Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » SERBA-SERBI » Ketua IPSI Surabaya Bambang Haryo Harap Seluruh Atlet Mampu Bertanding Di Olimpiade

Ketua IPSI Surabaya Bambang Haryo Harap Seluruh Atlet Mampu Bertanding Di Olimpiade

  • account_circle Diagram Kota
  • calendar_month Kam, 1 Agu 2024
  • comment 0 komentar

Diagramkota.com SurabayaKetua umum IPSI Surabaya Bambang Haryo Soekartono (BHS) membuka kejuaraan pencak silat tingkat pelajar yang diikuti 21 perguruan silat. Kamis (1/8/2024).

Kejuaraan pencak silat Kota Surabaya yang digelar di gelanggang remaja Tambaksari ini digelar untuk menjaring atlet baru untuk dibawa ke ajang POPDA (Pekan Olahraga Pelajar Daerah) dan Porprov Jatim pada tahun depan.

“Penjaringan untuk lapis kedua daripada yang mengikuti Porprov, sekarang ini ada 28 atlet tapi tidak menutup kemungkinan yang juara di sini bisa naik ke atas, sehingga banyak atlet yang bisa kita tampilkan,” ucap BHS.

BHS pun berharap atlet pencak silat yang berusia remaja ini dapat berpartisipasi hingga tingkat olimpiade, sebab Prabowo Subianto berhasil membawa bela diri sebagai cabang olahraga di Olimpiade Paris meski masih sebagai eksibisi.

“Diharapkan di 2028 ini sudah betul-betul sebagai cabor resmi untuk Olimpiade berikutnya. Semoga atlet-atlet ini bisa terpacu untuk menjadi atlet yang bisa tampi di sana mewakili Indonesia,” terangnya.

Kejuaraan pencak silat kota Surabaya ini sangat berbeda dibandingkan sebelumnya, karena IPSI Surabaya menerapkan aturan baru di tiap pertandingannya.

“Kalau dulu membanting lawan itu kita mendapatkan nilai yang besar, tetapi sekarang ketika kita berhasil membanting lawan tapi tidak bisa mempertahankan posisi justru kita ketinggalan poin, kemudian dulu tidak boleh memegang lawan untuk kemudian diserang, sekarang boleh,” tuturnya.

Di tempat yang sama, Ketua KONI Surabaya Hoslih Abdullah menerangkan bahwa atlet pencak silat diharapkan mampu meraih medali emas pada Porprov 2025.

“Harapan kita target 7 medali emas bisa tercapai,’ ucapnya.

Dari kejuaraan ini, KONI Surabaya akan menambah 12 atlet pencak silat untuk memenuhi kuota sebanyak 28 atlet sesuai ketentuan Porprov Jatim.

“Yang penting pencak silat sudah memulai dulu untuk mencari atlet berpotensi dan tadi sudah disampaikan harapannya bisa menuju yang lebih tinggi, lebih besar lagi yakni Olimpiade,” pungkasnya.

Penulis

Berita Hari ini Terbaru dan Terkini Diagramkota.com

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Indeks Bisnis-27 Dibuka Bertenaga, Saham Inco Hingga Antm Kinclong

    Indeks Bisnis-27 Dibuka Bertenaga, Saham Inco Hingga Antm Kinclong

    • calendar_month Rab, 24 Des 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 65
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM— Indeks Bisnis-27 bergerak menguat pada pembukaan perdagangan hari ini, Rabu (24/12/2025). Saham konstituen indeks seperti PT Vale Indonesia Tbk. (INCO) dan PT Aneka Tambang Tbk. (ANTM) kinclong. Berdasarkan data Bursa Efek Indonesia (BEI), pada pukul 09.15 WIB, indeks hasil kerja sama Bursa dengan harian Bisnis Indonesia ini naik 0,10% ke level 553,31. Indeks bergerak […]

  • Berprestasi Melalui Panen Raya dan Kreasi Siswa: SD Negeri Klagen Gelar Karya P5

    Berprestasi Melalui Panen Raya dan Kreasi Siswa: SD Negeri Klagen Gelar Karya P5

    • calendar_month Kam, 19 Des 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 264
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Dalam suasana penuh semangat dan rasa syukur, SD Negeri Klagen menyelenggarakan acara tahunan yang sarat makna, yaitu Panen Karya dan Gelar Kreativitas Siswa, sebagai bagian dari Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5). Acara yang berlangsung pada Rabu, 18 Desember 2024, di Kecamatan Sukodono, Kabupaten Sidoarjo ini menjadi momentum istimewa dalam mengembangkan kreativitas dan […]

  • Flair Warrior: Merawat Kreativitas dan Membangun Masa Depan Industri Pariwisata

    Flair Warrior: Merawat Kreativitas dan Membangun Masa Depan Industri Pariwisata

    • calendar_month Sel, 3 Sep 2024
    • account_circle Arie Khauripan
    • visibility 142
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Hotel Solia Zigna Kampung Batik Laweyan, dalam rangka merayakan hari jadinya yang ke-4, menyelenggarakan “Flair Warrior Indonesian Bartender Competition”. Kegiatan ini merupakan salah satu bagian dari Rangkaian kegiatan menuju hari jadi ke 4 Tahun Hotel Solia Zigna pada 10 Oktober 2024 mendatang. General Manager Cluster Solia Hotel Solo, Gusti Muchlis mengatakan, bahwa ajang […]

  • Pembersihan PKL di Jalur Piket Nol Terkait Kebut Distribusi dan Evakuasi Semeru

    Pembersihan PKL di Jalur Piket Nol Terkait Kebut Distribusi dan Evakuasi Semeru

    • calendar_month Sab, 22 Nov 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 55
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Pemerintah Kabupaten Lumajang bersama instansi terkait melakukan penertiban di sepanjang bahu Jalan Nasional Piket Nol, Pronojiwo. Langkah ini dilakukan sebagai bagian dari upaya memastikan kelancaran mobilisasi selama masa darurat erupsi Gunung Semeru. Penertiban fokus pada pedagang kaki lima (PKL) dan aktivitas liar yang dinilai mengganggu akses jalan. Peran Strategis Jalur Piket Nol Jalur Piket […]

  • Cek Penerima BSU

    Klik di Sini! Cek Penerima BSU Rp600.000

    • calendar_month Rab, 12 Nov 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 137
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Anda dapat memeriksa daftar penerima BSU Rp600.000 dari pemerintah. Berdasarkan aturan sebelumnya, karyawan yang memiliki penghasilan di bawah Rp3,5 juta akan menerima bantuan berupa BSU dari pemerintah. Oleh karena itu, banyak orang berharap kegiatan tersebut diulang kembali pada akhir tahun 2025 ini. Namun, Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) menegaskan tidak ada rencana pemerintah untuk memberikan […]

  • Cak YeBe

    Darah Pahlawan Tak Pernah Padam, Cak YeBe Kobarkan Semangat Generasi Muda Surabaya Menuju Indonesia Emas 2045

    • calendar_month Sen, 10 Nov 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 160
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM — Suasana khidmat menyelimuti halaman Balai Kota Surabaya, Senin (10/11/2025), saat seluruh jajaran Forkopimda dan tokoh masyarakat mengikuti upacara peringatan Hari Pahlawan 2025. Di tengah lantunan doa dan semangat perjuangan yang menggema, Ketua Komisi A DPRD Kota Surabaya, Yona Bagus Widyatmoko—akrab disapa Cak YeBe—menyerukan agar api kepahlawanan tidak sekadar dikenang, melainkan dihidupkan kembali dalam […]

expand_less