Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » PERISTIWA » DAERAH » BPJS Kesehatan Sidoarjo Siapkan Posko Mudik untuk Layanan Kesehatan Pemudik

BPJS Kesehatan Sidoarjo Siapkan Posko Mudik untuk Layanan Kesehatan Pemudik

  • account_circle Adis
  • calendar_month Rab, 19 Mar 2025
  • comment 0 komentar

DIAGRAMKOTA.COM BPJS Kesehatan Cabang Sidoarjo kembali menghadirkan posko layanan kesehatan bagi pemudik selama arus mudik Lebaran. Posko ini tidak hanya diperuntukkan bagi peserta Jaminan Kesehatan Nasional (JKN), tetapi juga terbuka untuk seluruh masyarakat yang membutuhkan layanan kesehatan di perjalanan.

Kepala BPJS Kesehatan Cabang Sidoarjo, Munaqib, dalam konferensi pers di kantornya pada Rabu (19/03/2025), menyampaikan bahwa posko ini disiapkan untuk memberikan kenyamanan dan kemudahan akses layanan kesehatan bagi pemudik. “Kami membuka posko bukan hanya untuk peserta JKN, tetapi juga bagi seluruh masyarakat yang membutuhkan layanan kesehatan di perjalanan. Posko ini akan tersedia mulai tanggal 26 hingga 30 Ramadan,” ujarnya.

Picsart 25 03 19 15 37 40 353 scaled

Kepala BPJS kesehatan saat di wawancarai oleh awak media.(Foto by : Achmad Adi)

Titik posko ini berlokasi di Terminal Bungurasih, sebagai salah satu pusat keberangkatan utama pemudik di Jawa Timur. Di posko tersebut, pemudik dapat memanfaatkan berbagai fasilitas, termasuk tempat istirahat, pemeriksaan kesehatan oleh tenaga medis yang bertugas 24 jam, serta layanan ambulans bagi yang membutuhkan rujukan ke rumah sakit. “Jika ada pemudik yang perlu dirujuk ke rumah sakit, ambulans dengan sopir dan tenaga kesehatan siap membantu,” tambah Munaqib.

Selain itu, BPJS Kesehatan juga mengimbau pemudik untuk selalu menjaga kesehatan selama perjalanan. “Bagi mereka yang memiliki penyakit kronis, kami sarankan untuk mempersiapkan obat-obatan yang diperlukan sejak jauh hari. Pengambilan obat dapat dilakukan hingga tujuh hari sebelum jadwal pengambilan rutin,” jelasnya.

Munaqib juga menegaskan bahwa pemudik yang membutuhkan layanan kesehatan dapat langsung memanfaatkan fasilitas yang telah disediakan tanpa harus khawatir dengan administrasi yang rumit. “Kami ingin memastikan layanan kesehatan tetap mudah diakses oleh masyarakat selama musim mudik ini,” tutupnya.(Dk/di)

  • Penulis: Adis

Rekomendasi Untuk Anda

  • 30 PKL Surabaya Kena Razia

    30 PKL Surabaya Kena Razia

    • calendar_month Sab, 12 Apr 2025
    • account_circle Teguh Priyono
    • visibility 167
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Sebanyak 30 Pedagang Kaki Lima (PKL) di kawasan Klenteng Mbah Ratu, Surabaya, terkena razia oleh Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) pada Jumat. Razia ini dilakukan karena para pedagang kedapatan berjualan di atas saluran air, yang melanggar aturan ketertiban umum.(12/04/25) Operasi penertiban melibatkan 50 personel Satpol PP Kota Surabaya dan didukung oleh petugas […]

  • Ketum PWDPI Minta Kajagung Segera Tetapkan Tersangka Bos PT SGC Terkait Suap Rp50 Miliar

    Ketum PWDPI Minta Kajagung Segera Tetapkan Tersangka Bos PT SGC Terkait Suap Rp50 Miliar

    • calendar_month Sab, 14 Jun 2025
    • account_circle Teguh Priyono
    • visibility 168
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Ketum DPP Persatuan Wartawan Duta Pena Indonesia (PWDPI), M.Nurullah RS desak KPK dan Kejagung mengusut hingga tuntas terkait kasus suap mantan Pejabat Mahkamah Agung (MA) Zarof Ricar oleh Bos PT. Sugar Grup Campany (SGC) Purwanti Alias Ny Lee senilai Rp50 Miliar untuk pengurusan sengketa lahan perkebunan tebu di Lampung. “Persoalan PT. Sugar Grup […]

  • Seskab teddy

    Seskab Teddy: Mensos Hubungi Bank Himbara dan PT Pos, BLT Cair Hari Ini

    • calendar_month Sen, 20 Okt 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 139
    • 0Komentar

      Penyaluran BLTS Mulai Hari Ini untuk 35 Juta Keluarga Penerima Manfaat DIAGRAMKOTA.COM – Sekretaris Kabinet (Seskab) Letkol Teddy Indra Wijaya memastikan bahwa Bantuan Langsung Tunai Sementara (BLTS) akan mulai cair pada hari ini, Senin (20/10/2020), kepada 35,04 juta keluarga penerima manfaat (KPM). Hal ini disampaikannya saat meninjau Sekolah Rakyat di Tangerang, Minggu (19/10). Teddy menjelaskan […]

  • Bang Jo Berinteraksi Mendengar Aspirasi dan Keluhan Warga Dukuh Pakis

    Bang Jo Berinteraksi Mendengar Aspirasi dan Keluhan Warga Dukuh Pakis

    • calendar_month Sel, 29 Okt 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 92
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Dalam rangka Reses Pertama Sidang Kesatu tahun anggaran 2024, Anggota DPRD Johari Mustawan  yang akrab disapa Bang Jo mengadakan pertemuan di wilayah RW 3 Kelurahan Dukuh Pakis. Acara ini bertujuan untuk mengenalkan fungsi dan wewenang DPRD kepada masyarakat serta mendengarkan aspirasi warga, Senin malam, 28/10/2024. Dalam pertemuan tersebut, Bang Jo memperkenalkan Anggota DPRD […]

  • PT Vortex Energy Batam Buka 2 Posisi, Daftar Sekarang!

    PT Vortex Energy Batam Buka 2 Posisi, Daftar Sekarang!

    • calendar_month Sab, 11 Okt 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 166
    • 0Komentar

    Kesempatan Magang di PT Vortex Energy Batam DIAGRAMKOTA.COM – PT Vortex Energy Batam kembali membuka kesempatan magang untuk lulusan D3 atau S1. Program ini menawarkan dua posisi strategis yang memberikan pengalaman kerja langsung dalam lingkungan perusahaan. Program magang ini terbuka bagi lulusan perguruan tinggi yang baru saja menyelesaikan studi dari berbagai jurusan terkait. Pendaftaran akan ditutup […]

  • ITS Kolaborasi dengan SKK Migas Dukung Proyek Gas Laut Dalam Gendalo Gandang untuk Ketahanan Energi Nasional

    ITS Kolaborasi dengan SKK Migas Dukung Proyek Gas Laut Dalam Gendalo Gandang untuk Ketahanan Energi Nasional

    • calendar_month Sab, 23 Nov 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 138
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) kembali memperkuat komitmennya dalam mendukung ketahanan energi nasional dengan terlibat langsung dalam Proyek Strategis Nasional (PSN) Lapangan Gas Laut Dalam Gendalo Gandang. Kolaborasi ini ditandai dengan kickoff meeting yang diselenggarakan pada Jumat (22/11/2024) di Gedung Rektorat ITS, yang mengundang berbagai pihak terkait, termasuk Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan […]

expand_less