Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » PEMERINTAHAN » LEGISLATIF » Jelang Perayaan Nataru, DPRD Imbau Jaga Kerukunan dan Toleransi

Jelang Perayaan Nataru, DPRD Imbau Jaga Kerukunan dan Toleransi

  • account_circle Diagram Kota
  • calendar_month Sen, 23 Des 2024
  • comment 0 komentar

DIAGRAMKOTA.COM – Jelang perayaan Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 (Nataru), DPRD Kota Surabaya mengimbau agar masyarakat Kota Pahlawan bersiap-siap untuk meningkatkan kewaspadaan.

Terpenting adalah upaya mengantisipasi secara dini ancaman gangguan yang terjadi pada momentum hari raya yang akan berlangsung sebentar lagi.

Anggota Komisi A DPRD Kota Surabaya Tubagus Lukman Amin menjelaskan, koordinasi yang lebih intens antara Badan Intelijen Negara (BIN) dan aparat penegak hukum (APH) lainnya, khususnya pihak Brimob Densus 88, dibutuhkan untuk memperketat penjagaan dan meningkatkan kewaspadaan di Kota Surabaya. Khususnya pengamanan di gereja-gereja serta tempat-tempat yang berpotensi ramai saat momen libur panjang Natal dan Tahun Baru.

“Kita berharap, jangan sampai kejadian bom yang menimpa Kota Surabaya pada 2018 terulang lagi. Kami berharap ada upaya khusus dari pihak-pihak terkait untuk memastikan keamanan kota ini, apalagi dengan adanya perayaan Nataru,” ujar Lukman.

Ketua Fraksi PKB DPRD Kota Surabaya ini juga meminta kepada masyarakat untuk menjaga kondusifitas. Perayaan Nataru bisa berjalan lancar, dengan menjaga kerukunan dan toleransi antar umat beragama.

Lukman menegaskan, keamanan dari segenap warga menjadi prioritas utama bagi pemerintah maupun aparat. Ia pun mengajak kepada semua elemen bekerja sama dalam menjaga ketertiban dan kenyamanan kota.

“Saya berharap pemerintah, mulai dari pusat, provinsi, hingga daerah, dapat bekerja sama dengan baik. Terutama antara APH, BIN, dan Densus, agar kejadian-kejadian serupa tidak terjadi lagi,” tegasnya.

Ia pun berharap, Kota Surabaya tetap aman dan kondusif menjelang perayaan Nataru 2024/2025.

“Kami berharap agar Kota Surabaya tetap aman dan kondusif, menjelang perayaan Nataru 2024/2025,” pungkasnya.

Penulis

Berita Hari ini Terbaru dan Terkini Diagramkota.com

Rekomendasi Untuk Anda

  • Mendagri Bocorkan Isi Telepon dengan Bupati Aceh Selatan yang Umrah Tanpa Izin

    Mendagri Bocorkan Isi Telepon dengan Bupati Aceh Selatan yang Umrah Tanpa Izin

    • calendar_month Rab, 10 Des 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 47
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian mengungkapkan, ia melakukan panggilan telepon kepada Bupati Aceh Selatan Mirwan MS yang ketahuan melakukan umrah tanpa izin saat wilayahnya sedang terkena bencana. Saat mendengar berita yang menyebutkan bahwa Mirwan sedang melakukan umrah, Tito langsung mencari nomor telepon Bupati Aceh Selatan. “Saya langsung menghubungi pihak terkait, saya meminta nomornya, […]

  • Avengers doomsday

    Trailer ‘Avengers Doomsday’ Dibocorkan Setelah Bocoran Beredar Online

    • calendar_month Sel, 16 Des 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 79
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Pengungkapan terbaru mengenai film Avengers: Doomsday telah memicu perhatian luas di kalangan penggemar Marvel. Sebuah deskripsi trailer yang sebelumnya dirahasiakan kini beredar di internet, menimbulkan berbagai spekulasi dan reaksi dari para penggemar. Film ini diharapkan menjadi titik balik bagi Saga Multiverse. Dengan kejadian-kejadian besar yang akan terjadi dalam dunia Marvel, penonton menantikan bagaimana cerita […]

  • Polres Pelabuhan Tanjungperak Amankan Remaja Bersajam Begal Motor di Bulak Surabaya

    Polres Pelabuhan Tanjungperak Amankan Remaja Bersajam Begal Motor di Bulak Surabaya

    • calendar_month Rab, 17 Des 2025
    • account_circle Teguh Priyono
    • visibility 58
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Gerak cepat Polres Pelabuhan Tanjungperak Polda Jawa Timur melalui Unit Jatanras Satreskrim, berhasil menangkap kelompok remaja atau gangster yang kembali berulah di Surabaya. Dari penangkapan itu, Polisi mengamankan Enam remaja yaitu KNA (17), MDS (16), BW (16), EBS (15), MAA (16), AAS (17) warga Surabaya. Keenam remaja tersebut diketahui tergabung dalam geng ‘Gaman […]

  • Kaos ‘ERJI’ dan Polemik Pembongkaran Lapak PKL di Kenjeran

    Kaos ‘ERJI’ dan Polemik Pembongkaran Lapak PKL di Kenjeran

    • calendar_month Rab, 20 Nov 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 157
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Pj. Walikota Surabaya, sebelumnya telah mengimbau seluruh Camat dan Lurah di kota ini untuk menjaga kondusivitas wilayah menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada). Namun, himbauan tersebut tampaknya tidak sepenuhnya diindahkan di beberapa wilayah. Salah satu insiden yang mencuat terjadi di Kelurahan Tanah Kali Kedinding, Kecamatan Kenjeran, yang memantik gejolak antar warga. Di kawasan ini, […]

  • PKS Jatim Tegaskan Komitmen Kemanusiaan, Gaji Legislator Siap Disisihkan

    PKS Jatim Tegaskan Komitmen Kemanusiaan, Gaji Legislator Siap Disisihkan

    • calendar_month Sab, 6 Des 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 82
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM — Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PKS Jawa Timur menegaskan komitmennya untuk hadir dalam upaya kemanusiaan menyusul bencana banjir bandang dan tanah longsor yang melanda Aceh, Sumatera Utara, dan Sumatera Barat. Sebagai bentuk solidaritas, seluruh anggota Fraksi PKS DPRD Jawa Timur menyatakan kesediaan untuk menyisihkan sebagian gajinya guna membantu para korban. Kebijakan ini merupakan tindak […]

  • Tasyakuran Kemenangan, PAC PDIP Jambangan Berkomitmen Kawal Aspirasi Rakyat

    Tasyakuran Kemenangan, PAC PDIP Jambangan Berkomitmen Kawal Aspirasi Rakyat

    • calendar_month Kam, 19 Des 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 139
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Pimpinan Anak Cabang (PAC) PDI Perjuangan Kecamatan Jambangan, Surabaya, menggelar tasyakuran pada Rabu sore (18/12/2024) untuk merayakan kemenangan telak pasangan calon (paslon) Gubernur-Wakil Gubernur Tri Rismaharini-Gus Hans dan paslon Wali Kota-Wakil Wali Kota Eri Cahyadi-Armuji dalam Pilkada Serentak 2024. Acara ini dihadiri oleh seluruh pengurus PAC, ranting, anak ranting, serta tokoh masyarakat dan […]

expand_less