Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » PEMILU » Luluk Optimistis Nomor 1, Khofifah Puas dengan Nomor 2, Risma Yakin di Nomor 3

Luluk Optimistis Nomor 1, Khofifah Puas dengan Nomor 2, Risma Yakin di Nomor 3

  • account_circle Diagram Kota
  • calendar_month Sen, 23 Sep 2024
  • comment 0 komentar

DIAGRAMKOTA.COM – Hasil pengundian nomor urut yang diadakan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jawa Timur untuk Pemilihan Gubernur Jawa Timur (Pilgub Jatim) 2024, Senin, 23 September 2024, di Mercure Hotel, menetapkan, pasangan Luluk Nur Hamida dan Lukmanul Khakim yang didukung oleh Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) mendapat nomor urut 01.

Pasangan Khofifah Indar Parawansa dan Emil Elestianto Dardak yang kembali maju sebagai petahana, memperoleh nomor urut 02. Sementara pasangan Tri Rismaharini dan Zahrul Azhar Asumta (Gus Hans) mendapatkan nomor urut 03.

Pengundian nomor ini merupakan bagian dari rangkaian Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak yang akan diselenggarakan pada 27 November 2024.

Luluk Nur Hamida mengungkapkan bahwa nomor urut 01 memiliki makna istimewa bagi dirinya dan Lukmanul Khakim. Ia optimistis nomor ini akan membawa keberuntungan dalam Pilgub Jatim 2024. “Kami akan bersatu dalam semangat untuk memajukan Jawa Timur demi kesejahteraan masyarakat,” ujar Luluk.

Di agenda yang sama, Khofifah menilai nomor urut 02 sebagai pertanda baik bagi dirinya dan Emil untuk kembali memimpin Jawa Timur. “Nomor ini sesuai dengan keinginan kami, dan guru spiritual saya juga menyebutkan bahwa nomor dua yang berada di tengah adalah posisi yang paling baik,” kata Khofifah. Ia berharap dapat melanjutkan program-program yang belum terselesaikan pada periode sebelumnya.

Sementara Tri Rismaharini yang berpasangan dengan Gus Hans mendapatkan nomor urut 03, merasa nomor ini memiliki keterkaitan dengan namanya sendiri, “Tri” yang berarti tiga. Ia yakin bahwa nomor ini adalah doa dari orang tuanya. “Namun, yang terpenting adalah menjaga integritas Pilgub ini agar berjalan dengan baik,” tegas Risma.

Ketua KPU Jawa Timur, Aang Kunaefi, menyatakan bahwa setelah pengundian nomor urut, para pasangan calon akan memulai masa kampanye pada 25 September 2024.

Sebelum itu, pada 24 September, ketiga pasangan calon akan menghadiri Deklarasi Kampanye Damai di Tugu Pahlawan sebagai penanda dimulainya kampanye yang akan berlangsung selama 60 hari.

Aang juga menegaskan pentingnya menjaga suasana damai selama masa kampanye. “Kampanye Damai ini menjadi simbol agar semua pasangan calon tetap menjaga kedamaian dan menghindari saling serang, sehingga Pilgub Jatim berjalan lancar dan damai,” tambahnya.

Pada Pilgub Jatim 2024, pasangan Khofifah-Emil didukung oleh 15 partai politik KIM plus, termasuk beberapa partai Non Parlemen. Sementara pasangan Risma-Gus Hans didukung oleh PDI Perjuangan, Hanura, dan Partai Umat, sedangkan Luluk-Lukman didukung oleh PKB. (dk/nw)

Penulis

Berita Hari ini Terbaru dan Terkini Diagramkota.com

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Persebaya Surabaya Tampil Tanpa Francisco Rivera, Bonek: Imbang Sama dengan Menang

    Persebaya Surabaya Tampil Tanpa Francisco Rivera, Bonek: Imbang Sama dengan Menang

    • calendar_month Sab, 29 Nov 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 65
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Persebaya Surabaya mengalami kerugian yang signifikan setelah Francisco Rivera dipastikan tidak bisa tampil hingga pertandingan penting melawan Borneo FC pada pekan ke-15 Super League 2025/2026. Kondisi ini terjadi saat Green Force sedang berupaya memperbaiki kinerja dan stabilitas setelah ditinggalkan oleh pelatih kepala Eduardo Perez. Hasil imbang 1-1 saat menghadapi Bhayangkara Presisi Lampung FC memang […]

  • Polresta Sidoarjo Kerahkan 500 Personel untuk Operasi Lilin Semeru 2024, Pastikan Keamanan Nataru

    Polresta Sidoarjo Kerahkan 500 Personel untuk Operasi Lilin Semeru 2024, Pastikan Keamanan Nataru

    • calendar_month Jum, 20 Des 2024
    • account_circle Adis
    • visibility 167
    • 0Komentar

    Diagramkota.com – Menjelang perayaan Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 (Nataru), Polresta Sidoarjo memastikan kesiapan total dalam memberikan pengamanan. Melalui sandi Operasi Lilin Semeru 2024, sebanyak 500 personel Polri dikerahkan, dibantu unsur TNI dan berbagai stakeholder terkait, seperti Dinas Perhubungan, Dinas Kesehatan, Satpol PP, BPBD, dan Damkar.   Operasi ini berlangsung selama 13 hari, mulai […]

  • Bernardo Tavares, Harapan Segara Persebaya di Tengah Tekanan Publik

    Bernardo Tavares, Harapan Segara Persebaya di Tengah Tekanan Publik

    • calendar_month Kam, 13 Nov 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 146
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM — Tekanan dari tribun Gelora Bung Tomo semakin meningkat setiap minggu. Di tengah kinerja Persebaya Surabaya yang belum stabil menjelang menghadapi Arema FC di pekan ke-13 Super League 2025/2026, satu nama kini menjadi topik pembicaraan hangat di kalangan Bonek: Bernardo Tavares. Tokoh asal Portugal tiba-tiba menjadi harapan baru bagi tim kebanggaan Kota Pahlawan. Mayoritas penggemar […]

  • Hakordia 2025

    Aksi Sunyi di Hari Antikorupsi! Aktivis Ingatkan Garut Rentan KKN, Fokus pada Pengadaan dan Aset Daerah

    • calendar_month Sel, 9 Des 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 60
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Perayaan Hari Antikorupsi Sedunia yang jatuh pada 9 Desember tahun ini terasa sunyi di Kabupaten Garut. Tidak ada keramaian aksi massa, tidak terdengar suara orasi yang biasanya mengisi ruang terbuka. Kondisi tenang ini berbeda dibandingkan tahun-tahun sebelumnya, ketika para aktivis antikorupsi turun ke jalan untuk menyampaikan protes terhadap tindakan merugikan yang merusak negara. Dudi […]

  • Jelang Libur Lebaran, Penumpang Bandara Juanda Mulai Melonjak

    Jelang Libur Lebaran, Penumpang Bandara Juanda Mulai Melonjak

    • calendar_month Jum, 21 Mar 2025
    • account_circle Adis
    • visibility 143
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Menjelang libur Hari Raya Idul Fitri 1446 H, jumlah penumpang di Bandara Internasional Juanda mengalami lonjakan. Peningkatan ini terjadi karena harga tiket pesawat yang lebih murah dibandingkan tahun sebelumnya serta durasi libur Lebaran yang lebih panjang. General Manager Bandara Internasional Juanda, Muhammad Thohir, mengungkapkan hal tersebut saat meresmikan Posko Angkutan Udara Lebaran 2025 […]

  • Nikmati Liburan Akhir Tahun di Bali sambil Mencicipi 4 Kuliner Bakso Terenak di Pulau Dewata

    Nikmati Liburan Akhir Tahun di Bali sambil Mencicipi 4 Kuliner Bakso Terenak di Pulau Dewata

    • calendar_month Rab, 3 Des 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 61
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Liburan akhir tahun di Bali bisa menjadi lebih lengkap — selain pantai, persawahan, atau pemandangan alam, juga ada kuliner yang memikat lidah melalui mangkuk hangat Bakso. Berikut ini rekomendasi beberapa warung bakso terlezat di Bali yang patut Anda kunjungi bersama keluarga saat berlibur akhir tahun. Rekomendasi Bakso Terbaik di Bali Soto Bakso Merbabu Soto […]

expand_less