Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » PERISTIWA » ASEAN University Games 2024 Siap Dimulai: 4.000 Peserta dari 11 Negara Akan Bertanding

ASEAN University Games 2024 Siap Dimulai: 4.000 Peserta dari 11 Negara Akan Bertanding

  • account_circle Diagram Kota
  • calendar_month Sab, 22 Jun 2024
  • comment 0 komentar

DIAGRAMKOTA.COMKompetisi olahraga mahasiswa bergengsi tingkat Asia Tenggara, ASEAN University Games (AUG) 2024 mulai bergulir pada 25 Juni hingga 6 Juli 2024 dengan Jawa Timur (Surabaya-Malang) sebagai tuan rumah. Sejak pertama kali diadakan di Chiang Mai, Thailand pada 1981, Indonesia telah menjadi tuan rumah AUG sebanyak lima kali, yaitu pada tahun 1982, 1990, 2004, 2014, dan 2024.

Event olahraga antar perguruan tinggi se-ASEAN ini melibatkan partisipasi aktif dari 11 negara anggota ASEAN: Indonesia, Malaysia, Laos, Myanmar, Vietnam, Timor Leste, Brunei Darussalam, Thailand, Singapura, Kamboja, dan Filipina.

“Diperkirakan sekitar 4.000 sampai 5.000 orang (atlet, pelatih, official, supporter, dst) dari berbagai negara akan datang ke Jawa Timur dalam AUG 2024 ini,” ucap Nurhasan, Rektor UNESA sekaligus PIC AUG 2024.

AUG 2024 ini memperlombakan sebanyak 21 cabang olahraga (cabor) yang meliputi, Futsal, Petanque, Volleyball, Tennis, Swimming, Sport Climbing, 3X3 Basketball, Judo, Handball, Wushu, Bridge, Chess, Athletics, Basketball, Badminton, Archery, Beach Volleyball, Sepak Takraw, Taekwondo, Pencak Silat, dan Karate.

Cabor tersebut dilaksanakan di sejumlah lokasi yang melibatkan KONI Jatim dan 9 perguruan tinggi, baik yang ada di Surabaya maupun Malang. Adapun venue cabang olahraga (venue cabor) AUG 2024 rinciannya sebagai berikut.

Klaster Surabaya

1. Universitas Negeri Surabaya (UNESA): Futsal, Petanque, Volleyball, Tennis, Athletics, dan Basketball
2. KONI Jatim: Swimming, dan Sport Climbing
3. Universitas Airlangga (Unair): 3X3 Basketball, dan Judo
4. Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS): Handball
5. Universitas Surabaya (Ubaya): Wushu, dan Bridge
6. UPN Veteran Jatim: Chess

Klaster Malang

1. Universitas Negeri Malang (UM): Badminton, Archery, dan Beach Volleyball
2. Universitas Brawijaya (UB): Sepak Takraw, dan Taekwondo
3. Universitas Muhammadiyah Malang (UMM): Pencak Silat
4. Universitas Islam Malang (Unisma): Karate

Opening Ceremony AUG 2024 akan dilaksanakan di International Basketball Arena, UNESA Kampus 2 Lidah Wetan, Surabaya. Koordinator AUG 2024, Muhammad Arif Al Ardha mengatakan bahwa terkait persiapan opening ceremony pihaknya sudah melakukan simulasi dan pemetaan. “Untuk pagelaran di upacara pembukaan nanti melibatkan talent, yang terdiri dari artis nasional dan mahasiswa yang akan menyuguhkan penampilan-penampilan,” jelasnya.
Pembukaan AUG dihadiri atlet, pelatih dan official tim dari masing-masing negara dan jajaran pimpinan ASEAN University Sports Council (AUSC). Akan hadir juga dihadiri Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Ditjen Diktiristek Kemendikbudristek, PP BAPOMI (Pengurus Pusat Badan Pembina Olahraga Mahasiswa Indonesia), jajaran federasi dan organisasi olahraga pusat hingga daerah, pemerintah daerah-kota, dan pihak-pihak terkait lainnya.

Unsur yang Terlibat dalam Panitia AUG 2024

Perhelatan Kompetisi bergengsi tingkat Asia Tenggara ini melibatkan sejumlah unsur yang tergabung dalam Panitia AUG 2024 yang terdiri dari: PP Bapomi, Komite Olahraga Nasional Indonesia, Komite Olimpiade Indonesia, Pengurus Besar Cabang Olahraga, dan Bapomi Jawa Timur.

Dari unsur pemerintah yaitu Kementerian Pemuda dan Olahraga, Kementerian Koordinator Bidang Maritim dan Investasi, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi, TNI-Polri, Direktorat Belmawa, Pusat Prestasi Nasional, dan Balai Pengembangan Talenta Indonesia.

Di daerah juga melibatkan peran Pemerintah Provinsi Jawa Timur, Pemerintah Kota Surabaya, Pemerintah Kota Malang, dan Pemerintah Kabupaten Malang.

Sementara dari unsur perguruan tinggi terdiri dari Universitas Negeri Surabaya (UNESA), Universitas Airlangga (Unair), Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS). Universitas Surabaya (Ubaya), UPN Veteran Jawa Timur, Universitas Negeri Malang (UM), Universitas Brawijaya (UB), Universitas Muhammadiyah Malang (UMM), dan Universitas Islam Malang (Unisma). (dk/nw)

Penulis

Berita Hari ini Terbaru dan Terkini Diagramkota.com

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • KGPAA Mangku Alam II Telusuri Jejak Kadipaten Surabaya

    • calendar_month Sab, 11 Okt 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 100
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Sri Paduka Kanjeng Gusti Pangeran Adipati Aryo (KGPAA) Mangku Alam II dari Yogyakarta melakukan kunjungan budaya ke Surabaya, Jumat malam (10/10/2025). Dalam kunjungan tersebut, beliau bertemu sejumlah tokoh budaya Surabaya, antara lain A. Hermas Thony (Pembina Puri Aksara Rajapatni), Nanang Purwono (Ketua Puri Aksara Rajapatni), Novita (Sekretaris Puri Aksara Rajapatni), Kristanto Wibisono dari […]

  • Makna Gotong Royong Dalam Budaya Indonesia

    • calendar_month Sab, 8 Feb 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 115
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Makna gotong royong dalam budaya IndonesiaIa merupakan cerminan nilai-nilai luhur bangsa, sebuah manifestasi dari semangat kebersamaan dan kepedulian yang telah terpatri turun-temurun. Lebih dari sekadar aktivitas fisik, gotong royong merupakan perekat sosial yang menjaga keharmonisan dan keberlanjutan kehidupan masyarakat. Kata "gotong" yang berarti mengangkat dan "royong" yang berarti bersama-sama, secara harfiah menggambarkan proses […]

  • Ledakan Rezeki! 5 Shio dan Tanggal Lahir Ini Bakal Jaya di September 2025

    • calendar_month Sab, 27 Sep 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 90
    • 0Komentar

    Bulan September 2025, Saat Rezeki Tiba Tanpa Diduga DIAGRAMKOTA.COM – Ada kalanya kehidupan finansial seseorang mengalami masa sulit, namun justru di saat itulah kesempatan besar untuk berubah bisa muncul. Seperti yang sering terjadi dalam kisah-kisah nyata, rezeki tidak selalu datang dari arah yang kita duga. Dalam beberapa kasus, hal-hal yang sebelumnya dianggap remeh atau bahkan tidak […]

  • Kuasa Hukum PT Kejayan Mas Lega, Aparat Berhasil Kecoh Ratusan Massa dalam Eksekusi Lahan 9,85 hektare 

    • calendar_month Rab, 18 Jun 2025
    • account_circle Adis
    • visibility 119
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Setelah melalui proses panjang dan penuh dinamika hukum, Pengadilan Negeri (PN) Sidoarjo akhirnya berhasil mengeksekusi lahan seluas 9,85 hektare di Desa Tambakoso, Kecamatan Waru, Rabu (18/6). Lahan yang menjadi objek sengketa antara PT Kejayan Mas dan pihak termohon ini resmi dieksekusi meskipun sempat diwarnai penolakan keras dari ratusan warga. Sejak pagi, massa yang […]

  • Wali Kota Eri Cahyadi Serukan Semangat Perjuangan di HUT ke-79 RI

    • calendar_month Sen, 19 Agu 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 160
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) di Kota Surabaya berlangsung dengan khidmat dan penuh antusias di Halaman Balai Kota pada Sabtu (17/8/2024). Wali Kota Surabaya, Eri Cahyadi, yang memimpin upacara tersebut, mengajak seluruh warga untuk terus menjaga dan menggelorakan semangat perjuangan yang diwariskan oleh para pahlawan. Dalam pidatonya, […]

  • Ojek Online Ditangkap Polrestabes Surabaya, Diduga Edarkan Sabu Sejak Juni

    • calendar_month Rab, 2 Okt 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 142
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Seorang pengemudi ojek online berinisial YPP alias S (30) ditangkap oleh Satuan Reserse Narkoba Polrestabes Surabaya atas dugaan mengedarkan narkotika jenis sabu. Penangkapan dilakukan pada Kamis, 19 September 2024 di kediaman tersangka yang terletak di Jalan SD Kedungrejo, Waru, Sidoarjo. Kasat Resnarkoba Polrestabes Surabaya, Kompol Suria Miftah, mengungkapkan bahwa penangkapan ini bermula dari informasi […]

expand_less
Exit mobile version