Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » SERBA-SERBI » Pakar ITS: Siklon Tropis Bisa Picu Banjir Bandang dan Longsor

Pakar ITS: Siklon Tropis Bisa Picu Banjir Bandang dan Longsor

  • account_circle Shinta ms
  • calendar_month Jumat, 5 Des 2025
  • comment 0 komentar
  • print Cetak

info Atur ukuran teks artikel ini untuk mendapatkan pengalaman membaca terbaik.

DIAGRAMKOTAM.COM- Meningkatnya aktivitas siklon tropis di Samudera Hindia menjadi peringatan serius bagi Indonesia yang setiap tahunnya kerap dilanda bencana banjir dan tanah longsor.

Pakar mitigasi kebencanaan dari Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS), Dr Amien Widodo MSi, menegaskan bahwa ancaman ini harus dijadikan momentum untuk memperkuat kesiapsiagaan masyarakat dalam menghadapi bencana hidrometeorologis.

Menurut Amien, peringatan dini dari Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) sebenarnya telah disampaikan jauh sebelum terjadinya Siklon Seniyar yang memicu hujan ekstrem dan berujung pada bencana banjir bandang serta longsor besar di sejumlah wilayah Sumatera.

Bencana tersebut menelan ratusan korban jiwa, ribuan rumah rusak, serta melumpuhkan berbagai fasilitas umum.

“Kejadian ini menjadi bukti bahwa curah hujan ekstrem akibat siklon tropis memiliki keterkaitan langsung dengan meningkatnya risiko banjir bandang dan tanah longsor, terutama di wilayah bertopografi perbukitan dan bergunung,” jelas dosen Departemen Teknik Geofisika ITS itu.

Amien menjelaskan, hujan ekstrem dari Siklon Seniyar berinteraksi dengan kondisi lingkungan yang rentan, seperti kerusakan hutan yang telah berlangsung puluhan tahun serta struktur tanah yang labil.

Kombinasi tersebut menyebabkan daya rusak banjir bandang semakin besar karena membawa lumpur, batu, hingga kayu gelondongan yang menghantam permukiman warga.

Tak hanya Sumatera, ancaman serupa juga mengintai wilayah Jawa, Bali, Nusa Tenggara, hingga Papua menyusul kemunculan bibit siklon tropis baru di selatan Pulau Jawa.

Kondisi ini berpotensi memicu hujan lebat berkepanjangan yang menjadi pemicu utama banjir dan longsor di berbagai daerah rawan bencana di Indonesia.

Di Jawa Timur sendiri, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) telah memetakan sedikitnya 14 potensi bencana, dengan dominasi bencana hidrometeorologis seperti banjir bandang, tanah longsor, cuaca ekstrem, hingga tsunami.

Daerah rawan longsor dan banjir bandang tersebar di lebih dari 30 kabupaten/kota, termasuk Pacitan, Ponorogo, Trenggalek, Malang, Jember, hingga Banyuwangi.

Amien menegaskan, tingginya potensi bencana ini harus diimbangi dengan penguatan mitigasi berbasis masyarakat agar angka korban dapat ditekan.

Menurut Amien, pengurangan risiko bencana tidak bisa hanya bergantung pada pemerintah atau tim penyelamat. Pemberdayaan masyarakat justru menjadi faktor paling menentukan dalam menyelamatkan nyawa saat terjadi bencana banjir dan longsor.

Ia mengutip hasil riset pascabencana Gempa Kobe, Jepang, yang menunjukkan bahwa 67 persen korban selamat karena menyelamatkan diri sendiri dan dibantu keluarga, sementara hanya 5 persen yang diselamatkan oleh tim eksternal.

“Semua anggota keluarga, termasuk lansia, balita, dan penyandang disabilitas harus memahami potensi bencana di lingkungan mereka dan tahu apa yang harus dilakukan saat terjadi banjir atau longsor,” tegasnya.

Amien juga mengingatkan bahwa saat terjadi bencana besar, tidak sedikit desa yang terisolasi akibat putusnya akses jalan dan komunikasi. Jika masyarakat sudah dibekali pengetahuan, logistik dasar, dan rencana evakuasi, mereka dapat bertahan hidup tanpa harus sepenuhnya bergantung pada bantuan dari luar.

Ia menekankan pentingnya kolaborasi antara pemerintah, komunitas lokal, dunia usaha, dan perguruan tinggi dalam membangun ketangguhan masyarakat menghadapi siklon tropis, banjir, dan tanah longsor.

Ketangguhan tidak bisa dibangun secara instan, tetapi melalui edukasi berkelanjutan, simulasi kebencanaan, serta penguatan sistem peringatan dini berbasis komunitas.

“Jika setiap keluarga dan setiap kampung memiliki kesadaran risiko bencana, maka peluang keselamatan bisa mencapai 95 persen,” ungkapnya.

Sebagai institusi pendidikan, ITS menyatakan komitmennya untuk terus mendukung upaya mitigasi bencana melalui riset, inovasi teknologi, serta pengabdian kepada masyarakat.

Langkah ini sejalan dengan target Sustainable Development Goals (SDGs), khususnya tujuan ke-11 tentang kota dan permukiman berkelanjutan serta tujuan ke-13 tentang penanganan perubahan iklim. (sms)

  • Penulis: Shinta ms

Rekomendasi Untuk Anda

  • Sejarah Hari Perjuangan Polri 21 Agustus dan Makna Kepahlawanannya

    Sejarah Hari Perjuangan Polri 21 Agustus dan Makna Kepahlawanannya

    • calendar_month Rabu, 20 Agt 2025
    • account_circle Teguh Priyono
    • visibility 176
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) memiliki catatan penting dalam sejarah perjuangan bangsa. Tidak hanya hadir sebagai penegak hukum, Polri juga menjadi bagian dari garda terdepan dalam mempertahankan kemerdekaan di masa awal republik. Atas dasar itu, sejak 2024 Polri menetapkan 21 Agustus sebagai Hari Perjuangan Polri. Penetapan ini dituangkan dalam Keputusan Kapolri Jenderal Listyo […]

  • Persib vs Bangkok United, Bojan Hodak Percaya Diri Menghadapi Laga Kunci

    Persib vs Bangkok United, Bojan Hodak Percaya Diri Menghadapi Laga Kunci

    • calendar_month Selasa, 9 Des 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 60
    • 0Komentar

    Persiapan Matang dan Semangat Tinggi Tim Persib Bandung Jelang Laga Kunci Kontra Bangkok United DIAGRAMKOTA.COM – Tim Persib Bandung sedang dalam kondisi terbaik menjelang pertandingan krusial melawan Bangkok United di ajang AFC Champions League Two (ACL 2) 2025-2026. Pelatih tim, Bojan Hodak, menunjukkan rasa percaya diri yang tinggi menghadapi laga tersebut. Pertandingan ini akan menjadi […]

  • Polisi Berhasil Amankan Pelaku Penusukan Sopir Truk di SPBU Bunder Gresik

    Polisi Berhasil Amankan Pelaku Penusukan Sopir Truk di SPBU Bunder Gresik

    • calendar_month Minggu, 14 Sep 2025
    • account_circle Teguh Priyono
    • visibility 175
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Satuan Raimas Kalamunyeng Polres Gresik Polda Jawa Timur bertindak cepat mengamankan pelaku penusukan di SPBU Bunder pada Sabtu (13/9/2025) malam. Kasat Samapta Polres Gresik, AKP Heri Nugroho, mengatakan saat terjadi keributan, pihaknya mendapat laporan dari masyarakat dan segera mendatangi lokasi kejadian. Sesampai di lokasi, Tim Raimas mengendalikan situasi dengan mengamankan pelaku sekaligus mengevakuasi […]

  • Gelar Rakorwas Bareng Kompolnas, Kapolri Ingin Polri Jadi Organisasi Modern

    Gelar Rakorwas Bareng Kompolnas, Kapolri Ingin Polri Jadi Organisasi Modern

    • calendar_month Rabu, 17 Jul 2024
    • account_circle Teguh Priyono
    • visibility 291
    • 0Komentar

    Diagram Kota Jakarta – Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menghadiri rapat koordinasi pengawasan (rakorwas) Kompolnas dan Polri tahun 2024 yang dilaksanakan di Hotel Discovery Ancol, Jakarta Utara, Rabu (17/7/2024). Tema rakorwas Kompolnas dan Polri tahun 2024 yakni ‘Akselerasi Transformasi Digital Dalam Pengawasan Untuk Mewujudkan Polri Yang Profesional dan Mandiri’. Kapolri menuturkan, rakorwas Kompolnas dan Polri […]

  • Warga Sidoarjo Ngabuburit Berbagi Sembako, dengan Berkuda persiapan ajang Porprov

    Warga Sidoarjo Ngabuburit Berbagi Sembako, dengan Berkuda persiapan ajang Porprov

    • calendar_month Senin, 17 Mar 2025
    • account_circle Adis
    • visibility 204
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Sejumlah atlet berkuda memanfaatkan waktu ngabuburit dengan cara yang unik. Mereka berkeliling Desa Kalidawir sambil menunggang kuda dan membagikan sembako kepada warga yang terdampak banjir, diiringi alunan musik patrol yang menambah semarak suasana. Aksi ini spontan menarik perhatian warga. Sedikitnya 15 rider bersama kuda-kudanya melintas dengan anggun di sepanjang jalan desa. Meski di […]

  • Gebyar Coklit Serentak Satu Juta Pemilih, KPU Jatim Catat Rekor MURI

    Gebyar Coklit Serentak Satu Juta Pemilih, KPU Jatim Catat Rekor MURI

    • calendar_month Selasa, 25 Jun 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 170
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Melalui divisi sosialisasi pendidikan pemilih, dan Partisipasi masyarakat, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jawa Timur melakukan beberapa upaya untuk meningkatkan partisipasi masyarakat dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak di Jawa Timur tahun 2024. Salah satunya adalah melaksanakan “Gebyar Coklit Serentak Satu Juta Pemilih” oleh panitia Petugas Pemutakhiran Data Pemilih (Pantarlih), Senin (24/6/2024) diseluruh Kabupaten/kota […]

expand_less