Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » SERBA-SERBI » Surabaya Juara Umum Cabor Dayung PORPROV IX Jatim 2025, Sabet 10 Emas

Surabaya Juara Umum Cabor Dayung PORPROV IX Jatim 2025, Sabet 10 Emas

  • account_circle Diagram Kota
  • calendar_month Ming, 22 Jun 2025
  • comment 0 komentar

NAWACITAPOST.COM – Kota Surabaya kembali menorehkan prestasi gemilang dalam Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Timur IX Tahun 2025. Melalui cabang olahraga (cabor) dayung, kontingen Surabaya berhasil keluar sebagai juara umum dengan raihan 10 medali emas, 5 medali perak, dan 8 medali perunggu.

Kejuaraan yang berlangsung di Bendungan Lahor Karangkates, Kabupaten Malang, dari Rabu hingga Sabtu (18–21 Juni 2025) itu diikuti oleh 35 atlet dayung Kota Surabaya, terdiri dari 20 atlet putra dan 15 atlet putri, serta didukung tujuh pelatih. Para atlet turut ambil bagian dalam seluruh 35 nomor yang dipertandingkan.

Pada hari pertama lomba, Rabu (18/6), pedayung Surabaya berhasil meraih 2 medali emas, 2 perak, dan 1 perunggu. Dua emas diraih oleh Nadia Febiana Acropolis di nomor C1 1000 meter putri, dan Arif Rahman Mahardika di nomor K1 1000 meter putra. Kemudian, pada Kamis (19/6), Surabaya kembali merebut 2 emas, 1 perak, dan 2 perunggu.

Ketua Kontingen Kota Surabaya, Hendrawan, menyampaikan kebanggaannya terhadap pencapaian para atlet.

“Perolehan medali ini lebih banyak dibandingkan Porprov Jatim VIII tahun 2023 lalu. Saat itu kita meraih 9 emas, 6 perak, dan 7 perunggu, total 22 medali dengan 55 poin. Tahun ini, kita dapat 23 medali dengan poin 58, dan kembali menjadi juara umum,” ujar Hendrawan, Sabtu (21/6).

Ia menyebutkan bahwa tim dayung awalnya hanya ditargetkan meraih 8 medali emas, namun berhasil melampaui ekspektasi tersebut.

“Harapan kami dari Kota Surabaya, Porprov Jatim IX 2025 menjadi ajang yang sangat positif dalam membina dan mengembangkan potensi atlet-atlet muda Jawa Timur,” tambahnya.

Menurut Hendrawan, dukungan masyarakat, semangat para atlet, dan perhatian dari pemerintah kota sangat berperan dalam kesuksesan tersebut. Meski demikian, ia juga menekankan perlunya evaluasi untuk meningkatkan kualitas pelaksanaan Porprov di masa mendatang.

Sementara itu, Wakil Ketua Umum PODSI Surabaya, Sugiyo, mengapresiasi perjuangan keras para atlet dan pelatih.

“Alhamdulillah, saya benar-benar sangat bersyukur. Saya mengucapkan banyak terima kasih kepada para atlet dan pelatih yang telah berjuang keras sehingga tim dayung Kota Surabaya kembali sukses mempertahankan gelar juara umum dan target medali terlampaui,” ucap Sugiyo.

Ia juga menyampaikan terima kasih kepada Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi dan Ketua KONI Kota Surabaya Hoslih Abdullah.

“Khususnya Pak Wali Kota. Sebab berkat motivasi dari Pak Wali saat pelepasan kontingen, semangat anak-anak jadi semakin terlecut untuk memberikan yang terbaik buat Kota Surabaya,” pungkasnya.

Berikut Rincian Perolehan Medali Dayung Surabaya – PORPROV IX Jatim 2025

10 Medali Emas:

  1. C1 1000 M Putri – Nadia Febiana Acropolis

  2. K1 1000 M Putra – Arif Rahman Mahardika

  3. TBR 1000 M Putri

  4. TBR 1000 M Mix

  5. C1 500 M Putri – Nadia Febiana Acropolis

  6. TBR 500 M Putri

  7. Ergo 2000 M Putra – Rezza Reyner

  8. K1 200 M Putra – Arif Rahman Mahardika

  9. K1 200 M Putri – Avriella Adinda Putri

  10. C1 200 M Putri – Nadia Febiana Acropolis

5 Medali Perak:

  1. K1 1000 M Putri – Avriella Adinda Putri

  2. Cano Slalom Putri – Niluh Putu Eka Marinir

  3. Rowing Double Sculls Putra – Rezza Reyner & Jenardo Elroy

  4. K1 500 M Putra – Alvarell Ananda Putra Razak

  5. K1 500 M Putri – Avriella Adinda Putri

8 Medali Perunggu:

  1. C1 1000 M Putra – Delvino Ardi Ardian

  2. Rowing Singlesculls Putra – Janardo Elroy

  3. Rowing Singlesculls Putri – Ganis Auliya Nurfaroid

  4. TBR 1000 M Putra

  5. Rowing Double Sculls Putri – Ganis Auliya Nurfaroid & Feby Viena Sari

  6. TBR 500 M Putra

  7. Rowing Ergo 2000 M Putri – Ganis Auliya Nurfaroid

  8. TBR 200 M Mix

Penulis

Berita Hari ini Terbaru dan Terkini Diagramkota.com

Rekomendasi Untuk Anda

  • Perceraian di Lamongan

    2.525 Angka Perceraian di Lamongan Meningkat Signifikan, Faktor Ekonomi Jadi Penyebab Utama

    • calendar_month Jum, 2 Jan 2026
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 28
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Pengadilan Agama (PA) kelas 1A Lamongan mencatat jumlah perkara perceraian yang sangat tinggi selama tahun 2025. Data yang diperoleh menunjukkan bahwa sebanyak 2.525 pasangan suami istri mengajukan gugatan perceraian. Angka ini menunjukkan peningkatan signifikan dibandingkan tahun sebelumnya, yaitu sebesar 36 persen. Alasan Utama Perceraian Menurut data yang dirangkum oleh PA Lamongan, faktor ekonomi menjadi […]

  • Wujud Polisi Cinta Petani Tinjau Lahan Terong untuk Ketahanan Pangan Bergizi

    Wujud Polisi Cinta Petani Tinjau Lahan Terong untuk Ketahanan Pangan Bergizi

    • calendar_month Sel, 3 Jun 2025
    • account_circle Adis
    • visibility 163
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Guna mendukung program ketahanan pangan Polresta Sidoarjo Polda Jatim dan arahan Kapolresta Sidoarjo Kombes Pol Christian Tobing, Bhabinkamtibmas Desa Kedondong Polsek Tulangan, Aiptu Hariyanto, melaksanakan kegiatan pengecekan langsung terhadap lahan penanaman terong milik warga di Desa Kedondong, Kecamatan Tulangan, Kabupaten Sidoarjo, pada Selasa (3/6/2025). Lahan yang ditinjau merupakan bagian dari program Pekarangan Pangan […]

  • Gelar Sutan Raja Diraja Ike Edwin Sudah Sesuai Aturan Adat Lampung

    Gelar Sutan Raja Diraja Ike Edwin Sudah Sesuai Aturan Adat Lampung

    • calendar_month Sab, 19 Jul 2025
    • account_circle Teguh Priyono
    • visibility 182
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Sutan Ratu Adil dari Buat Pemuka Pangeran Ilir Negara Batin, Kabupaten Waykanan, H.Damhir Idris, SH Mengatakan pemberian gelar bangsawan Irjen Pol (P),DR.H.Ike Edwin, S.Ik,SH, MH, sudah sesuai aturan adat Lampung. “Mengenai gelar adat Dang Ike, Sutan Raja Diraja Lampung pemberian dari Buay Pemuka Pangeran Ilir Negara Batin, pada saat beliau menikah. Kenapa diberikan, […]

  • Ramalan Zodiak 14 Oktober 2025: Scorpio Kaya, Aquarius Dapat Lampu Hijau?

    Ramalan Zodiak 14 Oktober 2025: Scorpio Kaya, Aquarius Dapat Lampu Hijau?

    • calendar_month Sel, 14 Okt 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 108
    • 0Komentar

    Ramalan Zodiak Harian untuk 14 Oktober 2025 DIAGRAMKOTA.COM – Energi kosmik hari ini terasa sangat kuat dan bisa memengaruhi berbagai aspek kehidupan. Bagi kalian yang lahir di bawah tanda Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces, tanggal 14 Oktober 2025 ini akan membawa perubahan besar dalam rencana dan kehidupan kalian. Dari hal-hal sederhana hingga peluang baru, energi […]

  • Visi Misi Wali Kota: APBD Rp12T Tak Cukup untuk Bangun Surabaya, Butuh Skema Pembiayaan Lain. Hutang?

    Visi Misi Wali Kota: APBD Rp12T Tak Cukup untuk Bangun Surabaya, Butuh Skema Pembiayaan Lain. Hutang?

    • calendar_month Sen, 3 Mar 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 204
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Surabaya menggelar Rapat Paripurna untuk mendengarkan visi, misi, serta program kerja Wali Kota dan Wakil Wali Kota Surabaya terpilih periode 2025-2030. Sidang ini turut dihadiri oleh Bupati Sidoarjo, Bupati Gresik, dan Bupati Bangkalan, serta unsur Forkopimda Kota Surabaya. Ketua DPRD Surabaya, Adi Sutarwijono, menyatakan bahwa sidang ini […]

  • Ajeng Wira Wati : Momentum Hari Ibu Harus Dimanfaatkan untuk Pemberdayaan Ekonomi Perempuan

    Ajeng Wira Wati : Momentum Hari Ibu Harus Dimanfaatkan untuk Pemberdayaan Ekonomi Perempuan

    • calendar_month Ming, 22 Des 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 224
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Hari Ibu yang jatuh pada tanggal 22 Desember selalu menjadi momen istimewa bagi bangsa Indonesia, terutama bagi para perempuan Indonesia. Peringatan Hari Ibu tidak hanya menjadi momen untuk mengucapkan terima kasih atas peran dan jasa luar biasa perempuan serta ibu bagi masyarakat Indonesia. Ketua Fraksi Gerindra DPRD Kota Surabaya, Ajeng Wira Wati, menekankan […]

expand_less