Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » HANKAM » Patroli Drone, Polres Pasuruan Kota Berhasil Identifikasi dan Bongkar Lokasi Sabung Ayam

Patroli Drone, Polres Pasuruan Kota Berhasil Identifikasi dan Bongkar Lokasi Sabung Ayam

  • account_circle Teguh Priyono
  • calendar_month Sen, 21 Apr 2025
  • comment 0 komentar

DIAGRAMKOTA.COM – Gerak cepat menindaklanjuti laporan masyarakat, Polres Pasuruan Kota Polda Jatim bersama TNI dan warga melakukan pembongkaran dan pembakaran terhadap bangunan semi permanen yang diduga menjadi lokasi sabung ayam ilegal di Dusun Sebalong Kecamatan Nguling, Kabupaten Pasuruan.

Lokasi tersebut telah lama dicurigai menjadi tempat berlangsungnya praktik perjudian sabung ayam yang meresahkan warga.

Kapolres Pasuruan Kota, AKBP Davis Busin Siswara, S.I.K., M.I.Kom., menyampaikan bahwa langkah ini merupakan bagian dari komitmen Polres Pasuruan Kota Polda Jatim dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas).

“Pembongkaran ini tidak hanya bersifat simbolis, tapi menjadi peringatan keras bahwa kami tidak akan memberi ruang terhadap segala bentuk praktik perjudian,” tegasnya.

Menariknya, dalam operasi ini, Polres Pasuruan Kota Polda Jatim juga memanfaatkan teknologi berupa drone udara untuk melakukan patroli dengan pemantauan secara intensif.

Hasil tangkapan udara dari drone digunakan untuk mengidentifikasi lokasi-lokasi yang dicurigai, termasuk mendeteksi keberadaan para pelaku, kendaraan yang digunakan, serta aktivitas mencurigakan di sekitar area target.

Dengan dukungan teknologi ini, Polres Pasuruan Kota Polda Jatim berhasil memetakan area secara detail sebelum melakukan tindakan pembongkaran.

Drone juga menjadi alat bukti visual untuk mendukung langkah hukum ke depan bila ditemukan pelanggaran lainnya.

Bangunan yang dibongkar merupakan struktur sementara berbentuk arena tertutup yang diduga kuat digunakan sebagai lokasi sabung ayam.

Setelah dilakukan pembongkaran, puing-puing bangunan dibakar agar tidak dapat digunakan kembali.

Warga setempat menyambut baik tindakan tegas ini. Mereka mengaku resah dengan adanya aktivitas yang kerap kali berlangsung secara sembunyi-sembunyi dan disinyalir mengundang keributan serta pelanggaran hukum lainnya.

“Terima kasih kepada pak polisi yang sudah menindak tegas. Kami sebagai warga merasa lebih aman dan nyaman. Semoga tidak ada lagi kegiatan seperti ini di lingkungan kami,” ujar salah satu tokoh masyarakat. (dk/tgh)

  • Penulis: Teguh Priyono

Rekomendasi Untuk Anda

  • Perseteruan Ferry Irwandi dan Gusti Ayu Dewi Berlanjut, Ada Pistol Hingga Singgung FPI

    Perseteruan Ferry Irwandi dan Gusti Ayu Dewi Berlanjut, Ada Pistol Hingga Singgung FPI

    • calendar_month Sen, 15 Sep 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 267
    • 0Komentar

    Perseteruan Ferry Irwandi dan Gusti Ayu Dewi Kian Memanas DIAGRAMKOTA.COM – Perseteruan antara Ferry Irwandi, seorang konten kreator sekaligus CEO Malaka Project, dengan Gusti Ayu Dewi, grafolog ternama yang juga pengamat perilaku, terus memanas. Dalam beberapa waktu terakhir, kasus ini menjadi sorotan publik, terutama setelah Ferry mengunggah foto pistol yang bersanding dengan kotak rokok di akun […]

  • Satu Tahun Pemerintahan Prabowo, Listrik Masuk Pedalaman Papua

    Satu Tahun Pemerintahan Prabowo, Listrik Masuk Pedalaman Papua

    • calendar_month Sab, 18 Okt 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 116
    • 0Komentar

    Akses Listrik untuk Wilayah Terpencil di Papua Barat DIAGRAMKOTA.COM – Papua Barat kini telah mengalami perubahan signifikan dalam hal akses listrik. Distrik Kiraweri, yang berada di Kabupaten Pegunungan Arfak, akhirnya berhasil teraliri listrik. Sebelumnya, warga setempat harus bergantung pada lampu minyak atau generator set (genset) untuk penerangan pada malam hari. Kini, dengan hadirnya jaringan listrik, kehidupan […]

  • Genghis Khan: Pemimpin Besar yang Mengutamakan Kesejahteraan Pasukannya

    Genghis Khan: Pemimpin Besar yang Mengutamakan Kesejahteraan Pasukannya

    • calendar_month Sab, 28 Sep 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 228
    • 0Komentar

    Diagramkota.com – Genghis Khan, nama yang begitu besar dalam sejarah, dikenal sebagai penakluk yang menguasai sebagian besar Asia dan Eropa Timur. Namun, di balik keberhasilannya, terdapat sebuah nilai penting yang jarang dibahas: kepeduliannya terhadap pasukan dan anak buahnya. Sebagai seorang pemimpin yang sangat strategis, Genghis Khan tidak hanya berfokus pada kemenangan perang, tetapi juga pada […]

  • Tunjangan DPRD Bogor Membengkak, Ketua Dewan Raup Rp92 Juta Bulanan

    Tunjangan DPRD Bogor Membengkak, Ketua Dewan Raup Rp92 Juta Bulanan

    • calendar_month Sen, 8 Sep 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 159
    • 0Komentar

    Kombinasi Tunjangan dan Gaji Anggota DPRD Kabupaten Bogor DIAGRAMKOTA.COM – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bogor, Jawa Barat, mendapatkan gaji dan tunjangan yang cukup besar. Berdasarkan aturan terbaru, total penghasilan bulanan mereka bisa mencapai antara Rp72 juta hingga Rp92 juta, tergantung pada posisi yang dijabat, baik sebagai ketua, wakil ketua, maupun anggota biasa. Aturan […]

  • Awali Tahun 2026, Polres Tanjung Perak Tingkatkan Pengamanan di Kawasan Wisata Pantai.

    Awali Tahun 2026, Polres Tanjung Perak Tingkatkan Pengamanan di Kawasan Wisata Pantai.

    • calendar_month Kam, 1 Jan 2026
    • account_circle Teguh Priyono
    • visibility 22
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Mengawali hari pertama di tahun 2026, kawasan wisata pesisir Surabaya menjadi magnet bagi ribuan warga yang ingin menghabiskan waktu libur panjang. Guna menjamin kenyamanan dan keamanan masyarakat, Polsek Kenjeran jajaran Polres Pelabuhan Tanjung Perak memperketat pengamanan dan mengintensifkan patroli di titik-titik keramaian, Kamis (1/1/2026). Langkah preventif ini diambil menyusul lonjakan signifikan jumlah pengunjung […]

  • Masyarakat Makin Nyaman Urus SKCK, Survei 2025 Tunjukkan Kepuasan Terus Naik

    Masyarakat Makin Nyaman Urus SKCK, Survei 2025 Tunjukkan Kepuasan Terus Naik

    • calendar_month Sel, 25 Nov 2025
    • account_circle Teguh Priyono
    • visibility 43
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Baintelkam Polri meluncurkan hasil Survei Kepuasan Masyarakat (SKM) layanan SKCK di Hotel Grand Sahid Jakarta, Senin (24/11/1025). Survei yang digelar bersama Pusat Riset Ilmu Kepolisian (Pripol) Universitas Syiah Kuala itu menunjukkan peningkatan signifikan kepuasan publik di tahun 2025. Kabid Yanmas Baintelkam Kombes Pol Yosef Sriyono mengatakan kerja sama survei ini sudah berjalan selama […]

expand_less