Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » PERISTIWA » Kuasa Hukum PT Kejayan Mas Lega, Aparat Berhasil Kecoh Ratusan Massa dalam Eksekusi Lahan 9,85 hektare 

Kuasa Hukum PT Kejayan Mas Lega, Aparat Berhasil Kecoh Ratusan Massa dalam Eksekusi Lahan 9,85 hektare 

  • account_circle Adis
  • calendar_month Rab, 18 Jun 2025
  • comment 0 komentar

DIAGRAMKOTA.COM – Setelah melalui proses panjang dan penuh dinamika hukum, Pengadilan Negeri (PN) Sidoarjo akhirnya berhasil mengeksekusi lahan seluas 9,85 hektare di Desa Tambakoso, Kecamatan Waru, Rabu (18/6). Lahan yang menjadi objek sengketa antara PT Kejayan Mas dan pihak termohon ini resmi dieksekusi meskipun sempat diwarnai penolakan keras dari ratusan warga.

Sejak pagi, massa yang mengaku sebagai pemilik sah lahan tersebut telah memblokade sejumlah titik strategis jalan masuk menuju area yang akan dieksekusi. Ketegangan pun tak terhindarkan saat aparat keamanan yang berjaga berusaha membuka akses agar proses eksekusi dapat berjalan.

Untuk mengantisipasi gesekan lebih luas, ratusan personel gabungan dari TNI, Polresta Sidoarjo, dan Brimob Polda Jatim dikerahkan guna mengamankan lokasi. Meskipun pembacaan eksekusi tidak dilakukan tepat di depan objek utama karena dikuasai massa, proses tetap berjalan dari sisi samping lahan.

Kuasa hukum PT Kejayan Mas, Abdul Salam, menyampaikan rasa lega dan bersyukur karena proses hukum yang telah diperjuangkan kliennya sejak lama akhirnya terlaksana.

IMG 20250618 19460755

Jurusita PN Sidoarjo didampingi aparat gabungan TNI-Polri saat bacakan surat ketetapan pengadilan di objek sita.

“Kami bersyukur eksekusi ini akhirnya terlaksana meski penuh tantangan. Warga masih menduduki sebagian area, jadi pembacaan eksekusi dilakukan dari samping. Ini adalah upaya ketiga kami setelah dua kali sebelumnya gagal karena penghadangan. Alhamdulillah kali ini berhasil,” ujarnya usai eksekusi.

Eksekusi ini merupakan tindak lanjut dari kemenangan hukum PT Kejayan Mas atas gugatan sengketa tanah melawan Elok Wahiba dan Miftahur Roiyan. Putusan yang telah inkrah hingga tingkat kasasi menyatakan PT Kejayan Mas sebagai pemilik sah atas tiga sertifikat Hak Guna Bangunan (HGB) yang disengketakan.

Adapun tiga sertifikat tersebut meliputi:

– HGB No. 415 seluas 4.033 m², atas nama PT Kejayan Mas.

– HGB No. 414 seluas 36.694 m², atas nama PT Kejayan Mas.

– HGB No. 413 seluas 57.741 m², atas nama PT Kejayan Mas.

Namun di sisi lain, kuasa hukum pihak termohon, Andi Fajar Julianto, menilai pelaksanaan eksekusi ini cacat administrasi. Ia menyebut pemberitahuan eksekusi baru diterima pagi hari sebelum pelaksanaan, dan surat fisik baru diterima kepala desa pada Selasa (17/6) siang.

“Kami anggap ini melanggar prosedur. Belum lagi soal pidana—Agung Wibowo yang terlibat dalam transaksi lahan ini telah divonis bersalah karena melakukan penipuan. Bahkan dalam putusan pidana disebutkan sertifikat milik klien kami harus dikembalikan,” tegas Andi.(DK/di)

  • Penulis: Adis

Rekomendasi Untuk Anda

  • Hari anak perempuan sedunia

    Selamat Hari Anak Perempuan Sedunia 11 Oktober 2025

    • calendar_month Sab, 11 Okt 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 323
    • 0Komentar

    Sejarah dan Makna Hari Anak Perempuan Sedunia DIAGRAMKOTA.COM – Hari Anak Perempuan Sedunia, yang diperingati setiap tanggal 11 Oktober, merupakan sebuah inisiatif global untuk meningkatkan kesadaran mengenai berbagai isu yang dihadapi oleh anak perempuan di seluruh dunia. Konsep peringatan ini lahir dari kesadaran bahwa anak perempuan seringkali menghadapi tantangan yang unik dan diskriminatif, mulai dari […]

  • Anggota Polsek Sidoarjo Kota Tinjau Langsung Pengembangan Lahan Cabai dan Jagung Warga Sidokare

    Anggota Polsek Sidoarjo Kota Tinjau Langsung Pengembangan Lahan Cabai dan Jagung Warga Sidokare

    • calendar_month Sen, 28 Apr 2025
    • account_circle Adis
    • visibility 177
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Mendukung ketahanan pangan Polresta Sidoarjo Polda Jatim dan pemberdayaan masyarakat, anggota Polsek Sidoarjo Kota turun langsung ke lapangan untuk melakukan pengecekan terhadap lahan tanaman cabai dan jagung yang dikembangkan warga di Kelurahan Sidokare, Kabupaten Sidoarjo, Senin (28/4/2025). Kanit Lantas Polsek Sidoarjo Kota AKP Aris bersama Bhabinkamtibmas setempat meninjau lahan tanaman yang ditanam menggunakan […]

  • Gresik Phonska Incar Gelar Juara Proliga 2026, Rekrut Nandita Ayu dan Pilih Enam Pelatih

    Gresik Phonska Incar Gelar Juara Proliga 2026, Rekrut Nandita Ayu dan Pilih Enam Pelatih

    • calendar_month Rab, 7 Jan 2026
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 21
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Gresik Phonska Pupuk Indonesia telah enam kali menjadi runner-up dalam Proliga, namun belum pernah meraih gelar juara. Oleh karena itu, seperti tiga musim sebelumnya, tim yang dikenal sebagai Petrokimia kembali berusaha memperoleh gelar juara untuk pertama kalinya dalam Proliga 2026 yang dimulai pada Kamis (8/1) minggu ini. Nah, untuk memperebutkan gelar, Petrokimia mengambil pendekatan […]

  • Mertua Idaman! Donna Harun Dapat Pujian atas Ucapan Mengharukan untuk Menantunya, Herfiza

    Mertua Idaman! Donna Harun Dapat Pujian atas Ucapan Mengharukan untuk Menantunya, Herfiza

    • calendar_month Sab, 29 Nov 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 67
    • 0Komentar

    DIAGARMKOTA.COM – Tokoh Donna Harun kembali mendapat perhatian masyarakat setelah potongan video dirinya menyampaikan pendapat tentang menantunya, Herfiza, beredar di media sosial. Ucapan yang penuh kehangatan dan tulus membuat banyak netizen terkesan hingga menyebutnya sebagai ‘mertua idaman’. Di video yang diunggah melalui saluran YouTube KELUARGA MOYAPOYA, Donna tampil sebagai ibu dari Ricky Harun serta mertua dari […]

  • Kapolri: Idul Fitri Jadi Momen Kebersamaan dan Memperkuat Persatuan

    Kapolri: Idul Fitri Jadi Momen Kebersamaan dan Memperkuat Persatuan

    • calendar_month Ming, 30 Mar 2025
    • account_circle Teguh Priyono
    • visibility 167
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo mengajak masyarakat menjadikan momentum Idulfitri 1446 Hijriah untuk semakin memperkokoh persatuan dan kesatuan. Sebab, hari raya lebaran ini diselimuti dengan kehangatan kebersamaan seluruh umat Muslim. Seluruh umat Muslim pun telah satu bulan menahan diri, melawan hawa nafsu dengan menebarkan banyak kebaikan dan mendekatkan diri kepada Sang […]

  • Sambut Hari Jadi Humas Polri ke – 73 Polda Jatim Gelar Donor Darah

    Sambut Hari Jadi Humas Polri ke – 73 Polda Jatim Gelar Donor Darah

    • calendar_month Sel, 29 Okt 2024
    • account_circle Teguh Priyono
    • visibility 188
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Dalam rangka menyambut hari jadi Humas Polri ke 73 Tahun, Bidang Humas Polda Jatim menggelar donor darah serentak bersama seluruh jajaran Humas yang di satuan wilayah Polda Jawa Timur. Untuk Bidang Humas Polda Jatim kegiatan donor darah ini dilaksanakan di dua tempat yang berbeda yaitu di Gedung Mahameru Polda Jatim dan Kantor PMI […]

expand_less