Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » PERISTIWA » Bupati Sidoarjo Tinjau Lokasi Terdampak Bencana Alam

Bupati Sidoarjo Tinjau Lokasi Terdampak Bencana Alam

  • account_circle Adis
  • calendar_month Rab, 2 Apr 2025
  • comment 0 komentar

DIAGRAMKOTA.COMBupati Sidoarjo, H. Subandi, bersama Wakil Bupati Sidoarjo, Hj. Mimik Idayana, melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke sejumlah titik terdampak bencana alam di Kabupaten Sidoarjo pada Rabu (2/4/2025). Sidak ini dilakukan menyusul terjadinya banjir di Jalan Terminal 2 Bandara Juanda, tumbangnya pohon di area parkir terminal, serta rusaknya rumah warga akibat hujan deras disertai angin kencang di Desa Cemandi, Kecamatan Sedati.

Genangan air setinggi 30 cm di sekitar Jalan Terminal 2 Juanda menjadi salah satu lokasi utama yang dikunjungi Bupati dan rombongan. Kondisi ini dinilai cukup mengganggu kelancaran arus mudik di kawasan tersebut. Bupati Subandi menegaskan bahwa Dinas Pekerjaan Umum (PU) Sidoarjo segera melakukan investigasi untuk mencari penyebab genangan air.

“Saya akan berkoordinasi dengan Dinas PU untuk segera melakukan investigasi guna mengetahui penyebab genangan ini. Banjir ini cukup mengganggu arus mudik di Terminal 2 Juanda. Kami juga akan mengerahkan alat penyedot air portabel untuk mempercepat penanganan,” jelas Bupati Subandi saat ditemui di lokasi.

Selain itu, cuaca ekstrem yang melanda wilayah Sidoarjo sehari sebelumnya juga menyebabkan tujuh pohon tumbang di area parkir Terminal 2 Juanda. Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut. Tim gabungan dari BPBD Sidoarjo dan Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK) telah dikerahkan untuk membersihkan material pohon tumbang agar aktivitas di terminal kembali normal.

“Kami bersyukur tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini. Namun, kami tetap waspada dan akan terus memantau kondisi cuaca. Kami juga akan memastikan semua pohon yang rawan tumbang di area strategis seperti terminal dan jalan utama segera dipangkas atau diamankan,” tambah Bupati Subandi.

Tidak hanya di Terminal 2 Juanda, rombongan juga meninjau kondisi warga Desa Cemandi, Kecamatan Sedati, yang terdampak angin puting beliung.

Sejumlah rumah warga mengalami kerusakan akibat hujan deras dan angin kencang yang melanda wilayah tersebut pada Selasa (1/4). Salah satu rumah mengalami kerusakan parah hingga atapnya roboh. Bupati dan Wakil Bupati langsung memberikan bantuan kepada warga terdampak serta memastikan proses pemulihan segera dilakukan.

“Kami sangat prihatin atas musibah yang dialami warga di Desa Cemandi. Kami akan menyalurkan Bantuan Tidak Terduga (BTT) untuk membantu renovasi rumah milik Bapak Ibnu yang atapnya roboh. Semoga pemulihan dapat berjalan dengan cepat,” ujar Bupati Subandi.

Pemkab Sidoarjo juga mengimbau masyarakat agar tetap waspada terhadap potensi cuaca ekstrem yang diperkirakan masih berlangsung dalam beberapa hari ke depan. Masyarakat diharapkan segera melaporkan kejadian darurat kepada petugas BPBD atau aparat setempat agar dapat segera ditangani.(Dk/di)

  • Penulis: Adis

Rekomendasi Untuk Anda

  • Pemantauan Valuasi IMAX, JPMorgan , Wanda Film

    Pemantauan Valuasi IMAX Pasca-Peningkatan JPMorgan dan Kemitraan dengan Wanda Film

    • calendar_month Rab, 17 Des 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 39
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Perusahaan teknologi hiburan IMAX (NYSE: IMAX) kembali menjadi sorotan investor setelah adanya peningkatan peringkat dari JPMorgan serta kerja sama baru dengan Wanda Film di Tiongkok. Langkah-langkah ini datang bersamaan dengan penguatan kemitraan konten dan pengembangan pipeline film blockbuster yang semakin kuat. Peningkatan JPMorgan dan kemitraan dengan Wanda Film tampaknya memberikan dorongan signifikan terhadap kinerja […]

  • Cegah Aksi Kriminal Berkedok Petugas, Komisi B Dorong PDAM Surya Sembada Perketat Sistem dan Maksimalkan Sosialisasi

    Cegah Aksi Kriminal Berkedok Petugas, Komisi B Dorong PDAM Surya Sembada Perketat Sistem dan Maksimalkan Sosialisasi

    • calendar_month Jum, 24 Jan 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 218
    • 0Komentar

    Anggota Komisi B DPRD Kota Surabaya, Enny Winarsih memberikan tanggapan tegas terkait aksi pencurian yang melibatkan pelaku berpura-pura sebagai petugas PDAM Surya Sembada.

  • Komisi C DPRD Surabaya Achmad Nurdjayanto

    Politisi Golkar Sarankan Pemkot Bangun Bozem Vertikal Untuk Atasi Banjir

    • calendar_month Kam, 5 Des 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 153
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Anggota Komisi C DPRD Kota Surabaya dari Fraksi Golkar, Achmad Nurdjayanto, S.Pd. angkat bicara terkait penanganan banjir yang kerap terjadi saat musim hujan. Ia mengatakan, ada solusi untuk mengantisipasi banjir salah satunya, bagaimana jika dibuatkan bozem vertikal. Karena selama ini yang ada hanya bozem horizontal, sehingga ketika musim hujan maka bozem inipun tak […]

  • Sopir Mobil MBG Tabrak SD di Jakut Masih Diperiksa, Penyebab Didalami

    Sopir Mobil MBG Tabrak SD di Jakut Masih Diperiksa, Penyebab Didalami

    • calendar_month Kam, 11 Des 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 37
    • 0Komentar

    Penyebab Kecelakaan Mobil MBG yang Menabrak Siswa SD Masih Dalam Pemeriksaan Pihak kepolisian masih melakukan penyelidikan terkait insiden mobil operasional yang menabrak sejumlah siswa dan guru di Sekolah Dasar Negeri (SDN) Kalibaru 01 Pagi, Cilincing, Jakarta Utara. Peristiwa ini terjadi pada pukul 06.39 WIB, saat para murid sedang berada di halaman sekolah. Proses Penyelidikan Terus […]

  • Gerak Cepat Polsek Semampir Amankan Pelaku Penganiayaan di Wonokusumo Jaya

    Gerak Cepat Polsek Semampir Amankan Pelaku Penganiayaan di Wonokusumo Jaya

    • calendar_month Kam, 9 Okt 2025
    • account_circle Teguh Priyono
    • visibility 142
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Aksi kekerasan jalanan yang melukai seorang pemuda di kawasan Wonokusumo Jaya, Semampir, Surabaya, pada Sabtu dini hari (4/10/2025), berhasil dihentikan dengan penangkapan cepat. Hanya dalam hitungan jam, Unit Jatanras Polres Pelabuhan Tanjung Perak bersama Reskrim Polsek Semampir sukses meringkus tiga pemuda terduga pelaku penganiayaan tersebut. Kecepatan tindakan aparat ini menunjukkan komitmen serius dalam […]

  • Sebagai Pondasi Pembangunan, Pemkot Bandung Perkuat Solidaritas Sosial

    Sebagai Pondasi Pembangunan, Pemkot Bandung Perkuat Solidaritas Sosial

    • calendar_month Sab, 20 Des 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 47
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Kepedulian sosial dianggap sebagai dasar penting dalam menjaga keberlanjutan pembangunan sebuah kota. Pernyataan ini disampaikan oleh Sekretaris Daerah Kota Bandung, Iskandar Zulkarnain, dalam perayaan Hari Kesetiakawanan Sosial Nasional (HKSN) Tingkat Kota Bandung Tahun 2025 yang berlangsung pada Kamis, 18 Desember 2025 malam. Dalam sambutannya, Zulkarnain menekankan bahwa kemajuan sebuah kota tidak hanya diukur dari […]

expand_less