Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » HANKAM » Pengamanan Suran Agung di Madiun, Polda Jatim Siagakan 3.000 Personel Gabungan

Pengamanan Suran Agung di Madiun, Polda Jatim Siagakan 3.000 Personel Gabungan

  • account_circle Diagram Kota
  • calendar_month Sel, 2 Jul 2024
  • comment 0 komentar

DIAGRAMKOTA.COM – Dalam rangka mengamankan kegiatan Suroan dan Suran Agung yang akan berlangsung pada 6 dan 7 Juli mendatang di Madiun, Polda Jawa Timur menyiagakan 3.000 personel gabungan. Kapolda Jawa Timur, Irjen Pol. Imam Sugianto, bersama Pejabat Utama Polda Jatim dan Pangdam V Brawijaya, Mayjen TNI Rafael Granada Baay, serta perwakilan dari berbagai perguruan pencak silat, mengadakan rapat koordinasi lintas sektoral di Gedung Rupatama Mapolda Jatim, Selasa (2/7/2024).

Rapat tersebut bertujuan untuk menyamakan persepsi dalam pengawalan dan pengamanan kegiatan Suroan dan Suran Agung yang diinisiasi oleh PSHT dan PSHW. “Hari ini kami menyelenggarakan final cek, ini sudah kesekian kali kami melakukan koordinasi untuk mengawal dan mengamankan kegiatan satu suro dan suroan agung,” ujar Irjen Imam Sugianto.

Jadwal kegiatan Suran Agung telah disusun dengan cermat dan disinkronisasi untuk memastikan keamanan. “Mana kala ada hal-hal yang memiliki kerawanan tinggi akan kita coba eliminir dan kita komunikasikan dengan ketua umum dan ketua panitia,” jelasnya.

Panitia acara, Kapolres Madiun, dan Dandim telah sepakat untuk menyempurnakan waktu pelaksanaan acara agar berjalan lancar. Diperkirakan, acara ini akan dihadiri oleh sekitar 10 ribu anggota PSHT dan PSHW dari berbagai daerah seperti Madiun, Magetan, Ponorogo, dan Ngawi.

Kapolda Jatim menghimbau agar peserta mematuhi kesepakatan bersama demi keamanan dan kelancaran acara. Ia juga melarang peserta untuk datang dengan konvoi motor atau menggunakan mobil bak terbuka, demi mengurangi risiko keamanan. “Ini demi keamanan masyarakat itu sendiri, karena kerawanannya cukup tinggi,” tegasnya.

Sebanyak 3.000 personel gabungan dari Polda Jatim, Kodam, dan jajaran akan dikerahkan, dan jumlah ini dapat ditingkatkan sesuai dengan kebutuhan di lapangan. Patroli skala besar dan penyekatan akan dilakukan di titik-titik rawan, serta pemeriksaan untuk mengantisipasi potensi gangguan.

Ketua Umum PSHT, R. Moerjoko Hadi Wijoyo, menambahkan bahwa tidak akan ada kegiatan ziarah ke Madiun selama bulan Sur, dan pelaksanaan pengesahan anggota akan dilakukan di masing-masing cabang untuk menghindari kerumunan besar.

Dengan upaya koordinasi dan pengamanan yang intensif, diharapkan kegiatan Suroan dan Suran Agung tahun ini dapat berlangsung aman dan tertib, menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Jawa Timur. (dk/nns)

Penulis

Berita Hari ini Terbaru dan Terkini Diagramkota.com

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kunci Keberhasilan! Duel Seru Bahrain vs Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

    • calendar_month Rab, 9 Okt 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 147
    • 0Komentar

    Diagramkota.com – Kualifikasi Piala Dunia 2026 semakin mendekat, dan pada hari Jumat, 11 Oktober 2024, pukul 00.00 WIB, Bahrain vs Indonesia dalam laga yang sangat menentukan. Pertandingan Bahrain vs Indonesia ini akan berlangsung di Riffa, Bahrain, dan menjadi kunci bagi kedua tim dalam upaya mereka untuk meraih tempat di putaran final Piala Dunia. Saat ini, […]

  • Eri Cahyadi Murka: Pencuri Fasilitas Kota Sama Saja Merampas Hak Rakyat

    • calendar_month Sen, 10 Nov 2025
    • account_circle Shinta ms
    • visibility 35
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM- Wali Kota Surabaya, Eri Cahyadi, mengeluarkan peringatan keras bagi siapa pun yang berani merusak atau mencuri fasilitas umum milik kota. Sikap tegas itu disampaikan menyusul tertangkapnya pelaku pencurian lampu di kawasan Kota Lama Surabaya, yang menjadi salah satu proyek revitalisasi ikon bersejarah kota. Bagi Eri, pencurian fasilitas publik bukan sekadar tindak kriminal kecil, melainkan […]

  • Kontroversi Debat Publik Tanpa Kotak Kosong, Pilwali Surabaya 2024 Memperlemah Esensi Demokrasi Deliberatif

    • calendar_month Sel, 15 Okt 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 81
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Debat publik dalam pemilihan wali kota (Pilwali) Surabaya 2024, merupakan instrumen penting untuk memberikan pemahaman kepada masyarakat terkait visi, misi, dan program kerja dari kandidat yang bersaing. Namun, ketika KPU memutuskan untuk menyelenggarakan debat tanpa kehadiran pendukung “kotak kosong”, hal ini menimbulkan beberapa pertanyaan penting terkait dengan aspek partisipasi pemilih, prinsip demokrasi, dan […]

  • Generasi Muda Perempuan Perlu Berani Berpolitik, Kata Lilik Hendarwati

    • calendar_month Ming, 10 Agu 2025
    • account_circle Teguh Priyono
    • visibility 131
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM — Anggota DPRD Jawa Timur dari Daerah Pemilihan Surabaya, Lilik Hendarwati, mendorong generasi muda perempuan untuk berani mengambil peran di dunia politik. Pesan ini ia sampaikan usai menerima kunjungan mahasiswa Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) Surabaya pada Jumat (8/8/2025). Kunjungan tersebut sekaligus menjadi undangan resmi bagi Lilik untuk menjadi narasumber dalam Sekolah Politik IMM Surabaya […]

  • Legislator Golkar Surabaya Hidupkan Ekonomi Kerakyatan Lewat Penyaluran PIP di Warkop

    • calendar_month Rab, 27 Agu 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 96
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Legislator Partai Golkar Surabaya terus menegaskan komitmennya dalam mendukung ekonomi kerakyatan. Salah satunya dengan menggelar kegiatan partai sekaligus penyaluran Program Indonesia Pintar (PIP) di warung kopi (warkop), yang selama ini menjadi ruang sosial sekaligus denyut ekonomi rakyat kecil. Anggota Fraksi Golkar Surabaya yang juga Wakil Ketua DPRD Kota Surabaya, Arif Fathoni, mengatakan politik […]

  • Bhayangkari Peduli, Bantuan dari Ende Menjangkau Sikka dan Ngada

    • calendar_month Kam, 2 Okt 2025
    • account_circle Teguh Priyono
    • visibility 94
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Di tengah kunjungan kerja ke Kabupaten Ende, Ketua Umum Bhayangkari Ny. Julianti Sigit Prabowo membuktikan bahwa kepedulian tak terhalang jarak. Pada Rabu (1/10/2025), ia menyerahkan bantuan Bhayangkari Peduli secara virtual kepada warga di Kabupaten Sikka dan Ngada melalui Zoom Meeting. Ratusan warga di dua kabupaten itu berkumpul di lokasi yang sudah disiapkan untuk […]

expand_less
Exit mobile version