Paguyuban RT/RW Surabaya Siapkan Program 2025 Berbasis Gotong Royong

PERISTIWA801 Dilihat

DIAGRAMKOTA.COMRapat Koordinasi Tahunan Paguyuban RT/RW se-Kota Surabaya sukses digelar pada Jumat, 24 Januari 2024, bertempat di Graha Sawunggaling, lantai 4 Gedung Pemkot Surabaya. Agenda ini menjadi ajang pematangan berbagai program kerja yang berorientasi pada kebutuhan masyarakat.

Dalam rapat yang dihadiri mayoritas pengurus paguyuban ini, setiap ketua bidang memaparkan rencana kerja mereka. Ketua Bidang Keagamaan, P. Mudjiyanto—yang akrab disapa Pak Klebun—mengusulkan program berbagi takjil di lima wilayah strategis Surabaya, meliputi kawasan Utara, Selatan, Timur, Barat, dan Pusat.

Sementara itu, kolaborasi antara Bidang Sosial dan Pendidikan juga menjadi sorotan. Ketua Bidang Sosial, P. Iwan Yunanto, bersama Ketua Bidang Pendidikan, Bu Erny Surjanti Utami, menggagas gerakan pengumpulan pakaian layak pakai untuk disalurkan kepada panti asuhan atau warga membutuhkan. Selain itu, program pendampingan khusus bagi siswa-siswi Masyarakat Berpenghasilan Rendah (MBR) yang kesulitan masuk sekolah negeri juga diusulkan sebagai prioritas.

Baca Juga :  Unesa Catat Sejarah! 9.270 Karya Inovatif Mahasiswa Pecahkan Rekor MURI

Ketua Paguyuban RT/RW, Bapak Chamdani, mengapresiasi semangat gotong royong yang ditunjukkan oleh seluruh pengurus. “Program kerja tahun 2025 harus menjadi solusi nyata bagi warga. Dengan semangat kebersamaan, kita bisa menciptakan lingkungan yang nyaman, aman, dan produktif,” ujar Chamdani.

Beliau juga menyampaikan pesan dari Wali Kota Surabaya yang menekankan peran penting RT/RW sebagai ujung tombak pembangunan kota. “Kami berharap setiap program kerja yang dirancang dapat menjawab tantangan yang ada di masyarakat dan meningkatkan kualitas hidup warga Surabaya,” tambahnya.

Rapat yang dimoderatori oleh Sekretaris Paguyuban, P. Suyanto, dihadiri oleh sejumlah pengurus utama, seperti Bendahara P. Bagus, serta beberapa ketua bidang lainnya, yaitu P. Hamzah, P. Sugeng, P. Sukahar, P. Paridjan, dan P. Iwan B.

Baca Juga :  Polda Lampung Lakukan Lidik Laporan Ketum PWDPI Dugaan Pennyerobotan Tanah

Hasil dari rapat ini akan dituangkan dalam dokumen resmi sebagai panduan pelaksanaan program kerja Paguyuban RT/RW se-Kota Surabaya untuk tahun 2025. Masyarakat Surabaya diharapkan dapat mendukung dan berpartisipasi aktif dalam menjalankan program-program tersebut demi kemajuan kota tercinta. (dk/er)

Share and Enjoy !