Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » SERBA-SERBI » Kontingen Sidoarjo Diberangkatkan ke Popda XIV, Target Juara Umum dan Bonus Miliaran Menanti Atlet Berprestasi

Kontingen Sidoarjo Diberangkatkan ke Popda XIV, Target Juara Umum dan Bonus Miliaran Menanti Atlet Berprestasi

  • account_circle Adis
  • calendar_month Sen, 4 Nov 2024
  • comment 0 komentar

PDiagramkota.com -Dengan target besar mempertahankan gelar juara umum, Pjs Bupati Sidoarjo, Muhammad Isa Anshori, secara resmi melepas kontingen Kota Delta menuju Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) XIV 2024 di Bangkalan, Madura.

 

Pelepasan 264 atlet dan 64 official ini berlangsung di Pendapa Delta Wibawa pada Senin (4/11), diiringi semangat untuk mengulang kemenangan tahun sebelumnya.

 

“Kami percaya atlet Sidoarjo mampu menunjukkan kemampuan terbaik mereka,” kata Isa optimis. Tak hanya memberi dukungan moral, Isa juga berencana hadir langsung di Bangkalan pada Sabtu mendatang untuk menyemangati para atlet.

 

Sementara itu, Kepala Dinas Pemuda, Olahraga, dan Pariwisata (Disporapar) Sidoarjo, Yudhi Irianto, mengungkapkan bahwa Pemkab Sidoarjo telah menyiapkan bonus miliaran rupiah bagi para atlet berprestasi sebagai bentuk apresiasi.

IMG 20241104 194859 scaled

Yudhi Iriyanto selaku Disporapar

“Kami sudah menyiapkan anggaran bonus sebesar Rp 1 miliar yang akan diberikan sesuai dengan jenis medali yang diraih atlet,” jelas Yudhi.

 

Yudhi juga menegaskan komitmen Pemkab Sidoarjo dalam mendukung prestasi olahraga pelajar, terbukti dari partisipasi atlet dalam 22 cabang olahraga yang diikuti.

 

“Kami ingin Sidoarjo mempertahankan gelar juara umum, sebagaimana dua tahun lalu saat menjadi tuan rumah,” tambahnya.

 

Tahun lalu, Sidoarjo berhasil meraih 32 medali emas, 40 perak, dan 38 perunggu, dengan total poin 241.

 

Yudhi optimistis hasil ini bisa dilampaui pada Popda XIV 2024, sehingga gelar juara umum kembali dapat diraih. “Insyaallah target juara umum bisa kami capai lagi,” pungkasnya.

 

Dengan dukungan dari pemerintah dan harapan tinggi dari masyarakat Sidoarjo, kontingen Kota Delta berangkat ke Bangkalan membawa semangat juang untuk mengharumkan nama daerah di ajang bergengsi ini.(Dk/di)

  • Penulis: Adis

Rekomendasi Untuk Anda

  • 50 Soal PTS IPA Kelas 7 Semester 1 2025 Lengkap Kunci Jawaban

    50 Soal PTS IPA Kelas 7 Semester 1 2025 Lengkap Kunci Jawaban

    • calendar_month Rab, 24 Sep 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 295
    • 0Komentar

    Contoh Soal PTS IPA Kelas 7 Semester 1 Kurikulum Merdeka DIAGRAMKOTA.COM – Bagi siswa kelas 7 yang sedang mempersiapkan diri menghadapi Penilaian Tengah Semester (PTS) mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam (IPA), berikut ini disajikan contoh soal pilihan ganda beserta kunci jawaban. Soal-soal ini dirancang untuk membantu siswa meningkatkan pemahaman terhadap materi dasar IPA seperti sifat dan […]

  • Wakapolri Pimpin Upacara Purna Tugas 139 Personel Kontingen Garuda Bhayangkara, Tegaskan Komitmen Indonesia Dukung Perdamaian Dunia

    Wakapolri Pimpin Upacara Purna Tugas 139 Personel Kontingen Garuda Bhayangkara, Tegaskan Komitmen Indonesia Dukung Perdamaian Dunia

    • calendar_month Sab, 18 Okt 2025
    • account_circle Teguh Priyono
    • visibility 166
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Wakil Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia (Wakapolri) Komjen Pol. Prof. Dr. Dedi Prasetyo, S.H., M.Hum., M.Si., M.M., memimpin Upacara Purna Tugas dan Penganugerahan Tanda Jasa bagi 139 personel Polri Kontingen Garuda Bhayangkara Satuan Tugas Formed Police Unit (FPU) 6 MINUSCA. Upacara ini digelar dalam rangka menyambut kepulangan mereka setelah menyelesaikan pengabdian selama satu […]

  • Gubsu Terima Audensi DPW PWDPI Sumut

    Gubsu Terima Audensi DPW PWDPI Sumut

    • calendar_month Ming, 25 Mei 2025
    • account_circle Teguh Priyono
    • visibility 143
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Provinsi Sumatera Utara Persatuan Wartawan Duta Pena Indonesia (PWDPI Sumut) Dinatal Lumbantobing,S.H dan Jajaran beraudensi ke Gubernur Sumatera Utara Bobby Afif Nasution yang di wakilkan oleh Plt Kadis Kominfo Sumut,Porman Juanda Marpomari Mahulae bertempat di ruang aula utama kantor dinas Kominfo Sumut jalan H.M Said Medan,Jumat (23/5/2025) pukul […]

  • Jelang Kongres GMNI 2025, Konsolidasi Nasional di Blitar Tuai Spekulasi Politik

    Jelang Kongres GMNI 2025, Konsolidasi Nasional di Blitar Tuai Spekulasi Politik

    • calendar_month Sel, 17 Jun 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 335
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM — Menjelang Kongres Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (Kongres GMNI) tahun 2025, suhu politik internal organisasi mulai menghangat. Jawa Timur menjadi pusat perhatian setelah muncul poster bertajuk “Konsolidasi Nasional & Ziarah Kebangsaan” yang direncanakan digelar pada 21 Juni 2025 di Kota Blitar. Agenda Konsolidasi Nasional Didukung Mayoritas DPC GMNI Jawa Timur Kegiatan ini mendapatkan dukungan […]

  • Mantan pegawai tega curi Mobil bosnya, polda jawatimur ungkap modus

    Mantan pegawai tega curi Mobil bosnya, polda jawatimur ungkap modus

    • calendar_month Kam, 26 Sep 2024
    • account_circle Adis
    • visibility 147
    • 0Komentar

    Diagramkota.com – Direktorat Kriminal Umum Polda Jawa Timur berhasil mengungkap kasus pencurian dengan pemberatan yang terjadi di kawasan Tanjung Tembaga, Surabaya. Kasus ini melibatkan empat tersangka, salah satunya adalah mantan pegawai perusahaan korban.   Dalam rilis yang disampaikan pada Kamis (26/9/24) oleh Humas Polda Jatim, kepolisian memaparkan modus pencurian yang dilakukan oleh THY (47), mantan […]

  • Peluang Piala Dunia 2026 Indonesia Nyaris Gagal, Irak Jadi Harapan Terakhir

    Peluang Piala Dunia 2026 Indonesia Nyaris Gagal, Irak Jadi Harapan Terakhir

    • calendar_month Jum, 10 Okt 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 140
    • 0Komentar

    Timnas Indonesia Bergantung pada Hasil Irak untuk Lolos ke Piala Dunia 2026 DIAGRAMKOTA.COM – Timnas Indonesia kini menghadapi tantangan berat dalam upaya mereka untuk melaju ke Piala Dunia 2026. Kini, kesuksesan mereka sangat bergantung pada hasil pertandingan antara Irak dan Arab Saudi di putaran keempat kualifikasi zona Asia. Dengan situasi yang begitu ketat, setiap laga menjadi […]

expand_less