Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » PEMERINTAHAN » LEGISLATIF » BMKG Warning! DPRD Surabaya Minta OPD Siaga Penuh Selama Libur Nataru 2025

BMKG Warning! DPRD Surabaya Minta OPD Siaga Penuh Selama Libur Nataru 2025

  • account_circle Diagram Kota
  • calendar_month Sabtu, 6 Des 2025
  • comment 0 komentar
  • print Cetak

info Atur ukuran teks artikel ini untuk mendapatkan pengalaman membaca terbaik.

DIAGRAMKOTA.COMKetua Komisi A DPRD Surabaya, Yona Bagus Widyatmoko, mengingatkan masyarakat agar meningkatkan kewaspadaan menghadapi momen libur Natal dan Tahun Baru (Nataru). Peringatan tersebut disampaikan menyusul informasi dari BMKG mengenai potensi cuaca ekstrem yang diprediksi terjadi di sejumlah wilayah. Menurutnya, penguatan peran Satgas Kampung Pancasila sangat penting sebagai garda terdepan menjaga keamanan dan keselamatan lingkungan.

“Penguatan kepada masyarakat Kota Surabaya perlu dilakukan melalui pilar Satgas Kampung Pancasila, khususnya satgas keamanan dan lingkungan. Libur Nataru berpotensi menghadirkan gangguan keamanan sekaligus dampak anomali cuaca yang dapat memicu hujan deras hingga banjir,” ujar politisi Gerindra yang akrab disapa Cak Yebe, Sabtu (6/12/2025).

Ia menegaskan, intensitas mobilitas warga pada libur akhir tahun harus dibarengi kesadaran tinggi terhadap risiko bencana. Cuaca yang tidak stabil dapat menimbulkan situasi tak terduga di lapangan.

“Masyarakat perlu memahami bahwa kondisi cuaca saat ini tidak normal. Kehati-hatian harus dikedepankan, terutama bagi warga yang tinggal di kawasan rawan genangan, bantaran sungai, titik rawan longsor, dan wilayah yang berpotensi terdampak banjir,” ucap Wakil Ketua DPC Gerindra Surabaya ini.

Cak Yebe juga mengimbau masyarakat agar tidak memaksakan diri bepergian ke lokasi berisiko tinggi hanya demi merayakan pergantian tahun. Ia menekankan keselamatan sebagai prioritas paling utama.

“Sebaiknya warga tidak bepergian untuk merayakan tahun baru di tempat-tempat rawan bencana. Keselamatan jauh lebih penting bagi kita semua,” tegasnya.

Soliditas Kampung Dinilai Kunci Penanganan Darurat

Menurut Cak Yebe, kesiapsiagaan dalam menghadapi potensi bencana tidak hanya menjadi tugas pemerintah. Ia menilai peran aktif warga dalam memperkuat solidaritas kampung justru akan mempercepat penanganan ketika situasi darurat muncul.

“Kekuatan Surabaya ada pada kampung-kampungnya. Saat hujan deras atau banjir datang, warga bisa saling menjaga, mengingatkan, dan bergerak cepat sebelum kondisi memburuk,” terangnya.

Selain banjir, ia juga menyoroti risiko ikutan dari cuaca ekstrem seperti pohon tumbang, gangguan listrik, akses jalan terputus hingga terganggunya layanan publik. Antisipasi sejak awal menurutnya perlu disiapkan bersama.

“Bukan hanya banjir yang harus diwaspadai. Potensi pohon roboh, akses jalan macet, hingga layanan publik terganggu bisa terjadi kapan saja,” ujar Cak Yebe.

OPD Diminta Siaga Penuh Selama Libur Nataru

Lebih lanjut, ia mendorong seluruh organisasi perangkat daerah (OPD) yang berwenang dalam kebencanaan dan pengamanan untuk siaga penuh. Koordinasi lintas sektor dinilai menjadi kunci menghadapi potensi darurat selama Nataru.

“Kami mendorong Pemkot Surabaya melalui OPD terkait, baik BPBD, Satpol PP, hingga Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan untuk siaga penuh menyikapi potensi cuaca ekstrem,” jelasnya.

Ia juga meminta Satgas Kampung Pancasila di tingkat RW aktif melakukan pemantauan dan deteksi dini di lingkungan masing-masing. Tindakan cepat serta komunikasi yang efektif disebut mampu meminimalkan risiko ketika keadaan darurat terjadi.

“Satgas Kampung Pancasila harus terus memantau kondisi wilayah, menyampaikan informasi secara cepat ke warga, dan segera berkoordinasi dengan pemerintah jika terindikasi keadaan darurat,” tambahnya.

BMKG: Potensi Cuaca Ekstrem Menguat di Akhir Tahun

Sebelumnya, BMKG telah merilis peringatan potensi cuaca ekstrem menjelang Natal dan Tahun Baru akibat dinamika atmosfer. Aktivitas Monsoon Asia yang diperkuat anomali Madden Julian Oscillation, gelombang Kelvin, dan Rossby Ekuator meningkatkan peluang hujan intensitas tinggi di sejumlah daerah termasuk Jawa Timur.

“Kondisi ini berpotensi memicu hujan ekstrem, angin kencang, petir, banjir hingga tanah longsor, serta gangguan aktivitas transportasi,” kata Kepala BMKG Teuku Faisal Fathani. [@]

Penulis

Berita Hari ini Terbaru dan Terkini Diagramkota.com

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kapolda Jatim Berikan Arahan Strategis kepada Personel Polres Tuban, Tekankan Profesionalisme dan Inovasi dalam Pelayanan

    Kapolda Jatim Berikan Arahan Strategis kepada Personel Polres Tuban, Tekankan Profesionalisme dan Inovasi dalam Pelayanan

    • calendar_month Senin, 21 Apr 2025
    • account_circle Teguh Priyono
    • visibility 218
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Kapolda Jawa Timur, Irjen Pol Drs. Nanang Avianto, M.Si, memberikan sejumlah arahan penting kepada seluruh personel Polres Tuban dalam kunjungan kerjanya pada Senin (21/4/2025). Dalam arahannya, Kapolda menekankan pentingnya introspeksi, perbaikan berkelanjutan, serta peningkatan profesionalisme dan sinergi baik internal maupun eksternal. Irjen Pol Nanang Avianto mengawali dengan ajakan untuk melakukan introspeksi terhadap kinerja […]

  • Sinergi Pemerintah dan Komunitas: Bayi Bima Surabaya Kini Punya Akta dan BPJS Aktif

    Sinergi Pemerintah dan Komunitas: Bayi Bima Surabaya Kini Punya Akta dan BPJS Aktif

    • calendar_month Rabu, 5 Feb 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 383
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Pemerintah Kecamatan Pabean Cantikan bergerak cepat menyelesaikan administrasi kependudukan seorang bayi yang sebelumnya tertahan di sebuah klinik bersalin di Asemrowo, Surabaya. Bayi bernama Bima Febriano kini telah memiliki akta kelahiran, Kartu Identitas Anak (KIA), dan masuk dalam Kartu Keluarga (KK) ibunya setelah penyelesaian biaya persalinan pada Senin (3/2/2025). Camat Pabean Cantikan, Muhammad Januar Rizal, […]

  • Cara Menabung Emas di Pegadaian via HP, Dapat Diskon 40%

    Cara Menabung Emas di Pegadaian via HP, Dapat Diskon 40%

    • calendar_month Rabu, 12 Nov 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 138
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Berikut adalah cara menabung emas digital di Pegadaian jika Anda ingin memulai menabung emas digital. Harga emas fisik yang dikutip dari situs Logam Mulia telah mencapai angka lebih dari Rp2 juta. Beberapa orang merasa emas fisik terlalu mahal untuk dibeli. Tapi Anda tidak perlu khawatir, karena ada pilihan lain yang lebih terjangkau untuk menabung […]

  • Spektakuler “Solo Urban Fashion” Perpaduan Seni, Kreativitas, dan Identitas Kota Solo

    Spektakuler “Solo Urban Fashion” Perpaduan Seni, Kreativitas, dan Identitas Kota Solo

    • calendar_month Sabtu, 23 Nov 2024
    • account_circle Arie Khauripan
    • visibility 230
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Kota Solo siap menyelenggarakan event fashion spektakuler, “Solo Urban Fashion,” yang berlangsung pada 22 – 24 November 2024 di Bale Pangenggar, Taman Balekambang. Pagelaran ini akan dimulai setiap pukul 19.00 WIB, menghadirkan keunikan perpaduan antara keindahan taman kota yang bersejarah dan sentuhan modernitas fashion urban. Untuk pertama kalinya, lokasi ikonik ini digunakan sebagai […]

  • Peristiwa Lacari: Kapan Keselamatan Platform Menjadi Tantangan Besar

    Peristiwa Lacari: Kapan Keselamatan Platform Menjadi Tantangan Besar

    • calendar_month Minggu, 25 Jan 2026
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 46
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Peristiwa yang melibatkan streamer bernama Lacari telah menjadi perhatian besar dalam dunia streaming. Insiden ini terjadi ketika Lacari secara tidak sengaja menampilkan jendela Notepad selama siaran langsung, yang kemudian dianggap oleh sebagian penonton sebagai konten yang melanggar aturan platform. Hal ini memicu reaksi cepat dari Twitch dan Kick, dua layanan streaming besar. Mekanisme […]

  • NASDEM Rusdi Masse ,PSI, NASDEM

    Perubahan Kepemimpinan di Partai Nasdem dan Kemungkinan Pergeseran Kader, Rusdi Masse Gabung PSI?

    • calendar_month Jumat, 23 Jan 2026
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 28
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Perubahan besar terjadi dalam dinamika partai politik di Indonesia, khususnya di Partai Nasdem. Salah satu tokoh penting yang mengundurkan diri dari partai tersebut adalah Rusdi Masse Mappasessu, Ketua DPW Partai Nasdem Sulawesi Selatan (Sulsel). Pengunduran dirinya menimbulkan berbagai spekulasi tentang masa depan kiprahnya dalam dunia politik. Penyebab dan Proses Pengunduran Diri Rusdi Masse, […]

expand_less