Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » PEMERINTAHAN » LEGISLATIF » Sport Tourism Bangkalan Dianggap Potensial, DPRD Jatim Siap Dukung Pengembangan

Sport Tourism Bangkalan Dianggap Potensial, DPRD Jatim Siap Dukung Pengembangan

  • account_circle Teguh Priyono
  • calendar_month Kamis, 17 Jul 2025
  • comment 0 komentar
  • print Cetak

info Atur ukuran teks artikel ini untuk mendapatkan pengalaman membaca terbaik.

DIAGRAMKOTA.COM – Potensi wisata olahraga atau sport tourism di Kabupaten Bangkalan, Madura, mendapat sorotan dari DPRD Jawa Timur. Ketua Fraksi PKS DPRD Jatim, Lilik Hendarwati, menyatakan kesiapan pihaknya untuk mendorong pengembangan sektor ini agar menjadi penggerak ekonomi baru di daerah.(17/07/25)

Hal ini disampaikan Lilik saat menerima audiensi pengurus Stand Up Paddle Indonesia Pengurus Provinsi Jawa Timur, Rabu (16/7). Dalam pertemuan tersebut, Christian Yoseph (Sekretaris Umum) dan Ali Yusa (Wakil Ketua Umum) memaparkan peluang pengembangan olahraga air Stand Up Paddle di Bangkalan yang dinilai potensial menjadi destinasi wisata olahraga baru.

“Saya melihat ini sebagai peluang yang besar. Bangkalan bisa menjadi contoh sukses pengembangan sport tourism di Jawa Timur jika dikelola dengan baik dan melibatkan banyak pihak,” ujar Lilik.

Sebagai anggota Komisi C yang membidangi keuangan dan aset daerah, Lilik menilai pengembangan wisata olahraga tidak hanya mendukung sektor pariwisata, tapi juga bisa meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD). Menurutnya, langkah konkret diperlukan agar potensi tersebut tidak sekadar menjadi wacana.

“Bangkalan dan daerah lain di Madura memiliki kekayaan alam yang luar biasa. Jika dikombinasikan dengan kegiatan olahraga seperti Stand Up Paddle, bisa menarik wisatawan sekaligus membuka lapangan kerja bagi masyarakat sekitar,” jelasnya.

Untuk itu, Lilik mendorong agar pemerintah provinsi membuat skema pengelolaan yang lebih terintegrasi. Ia mengusulkan pembentukan BUMD khusus sektor pariwisata, agar sport tourism di Bangkalan maupun daerah lain dapat dikelola secara profesional.

“Kita butuh manajemen yang jelas dan profesional. BUMD bisa menjadi pengelola utama yang bersinergi dengan pemerintah desa, BUMDes, komunitas olahraga, pelaku usaha lokal, dan bahkan CSR perusahaan,” tambahnya.

Lilik juga mengingatkan pentingnya kolaborasi lintas sektor agar pengembangan wisata olahraga ini benar-benar memberikan dampak ekonomi bagi masyarakat, khususnya di wilayah Madura.

“Jangan sampai potensi besar ini terlewatkan begitu saja. DPRD Jatim siap mendukung dan mengawal pengembangannya, agar manfaatnya nyata dan bisa dirasakan oleh masyarakat,” pungkasnya.(Dk/Yud)

  • Penulis: Teguh Priyono

Rekomendasi Untuk Anda

  • PDIP Surabaya Target Tuntaskan Konsolidasi Pada Awal Bulan Juli Songsong Pilkada 2024

    PDIP Surabaya Target Tuntaskan Konsolidasi Pada Awal Bulan Juli Songsong Pilkada 2024

    • calendar_month Sabtu, 29 Jun 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 168
    • 0Komentar

    Diagram Kota Surabaya – PDI Perjuangan Kota Surabaya target tuntaskan Konsolidasi internal pada Awal Juli 2024 , hingga saat ini 24 Kecamatan telah menggelar Rapat Koordinasi Anak Cabang yang menghadirkan Pengurus hingga tingkat Anak Ranting. Pasca Menggelar Rapat Koordinasi Anak Cabang dilanjutkan dengan Rapat ditingkat Ranting untuk memastikan mesin partai prima dalam menjalankan Kerja – […]

  • Aksi Berani Tiga Pemuda Bermain di Banjir Lahar Semeru

    Aksi Berani Tiga Pemuda Bermain di Banjir Lahar Semeru

    • calendar_month Sabtu, 27 Sep 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 114
    • 0Komentar

    Berita Terkini: Peristiwa Menarik dan Penting di Indonesia Beberapa peristiwa menonjol terjadi dalam beberapa jam terakhir yang menarik perhatian masyarakat. Berikut adalah rangkuman berita-berita penting yang layak diketahui. Perayaan Tradisional dengan Tujuan Khusus Salah satu peristiwa yang menarik perhatian adalah rencana Kang Demul untuk membakar kemenyan di depan Gedung Sate. Tindakan ini dilakukan sebagai bentuk […]

  • Cagar Budaya di Trenggalek

    Proses Verifikasi 14 Objek Diduga Cagar Budaya di Trenggalek

    • calendar_month Jumat, 21 Nov 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 89
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Pemerintah Kabupaten Trenggalek terus memperkuat perlindungan warisan sejarah daerah. Tahun ini, pemerintah mulai memverifikasi 14 objek yang diduga merupakan cagar budaya melalui pengecekan lapangan sebagai tahap wajib sebelum Tim Ahli Cagar Budaya (TACB) menggelar sidang penetapan. Proses ini dilakukan sesuai dengan amanat UU Nomor 11 Tahun 2010 dan PP Nomor 36 Tahun 2023. Tim […]

  • Rino Sakurano

    Mengenal Rino Sakurano: Aktris Eksklusif dengan Talenta Lengkap

    • calendar_month Jumat, 11 Jul 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 1.209
    • 0Komentar

    Profil Rino Sakurano Rino Sakurano merupakan salah satu aktris terkemuka yang dikenal karena bakatnya yang serba bisa. Lahir di Jepang, Rino memulai perjalanan kariernya di dunia hiburan sebagai seorang idol, yang menjadi langkah awalnya untuk mengasah kemampuan di depan publik. Meskipun sebelumnya dikenal sebagai seorang penyanyi, Rino telah berhasil melakukan transisi yang mulus ke dunia […]

  • Gunung Bromo Ditutup Total untuk Ritual Yadnya Kasada dan Pemulihan Ekosistem

    Gunung Bromo Ditutup Total untuk Ritual Yadnya Kasada dan Pemulihan Ekosistem

    • calendar_month Selasa, 18 Jun 2024
    • account_circle Arie Khauripan
    • visibility 267
    • 0Komentar

    Diagram Kota Probolinggo  – Balai Besar Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (BB TNBTS) mengumumkan penutupan total kawasan wisata Gunung Bromo di Jawa Timur pada periode 21-24 Juni 2024. Penutupan ini dilakukan untuk mendukung pelaksanaan ritual Yadnya Kasada, pemulihan ekosistem, dan pembersihan kawasan. Hal tersebut disamapaikan Kepala Bagian Tata Usaha Balai Besar TNBTS Septi Eka Wardhani […]

  • Sri Mulyani Diganti, IHSG Tergelincir, Kadin Jatim: Investor Masih Menunggu Kejelasan

    Sri Mulyani Diganti, IHSG Tergelincir, Kadin Jatim: Investor Masih Menunggu Kejelasan

    • calendar_month Senin, 8 Sep 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 143
    • 0Komentar

    Perubahan Kepemimpinan dan Ketidakpastian di Pasar Keuangan Indonesia DIAGRAMKOTA.COM – Perubahan kepemimpinan di tingkat pemerintahan sering kali berdampak signifikan terhadap dinamika pasar keuangan. Di tengah situasi ini, peran Menteri Keuangan menjadi krusial karena kebijakan fiskal dan moneter yang dikeluarkan dapat memengaruhi stabilitas ekonomi nasional. Dengan penggantian Sri Mulyani, para pelaku pasar mulai merasa cemas mengenai arah […]

expand_less