Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » PERISTIWA » DAERAH » Plt. Bupati Sidoarjo : Tumbuhkan Ekonomi dan Seni Budaya Lewat Pasar Rakyat Sidobudoyo 

Plt. Bupati Sidoarjo : Tumbuhkan Ekonomi dan Seni Budaya Lewat Pasar Rakyat Sidobudoyo 

  • account_circle Adis
  • calendar_month Sel, 17 Sep 2024
  • comment 0 komentar

Diagramkota.com – Plt. Bupati Sidoarjo, Subandi mengapresiasi pasar rakyat Sidobudoyo oleh Lembaga Seni Budaya Muslim Nahdlatul Ulama (Lesbumi NU) Sidoarjo. Pasalnya, kegiatan ini mampu menggeliatkan ekonomi serta menumbuhkan kembali seni budaya yang ada di Sidoarjo.

 

“Sebanyak 100 UMKM yang tergabung dalam acara ini tentunya dapat menumbuhkan kembali perekonomian di Kabupaten Sidoarjo, banyak masyarakat yang datang dan melakukan jual beli, tentunya perputaran uang akan semakin aktif dari rakyat Sidoarjo dan untuk rakyat Sidoarjo sendiri,” katanya saat membuka acara Pasar Rakyat Sidobudoyo di Alun-alun Kabupaten Sidoarjo pada Senin malam (16/9).

 

Menurut Subandi, selain perekonomian yang juga tumbuh, berbagai pertunjukan seni budaya dan perlombaan dalam acara ini juga menjadi daya tarik sendiri, karena masyarakat akan lebih mengenal kembali seni budaya yang ada di Sidoarjo.

 

“Kegiatan ini juga mengenalkan masyarakat akan budaya Islam yang masih kental di Sidoarjo seperti shalawat, serta perlombaan gamelan Jawa yang ada,” ucapnya.

 

Ia juga berharap kegiatan seperti ini dilakukan rutin tiap tahun agar seni budaya islam di Sidoarjo tetap terjaga dan tetap dikenal oleh masyarakat baik dewasa maupun remaja seiring perkembangan teknologi yang kian pesat.

 

“Tetap jaga seni dan budaya islam yang masih kental di Sidoarjo dengan cara dikemas dengan acara menarik seperti ini,” pungkasnya.

 

Sementara itu, Ketua Lesbumi Sidoarjo, Ahmad Anis Fahmi mengatakan kegiatan pasar rakyat Sidobudoyo ini digelar bertepatan pada peringatan maulid nabi Muhammad Saw, sehingga berbagai acara seni budaya islam akan dimunculkan dalam kegiatan ini.

 

“Pada zaman dahulu, peringatan maulid nabi di alun-alun Sidoarjo ini selalu dinantikan oleh masyarakat. Kami mengajak masyarakat untuk turut serta bershalawat dan lomba shalawat gemelan Jawa juga ada di pagelaran kegiatan ini, yang mana gamelan Jawa ini merupakan alat syiar agama para wali songo,” jelasnya.

 

Tentunya kata dia, masyarakat juga dapat menikmati sajian dari UMKM di Sidoarjo mulai dari makanan, minuman, hingga kerajinan khas Sidoarjo yang diperjualbelikan.

 

“Selain perekonomian tumbuh, seni budaya juga ikut kembali dikenal oleh masyarakat, itulah tujuan acara ini diselenggarakan,” tutupnya. (Dk/di)

  • Penulis: Adis

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Polres Gresik Tingkatkan Keimanan dan Kebersamaan Sambut Bulan Rajab

    Polres Gresik Tingkatkan Keimanan dan Kebersamaan Sambut Bulan Rajab

    • calendar_month Kam, 5 Des 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 144
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Dalam rangka menyambut datangnya bulan Rajab, Polres Gresik mengadakan kegiatan rutin Bina Rohani dan Mental (Binrohtal) di Masjid Al Aziz Mapolres Gresik, Kamis Kegiatan ini bertujuan untuk memperdalam keimanan sekaligus mempererat kebersamaan di antara anggota Polres. Dimulai dengan pelaksanaan salat Dhuha berjamaah, suasana penuh kekhusyukan menyelimuti masjid. Setelah itu, Ustadz H. M. Muchsin […]

  • Harga Emas dan Perak Hari Ini 2 Desember 2025: Logam Mulia Stabil Produk Seri Khusus Naik Tipis

    Harga Emas dan Perak Hari Ini 2 Desember 2025: Logam Mulia Stabil Produk Seri Khusus Naik Tipis

    • calendar_month Sel, 2 Des 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 87
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Harga emas dan perak di pasar domestik hari ini tercatat stabil dengan kecenderungan naik tipis pada sejumlah produk seri khusus. Berdasarkan daftar resmi, harga emas batangan per 2 Desember 2025 mengalami penyesuaian kecil setelah dikalkulasi dengan pajak PPh sebesar 0,25 persen. Untuk emas batangan reguler, harga dasar emas ukuran 1 gram berada pada level […]

  • Jelang Nataru,Ketua Fraksi PDIP Minta Pemkot Pengamanan Lebih Ditingkatkan

    Jelang Nataru,Ketua Fraksi PDIP Minta Pemkot Pengamanan Lebih Ditingkatkan

    • calendar_month Ming, 22 Des 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 140
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Fraksi PDI Perjuangan (F-PDIP) DPRD Kota Surabaya menghimbau kepada Pemkot beserta jajaran sampingnya untuk meningkatkan keamanan jelang Natal dan Tahun Baru 2025 (Nataru). Ketua Fraksi PDIP, Budi Leksono mengatakan, saat ini sudah memasuki liburan sekolah dan menjelang Natal 2024 dan Tahun Baru 2025, dimana saat liburan panjang akhir tahun marak anak-anak muda bergerombol […]

  • Timnas U-22 Indonesia Kehilangan Pemain Kunci Sebelum Ke SEA Games 2025

    Timnas U-22 Indonesia Kehilangan Pemain Kunci Sebelum Ke SEA Games 2025

    • calendar_month Rab, 3 Des 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 96
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Timnas U-22 Indonesia akan menghadapi tantangan berat dalam persiapan mengikuti ajang SEA Games 2025. Salah satu pemain utama, Marselino Ferdinan, tidak dapat bergabung dengan tim karena cedera yang dialaminya. Hal ini memaksa pelatih timnas, Indra Sjafri, untuk mencari pengganti baru yang siap diandalkan dalam kompetisi tersebut. Penyebab Cedera Marselino Ferdinan Marselino Ferdinan, yang sebelumnya […]

  • Kompetisi Sepak Bola di Australia Wellington Phoenix vs Sydney FC Liga Wanita A-League

    Kompetisi Sepak Bola di Australia Wellington Phoenix vs Sydney FC Liga Wanita A-League

    • calendar_month Sab, 20 Des 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 50
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Kompetisi sepak bola terbesar di Australia, Isuzu UTE A-League Men dan Ninja A-League Women, terus menghadirkan berbagai inovasi dan perkembangan. Dari laga-laga menarik hingga penawaran khusus bagi para penggemar, kompetisi ini menjadi pusat perhatian bagi seluruh pecinta sepak bola di Negeri Kangguru. Berita Terkini dan Laporan Pertandingan Beberapa pertandingan terbaru telah menghadirkan momen-momen penting […]

  • Akademisi dan Diaspora Indonesia Desak Pemerintah Bentuk Tim Investigasi Independen

    Akademisi dan Diaspora Indonesia Desak Pemerintah Bentuk Tim Investigasi Independen

    • calendar_month Sab, 6 Sep 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 114
    • 0Komentar

    Peran Akademisi dan Diaspora dalam Menghadapi Kerusuhan di Indonesia DIAGRAMKOTA.COM – Kerusuhan yang terjadi di Jakarta dan beberapa daerah lainnya telah memicu respons dari berbagai pihak, termasuk akademisi dan diaspora Indonesia yang tinggal di luar negeri. Mereka memberikan suara melalui diskusi yang diadakan di Jakarta pada Kamis (4/9), dengan Forum Warga Negara menjadi tempat untuk menyampaikan […]

expand_less