Cahyo siswo utomo DPRD Surabaya BPBD

    Tahap Akhir! Proses Pembahasan Raperda Hunian Layak di DPRD Surabaya

    • calendar_month Senin, 26 Jan 2026
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 15
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Pembahasan Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) tentang Hunian Layak di Kota Surabaya kini memasuki tahap akhir. Proses penggodokan yang dimulai sejak Februari 2025 telah menyelesaikan sejumlah pasal krusial. Meski demikian, masih terdapat beberapa ketentuan yang perlu dikaji ulang oleh Pemerintah Kota Surabaya. Fokus pada Pasal-Pasal Kunci Sekretaris Pansus Raperda Hunian Layak, Cahyo Siswo Utomo, menjelaskan […]

  • Buka Rapat Pamong Praja, Bupati Manggarai Dorong Koordinasi Desa

    Buka Rapat Pamong Praja, Bupati Manggarai Dorong Koordinasi Desa

    • calendar_month Selasa, 30 Des 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 48
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Bupati Manggarai, Herybertus Geradus Laju Nabit, SE, MA, menghadiri Rapat Pamong Praja Tahun 2025 yang diselenggarakan di Aula Ranaka, Kantor Bupati Manggarai, pada Senin 29 Desember 2025. Acara ini diikuti oleh pimpinan perangkat daerah, para camat, serta lurah dan kepala desa di seluruh Kabupaten Manggarai. Di dalam pidatonya, Bupati menekankan perlunya koordinasi antar sektor […]

  • Mini Turnamen KOBAR Cup 2025, Ajang Silaturahmi dan Sportivitas Pemuda Ansor

    Mini Turnamen KOBAR Cup 2025, Ajang Silaturahmi dan Sportivitas Pemuda Ansor

    • calendar_month Minggu, 12 Okt 2025
    • account_circle Adis
    • visibility 165
    • 0Komentar

    Diagramkota.com – Mini Turnamen sepak bola Koordinator Wilayah Barat (KOBAR) Cup 2025 resmi digelar oleh Pimpinan Anak Cabang (PAC) Gerakan Pemuda Ansor. Kegiatan ini berlangsung selama dua hari, mulai 11-12 Oktober 2025, di Lapangan Desa Sumberjo, Kecamatan Wonoayu, Kabupaten Sidoarjo. Turnamen yang mengusung semangat kebersamaan ini diikuti oleh enam tim perwakilan dari berbagai kecamatan, yakni […]

expand_less