Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » POLITIK » Achmad Hidayat Tegaskan Fokus PDIP Surabaya pada Konsolidasi dan HUT ke-52

Achmad Hidayat Tegaskan Fokus PDIP Surabaya pada Konsolidasi dan HUT ke-52

  • account_circle Diagram Kota
  • calendar_month Sab, 28 Des 2024
  • comment 0 komentar

DIAGRAMKOTA.COM – Polemik terkait undangan tasyakuran kemenangan pasangan Eri Cahyadi dan Armuji dalam Pilwali Surabaya 2024 tidak menggoyahkan fokus PDIP Surabaya.

Wakil Sekretaris DPC PDIP Surabaya, Achmad Hidayat, menegaskan bahwa partai saat ini lebih memprioritaskan persiapan agenda besar partai, termasuk Hari Ulang Tahun (HUT) PDIP ke-52 pada Januari 2025.

Achmad menegaskan bahwa seluruh struktur partai, mulai dari DPC hingga simpatisan, tengah melakukan konsolidasi secara berjenjang. Selain mempersiapkan HUT partai, konsolidasi juga ditujukan untuk mendukung Kongres VI PDIP dan menjaga kepemimpinan Ketua Umum Megawati Soekarnoputri.

“Saat ini, partai di Surabaya mulai dari DPC, PAC, Ranting, hingga kader dan simpatisan fokus pada agenda partai, di antaranya rangkaian Hari Ulang Tahun PDI Perjuangan ke-52 tahun pada Januari 2025,” ujar Achmad kepada wartawan, Sabtu (28/12/2024).

Ia juga menambahkan bahwa PDIP tidak hanya fokus pada agenda internal, tetapi juga pada upaya membantu masyarakat Surabaya yang tengah menghadapi berbagai tantangan. Menurutnya, kerja-kerja partai harus terus menyentuh akar rumput dan memberi manfaat nyata bagi masyarakat.

“Diluar itu, tidak ada pikiran lain. Sebisanya, kami juga membantu masyarakat serta akar rumput yang sedang kesusahan,” jelas Achmad.

Terkait tudingan diskriminasi dalam undangan tasyakuran, Achmad memastikan bahwa prosedur penyampaian undangan telah dilakukan sesuai mekanisme. Ia bahkan mengaku telah mencoba menghubungi Armuji secara langsung melalui pesan dan telepon, tetapi tidak mendapatkan respons.

“Kalau masalah undangan, kami juga paham prosedur bahwa undangan itu pasti disampaikan. Bahkan sebelum acara dimulai, saya telpon dan WA, namun tidak dibaca maupun dibalas,” tegasnya.

Achmad berharap polemik ini tidak mengganggu soliditas partai di Surabaya, terutama menjelang agenda-agenda besar. Ia mengingatkan bahwa keberhasilan PDIP ke depan bergantung pada sinergi dan kedewasaan seluruh kader dalam menyikapi persoalan internal.(*)

Penulis

Berita Hari ini Terbaru dan Terkini Diagramkota.com

Rekomendasi Untuk Anda

  • Polres Batu Berhasil Amankan 16 Tersangka Peredaran Gelap Narkoba

    Polres Batu Berhasil Amankan 16 Tersangka Peredaran Gelap Narkoba

    • calendar_month Sab, 15 Jun 2024
    • account_circle Teguh Priyono
    • visibility 279
    • 0Komentar

    Diagram Kota Batu – Jajaran Satresnarkoba Polres Batu menangkap 16 orang tersangka peredaran gelap dan penyalahgunaan narkoba di wilayah hukum Polres Batu. Dari 16 tersangka yang diamankan itu terdiri dari 15 kasus. Rinciannya penyalahgunaan narkotika jenis sabu sebanyak 14 kasus dan pil dobel L atau pil koplo sebanyak satu kasus. Penangkapan 16 tersangka itu dilakukan […]

  • Banjir di Surabaya

    BMKG Prakiraan Cuaca: Potensi Hujan Ringan dan Petir di Wilayah Indonesia

    • calendar_month Sab, 10 Jan 2026
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 23
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memberikan peringatan mengenai potensi hujan yang akan terjadi di sejumlah kota besar di Indonesia. Peringatan ini mencakup berbagai intensitas mulai dari hujan ringan hingga disertai petir. Dengan adanya prakiraan cuaca ini, masyarakat diimbau untuk tetap waspada dan memperhatikan perkembangan cuaca secara berkala. Wilayah Sumatera Di wilayah Sumatera, beberapa […]

  • pdam sidoarjo

    Permudah Layanan, Pasang Baru PDAM Sidoarjo Resmi Bisa via Smartphone

    • calendar_month Kam, 4 Sep 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 175
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Perumda Delta Tirta Sidoarjo terus berinovasi dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Terbaru, layanan pasang baru PDAM kini bisa diakses langsung melalui smartphone lewat aplikasi Pelangi, sehingga masyarakat tak perlu lagi datang ke kantor pelayanan. Direktur Utama Perumda Delta Tirta, Ir. Dwi Hary Soeryadi, M.M.T, menjelaskan kehadiran layanan digital ini bertujuan memangkas birokrasi […]

  • Program Aksi Hijau Telkom: Menyulap Pantai Glagah Wangi Jadi Lebih Hijau

    Program Aksi Hijau Telkom: Menyulap Pantai Glagah Wangi Jadi Lebih Hijau

    • calendar_month Sen, 18 Nov 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 161
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – PT Telkom Indonesia memperkuat komitmennya terhadap pelestarian lingkungan melalui program Aksi Hijau, sebuah inisiatif besar-besaran yang melibatkan penanaman ribuan pohon mangrove dan vegetasi darat. Program ini bertujuan untuk memulihkan ekosistem, mendukung mitigasi perubahan iklim, serta memberikan manfaat sosial dan ekonomi bagi masyarakat setempat. (16/11/24) Reboisasi di Pantai Istambul Glagah Wangi Sebagai bagian dari […]

  • Yayasan Bangga Indonesia Maju Bersama PWDPI JATIM Berbagi Santunan Pada Warga Binaan

    Yayasan Bangga Indonesia Maju Bersama PWDPI JATIM Berbagi Santunan Pada Warga Binaan

    • calendar_month Sab, 29 Mar 2025
    • account_circle Teguh Priyono
    • visibility 157
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – YBIM bersama PWDPI DPW JAWA TIMUR komitmen dengan *visinya* diantaranya, untuk memperkuat nilai nilai kebersamaan dan solidaritas di tengah masyarakat. Selaras dengan itu maka, sebagai wujud implementasi telah melaksanakan pembagian santunan berupa bingkisan sembako dan sejumlah uang sangu, pada warga binaan yang ada dilingkungan kantor sekretariat. Adapun waktu kegiatan pada tanggal 29 Maret […]

  • Saham INET Menjadi Sorotan Investor Pasca Kenaikan Signifikan

    Saham INET Menjadi Sorotan Investor Pasca Kenaikan Signifikan

    • calendar_month Rab, 10 Des 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 90
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Saham PT Sinergi Inti Andalan Prima Tbk. (INET) mencatatkan kenaikan yang luar biasa dalam beberapa bulan terakhir. Dengan peningkatan sebesar 961,64% secara year-to-date (YtD), saham ini menjadi salah satu yang paling diminati oleh para investor. Kinerja kuat perusahaan serta rencana ekspansi yang sedang berlangsung menjadi faktor utama di balik lonjakan harga saham tersebut. Menurut […]

expand_less