Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » HUKRIM » Polda Jatim Gelar Shalat Ghaib untuk Korban Bencana di Aceh Sumatera

Polda Jatim Gelar Shalat Ghaib untuk Korban Bencana di Aceh Sumatera

  • account_circle Teguh Priyono
  • calendar_month Jumat, 5 Des 2025
  • comment 0 komentar
  • print Cetak

info Atur ukuran teks artikel ini untuk mendapatkan pengalaman membaca terbaik.

DIAGRAMKOTA.COM – Wujud kepedulian terhadap sesama, Polda Jatim menggelar Shalat Ghaib dan doa bersama untuk para korban bencana alam banjir bandang dan tanah longsor yang melanda Aceh, Sumatra Utara, dan Sumatra Barat, di Masjid Arif Nurul Huda Mapolda Jatim, Jumat (5/12/2025).

Kegiatan Shalat Ghaib ini diikuti langsung oleh Kapolda Jatim Irjen Pol Nanang Avianto, Wakapolda Jatim Brigjen Pol Pasma Royce, para pejabat utama, serta seluruh anggota Polda Jatim yang beeragama Islam.

Ribuan personel tampak khusyuk melaksanakan Shalat Ghaib untuk mendoakan para korban yang meninggal dunia akibat bencana tersebut.

Usai pelaksanaan Shalat Ghaib, kegiatan dilanjutkan dengan doa bersama. Doa dipanjatkan agar para korban mendapatkan tempat terbaik di sisi-Nya dan keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan.

Kabid Humas Polda Jatim Kombes Pol Jules Abraham Abast mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian dan solidaritas jajaran Polda Jatim terhadap masyarakat yang tengah dilanda musibah.

“Pelaksanaan Shalat Ghaib ini sebagai wujud belasungkawa dan doa bersama agar para korban bencana diberikan tempat terbaik di sisi Allah SWT, serta keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan,” kata Kombes Pol J. Abast.

Ia juga menambahkan bahwa kebersamaan dan kepedulian menjadi kunci dalam menghadapi musibah besar seperti ini.

“Kami berharap kondisi di wilayah yang terdampak segera pulih, dan masyarakat bisa kembali menjalankan aktivitasnya dengan aman,” ujar Kombes Pol J. Abast.

Melalui kegiatan ini, Polda Jatim juga berharap dapat memberikan dukungan moral maupun materiil bagi masyarakat di wilayah terdampak bencana, sekaligus menjadi pengingat pentingnya empati terhadap sesama. (Dk/tgh)

  • Penulis: Teguh Priyono

Rekomendasi Untuk Anda

  • Persib Fokus Pemulihan dan Latihan Taktis

    Jadwal Sibuk, Persib Fokus Pemulihan dan Latihan Taktis

    • calendar_month Rabu, 3 Des 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 88
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Asisten pelatih Persib Bandung, Igor Tolic, memastikan timnya fokus pada pemulihan jelang menghadapi Borneo FC pada Jumat, 5 Desember 2025. Setelah laga kontra Madura United, Persib memilih mengutamakan recovery untuk menjaga kondisi pemain tetap optimal. Menurut Tolic, sesi latihan lebih banyak melibatkan fisioterapis dan pelatih fisik. Hal itu dilakukan untuk mengetahui siapa saja […]

  • Dukung Ketahanan Pangan, Bhabinkamtibmas Kemantren Tinjau Lahan Terong

    Dukung Ketahanan Pangan, Bhabinkamtibmas Kemantren Tinjau Lahan Terong

    • calendar_month Rabu, 28 Mei 2025
    • account_circle Adis
    • visibility 177
    • 0Komentar

    Implementasi Ketahanan Pangan, Bhabinkamtibmas Desa Kemantren Tinjau Lahan Pertanian Terong Mendukung program Ketahanan Pangan Polresta Sidoarjo Polda Jatim, sesuai arahan Kapolresta Sidoarjo Kombes Pol Christian Tobing, Bhabinkamtibmas Desa Kemantren Polsek Tulangan, Aiptu Edy Siswanto, melaksanakan kegiatan pengecekan lahan pekarangan warga yang dijadikan sebagai lahan pertanian terong, di wilayah Desa Kemantren, Kecamatan Tulangan, Kabupaten Sidoarjo, pada […]

  • Bahagianya Kaum Difabel Dapat SIM Gratis dari Polres Jember di Hari Lalu Lintas Bhayangkara ke – 70

    Bahagianya Kaum Difabel Dapat SIM Gratis dari Polres Jember di Hari Lalu Lintas Bhayangkara ke – 70

    • calendar_month Kamis, 18 Sep 2025
    • account_circle Teguh Priyono
    • visibility 137
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Ada yang berbeda di peringatan Hari Lalu lintas Bhayangkara ke-70 yang diperingati oleh Satuan Lalu lintas (Satlantas) Polres Jember Polda Jawa Timur (Jatim). Jajaran Satlantas Polres Jember Polda Jatim menggelar layanan spesial berupa pembuatan dan perpanjangan SIM D gratis khusus bagi penyandang disabilitas. Kegiatan yang berlangsung di halaman parkir Satlantas Polres Jember, Rabu […]

  • Peruntungan di Akhir Tahun 2025, 4 Weton Ini Makin Sulit Miskin karena Harta Awet

    Peruntungan di Akhir Tahun 2025, 4 Weton Ini Makin Sulit Miskin karena Harta Awet

    • calendar_month Sabtu, 6 Des 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 71
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Beberapa orang yang lahir pada hari tertentu dianggap akan menjalani kehidupan yang penuh ketenangan dan damai secara terus-menerus. Kejadian ini terjadi karena tidak lama lagi, orang-orang beruntung ini memperoleh rezeki yang mengubah kehidupan mereka. Weton-weton ini dipercaya akan menjalani kehidupan yang tenang dan aman karena kekayaannya tahan lama hingga masa tua. Mengutip dari kanal […]

  • Peringatan Hari Sumpah Pemuda di Jawa Timur: Sebuah Momentum untuk Membangun Kepemudaan yang Berdaya

    Peringatan Hari Sumpah Pemuda di Jawa Timur: Sebuah Momentum untuk Membangun Kepemudaan yang Berdaya

    • calendar_month Rabu, 29 Okt 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 101
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Perayaan Hari Sumpah Pemuda ke-97 tahun 2025 berlangsung dengan penuh makna dan semangat di Taman Candra Wilwatikta, Pandaan. Acara ini diselenggarakan oleh Pemerintah Provinsi Jawa Timur dan menjadi ajang pengingat akan peran penting generasi muda dalam membangun bangsa. Bupati Pasuruan Bertindak sebagai Pembaca Ikrar Pemuda Salah satu momen paling menonjol dalam upacara adalah saat […]

  • Profil Dewi Kartika, Sekjen KPA yang Viral Usai Kritik Menhut di DPR

    Profil Dewi Kartika, Sekjen KPA yang Viral Usai Kritik Menhut di DPR

    • calendar_month Sabtu, 27 Sep 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 255
    • 0Komentar

    Peran dan Kiprah Dewi Kartika dalam Isu Agraria DIAGRAMKOTA.COM – Dewi Kartika kini menjadi sorotan publik setelah penampilannya dalam rapat DPR RI pada 24 September 2025 viral di berbagai platform media sosial. Dalam forum tersebut, ia dengan tegas mengkritik Menteri Kehutanan Raja Juli Antoni terkait konflik agraria yang masih membelenggu masyarakat. Sikapnya yang berani dan lugas […]

expand_less