Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » HUKRIM » RSAA Malang Dituding Tinggalkan Masalah dalam Rekrutmen BLUD, Aktivis Turun Tangan

RSAA Malang Dituding Tinggalkan Masalah dalam Rekrutmen BLUD, Aktivis Turun Tangan

  • account_circle Diagram Kota
  • calendar_month Sab, 15 Nov 2025
  • comment 0 komentar

DIAGRAMKOTA.COM — Isu dugaan penyimpangan dalam proses rekrutmen pegawai Badan Layanan Umum Daerah (BLUD) di RSUD Dr. Saiful Anwar (RSAA) Malang kembali mencuat dan memicu perhatian publik. Sejumlah aktivis Jawa Timur turun tangan setelah muncul laporan bahwa rekrutmen BLUD tahun 2023 dan 2024 diduga meninggalkan persoalan serius serta merugikan banyak calon peserta.(15/11/25)

RSAA Malang yang merupakan rumah sakit rujukan nasional Kelas A Pendidikan dan telah berstatus BLUD sejak 2008, selama ini dikenal dengan fasilitas modern, teknologi kesehatan yang berkembang pesat, serta kualitas pelayanan yang terus meningkat. Namun di balik citra prestisius tersebut, muncul dugaan bahwa proses rekrutmen pegawai non-ASN tidak berjalan sebagaimana mestinya.

Informasi yang beredar menyebutkan adanya indikasi praktik tidak sehat berupa “endorse berbayar” atau dugaan permintaan uang kepada calon peserta untuk dapat lolos seleksi. Dugaan itu semakin kuat setelah tim investigasi menemukan dokumen bertanda tangan di atas materai yang diduga terkait dengan praktik tersebut.

Ketua DPD PWRI Jawa Timur, M. Ridwan, menjadi salah satu tokoh yang paling vokal mengkritisi masalah ini. Ia menegaskan bahwa tuduhan tersebut tidak dapat dianggap sepele karena menyangkut integritas lembaga pelayanan kesehatan publik bertaraf nasional.
“Ini preseden buruk. Jika benar ada oknum yang melakukan praktik kotor dalam rekrutmen BLUD RSAA Malang, maka hal ini harus dibongkar hingga akarnya,” ujarnya.

Ridwan menambahkan, proses masuk sebagai tenaga BLUD seharusnya mengikuti prosedur seleksi yang resmi dan transparan, bukan melalui jalur rekomendasi tertentu yang disertai imbalan uang.
“Calon pegawai seharusnya lolos karena kompetensi, bukan karena membayar. Jika praktik seperti ini benar terjadi, maka akan merusak seluruh sistem rekrutmen dan menurunkan kepercayaan masyarakat terhadap RSAA,” katanya.

Para aktivis Jawa Timur kini mulai mengumpulkan data, kesaksian, dan bukti pendukung untuk disampaikan kepada instansi terkait, termasuk Pemprov Jawa Timur, DPRD, dan aparat penegak hukum. Mereka mendesak audit menyeluruh serta investigasi terbuka terhadap proses rekrutmen BLUD yang berlangsung pada dua tahun terakhir.

Salah satu aktivis menyebut bahwa beberapa calon peserta yang merasa dirugikan kini dalam kondisi kebingungan dan harapan mereka kandas begitu saja.
“Mereka sudah mengeluarkan tenaga, waktu, bahkan uang dalam proses seleksi. Namun hasilnya justru diduga diatur oleh oknum tertentu. Ini harus ada pertanggungjawabannya,” ujarnya.

Di sisi lain, hingga berita ini dipublikasikan, pihak RSAA Malang belum memberikan pernyataan resmi mengenai tudingan tersebut. Publik pun menunggu apakah manajemen rumah sakit akan membuka klarifikasi atau melakukan langkah-langkah internal untuk memastikan rekrutmen berjalan sesuai aturan.

Dengan semakin banyaknya aktivis yang turun tangan mendorong pengungkapan kasus ini, tekanan terhadap RSAA Malang dan pemerintah daerah kian meningkat. Masyarakat berharap kasus ini ditangani secara profesional agar praktik serupa tidak terjadi lagi di masa mendatang.

Kasus ini terus bergulir, dan publik menanti kebenaran yang sesungguhnya.(Dk/nins)

Penulis

Berita Hari ini Terbaru dan Terkini Diagramkota.com

Rekomendasi Untuk Anda

  • Polres Pelabuhan Tanjung Perak Gencarkan Patroli Amankan Permukiman dan Wisata Kenpark

    • calendar_month Rab, 2 Apr 2025
    • account_circle Teguh Priyono
    • visibility 108
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Demi memastikan keamanan selama musim mudik, Polres Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya meningkatkan patroli di sejumlah kawasan permukiman yang ditinggalkan warganya serta objek wisata yang ramai dikunjungi. Patroli ini dilakukan di wilayah Jalan Teluk Kumai Barat, Jalan Johor, dan Jalan Kelantan, Kecamatan Pabean Cantikan, Surabaya. Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak, AKBP William Cornelius Tanasale, melalui […]

  • Sarasehan Demokrasi Ekonomi, Yordan M. Batara-Goa Tegaskan Pentingnya Toleransi dan Kesetaraan Sosial

    • calendar_month Sen, 5 Mei 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 90
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM  — Ketua Badan Pembentukan Peraturan Daerah DPRD Provinsi Jawa Timur, Yordan M. Batara-Goa, S.T., M.Si., menegaskan pentingnya penerapan demokrasi ekonomi sebagai solusi untuk mengatasi intoleransi dan kesenjangan sosial dalam sebuah sarasehan yang digelar di ARTOTEL TS Suites Surabaya, Minggu (4/5). Dalam acara bertema “Penerapan Demokrasi Ekonomi untuk Mengatasi Intoleransi dan Kesenjangan Sosial”, Yordan hadir […]

  • Masuk PSN 2025, Proyek Tol Getaci Berjalan Pasti Setelah Tiga Tahun Terhambat, Ada Keuntungan Menanti

    • calendar_month Kam, 16 Okt 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 114
    • 0Komentar

    Proyek Tol Getaci Kembali Masuk Daftar PSN 2025 DIAGRAMKOTA.COM – Proyek pembangunan jalan tol Getaci kian memperkuat posisinya sebagai salah satu proyek strategis nasional (PSN) 2025. Keberadaannya dalam daftar ini memberikan berbagai kemudahan dan dukungan yang sangat penting bagi kelancaran proses lelang serta pengerjaan proyek. Dengan masuknya proyek ini ke dalam PSN, diharapkan dapat mempercepat langkah-langkah […]

  • Turunkan 3.572 personel gabungan, Polri Sukses Amankan Perhelatan Event MotoGP Mandalika 2025

    • calendar_month Ming, 5 Okt 2025
    • account_circle Teguh Priyono
    • visibility 63
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Perhelatan dunia MotoGP Indonesia 2025 di Sirkuit Pertamina Mandalika, Lombok Tengah, resmi berakhir dengan sukses. Selama tiga hari pelaksanaan, mulai 3 hingga 5 Oktober 2025, seluruh rangkaian acara berlangsung aman, tertib, dan lancar tanpa satu pun insiden berarti. Keberhasilan ini menjadi bukti nyata profesionalisme aparat keamanan, khususnya Polda NTB, yang menjadi garda terdepan […]

  • Pecalang Sebagai Garda Terdepan Keamanan dan Ketertiban Masyarakat Bali

    • calendar_month Sel, 27 Agu 2024
    • account_circle Arie Khauripan
    • visibility 115
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Pecalang, satuan tugas keamanan tradisional masyarakat Bali, memegang peranan penting dalam menjaga keamanan dan ketertiban di desa pakraman. Sesuai dengan Peraturan Daerah Provinsi Bali Nomor 3 Tahun 2003 tentang Desa Pakraman Pasal 1 ayat 17, pecalang memiliki wewenang untuk menjaga keamanan dan ketertiban wilayah, baik di tingkat banjar pakraman maupun wilayah desa pakraman. […]

  • Unit Resmob Satreskrim Polrestabes Surabaya Tangkap Dua Pelaku Spesialis Pembobol Minimarket

    • calendar_month Ming, 18 Mei 2025
    • account_circle Teguh Priyono
    • visibility 166
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Tim Unit Resmob Satreskrim Polrestabes Surabaya kembali berhasil mengungkap kasus pencurian dengan pemberatan yang terjadi di sebuah minimarket di kawasan Gayungsari, Surabaya. Dua orang pelaku, masing-masing berinisial MAH (30) warga Krembangan, Surabaya dan AR (23) warga asal Sampang, Madura, ditangkap atas keterlibatan mereka dalam aksi pencurian tersebut. Peristiwa pencurian itu terjadi pada Sabtu, […]

expand_less
Exit mobile version