Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » PERISTIWA » DAERAH » Bali Pulau Dewata Surga Yang Mulai Terusik?

Bali Pulau Dewata Surga Yang Mulai Terusik?

  • account_circle Arie Khauripan
  • calendar_month Sen, 16 Sep 2024
  • comment 0 komentar

DIAGRAMKOTA.COMBali, Pulau Dewata, Fajar Dunia. Segala julukan indah tercurah untuk pulau yang satu ini. Bagi banyak orang, Bali adalah kepingan surga, tempat pelarian dari hiruk pikuk kehidupan.

Namun, di balik keindahannya, Bali kini menghadapi tantangan baru dengan  membeludaknya wisatawan.

Kehadiran wisatawan memang membawa berkah bagi perekonomian Bali. Namun, di sisi lain, membeludaknya turis juga membawa dampak negatif. Kebebasan dan ketenangan yang dulu menjadi ciri khas Bali mulai terusik.

Pemerintah daerah Bali pun tak tinggal diam. Unit Satpol PP Pariwisata dibentuk untuk menanggulangi masalah yang ditimbulkan oleh ulah wisatawan. Tugas mereka beragam, mulai dari menangani turis mabuk hingga memastikan wisatawan berpakaian santun saat memasuki pura.

Masyarakat Bali sendiri juga merasakan dampak negatif dari membeludaknya wisatawan. Keluhan mengenai perilaku buruk turis pun bermunculan.

Tahun lalu, Gubernur Bali bahkan mengusulkan pembatasan kuota turis asing. Meskipun usulan tersebut tidak terwujud, angka deportasi turis asing terus meningkat.

Tahun lalu Bali mendeportasi 340 warga asing, kebanyakan berasal dari Rusia, Inggris, Amerika Serikat dan Nigeria. Angka deportasi ini naik dari 188 orang di tahun 2022. Pelanggaran yang mereka lakukan di antaranya habis masa berlaku izin tinggal (overstay), bekerja ilegal, dan bertindak tidak sopan di tempat yang dianggap suci.

Bali memang tetap menjadi destinasi wisata paling populer di Indonesia. Namun, pertanyaan besar kini muncul. bagaimana menjaga keindahan dan keaslian Bali di tengah membeludaknya wisatawan?

Bali, seperti surga lainnya, membutuhkan keseimbangan. Keindahan alam dan budaya Bali harus dijaga agar tetap lestari. Di sisi lain, manfaat ekonomi yang dihasilkan dari pariwisata juga harus tetap terjaga.

Pada Desember lalu, dua turis asal Amerika Serikat dan Bermuda ditangkap setelah video mereka yang tengah cekcok masalah pembayaran di sebuah salon kecantikan menjadi viral. Keduanya lantas dideportasi pada Februari, seperti yang dilaporkan oleh kepolisian setempat.

Awal tahun ini, polisi Bali menangkap tiga warga Meksiko atas perampokan yang melukai seorang wisatawan asal Turki.

Jumlah wisatawan ke Bali diprediksi akan mencapai rekor tertinggi tahun ini, seiring dibukanya kembali sektor pariwisata usai pandemi. Namun masalah yang akan ditimbulkan oleh membeludaknya wisatawan menjadi kian nyata.

Meski risiko masalah di depan mata, tapi Bali tetap menghendaki banyak wisatawan datang untuk menggantikan pemasukan di sektor wisata yang hilang ketika pandemi menghantam perekonomian mereka. Pada 2021, hanya ada 51 wisatawan asing yang datang ke Bali, bandingkan dengan 6,3 juta orang pada 2019.

Angka turis asing ke Bali mencapai hampir 5,3 juta pada tahun lalu, melampaui target 4,5 juta. Kepala Dinas Pariwisata Bali Tjokorda Bagus Pemayun mengatakan, tahun ini Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno telah menaikkan targetnya menjadi tujuh juta.

“Semoga ini bisa tercapai, seiring dengan semakin banyaknya maskapai penerbangan menambah rute ke Bali,” kata Tjokorda kepada diagramkota.com, Minggu (15/9/2024)

Membanjirnya turis tidak hanya meningkatkan kejadian perilaku buruk, melainkan juga berdampak pada sumber daya alam Bali. Citra Bali rusak akibat pembangunan yang tak terkendali, kepadatan penduduk dan kemacetan.

Tantangan ini membutuhkan solusi yang bijak dan komprehensif. Mungkin, saatnya Bali untuk merenungkan kembali konsep pariwisata yang berkelanjutan, yang tidak hanya mengutamakan keuntungan ekonomi, tetapi juga menjaga kelestarian alam dan budaya. (dk/niluh ishanori)

  • Penulis: Arie Khauripan

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Politikus PDIP Soroti Kenaikan Harga Pangan Akibat MBG

    Politikus PDIP Soroti Kenaikan Harga Pangan Akibat MBG

    • calendar_month Rab, 5 Nov 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 114
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Anggota Komisi IX DPR Edy Wuryanto menganggap pemerintah belum menyusun sistem yang tepat untuk menghadapi dampak rantai pasok dalam pelaksanaan Program Makan Bergizi Gratis (MBG). Karena perencanaan yang kurang memadai, Edy menyatakan, harga bahan pangan pokok seperti ayam dan telur meningkat tajam, mengurangi kemampuan beli masyarakat, khususnya kalangan pekerja dan keluarga dengan penghasilan tidak […]

  • Polisi, TNI, dan BPBD Bersama Warga Tlogosari Bahu-Membahu Tangani Dampak Bencana Alam

    Polisi, TNI, dan BPBD Bersama Warga Tlogosari Bahu-Membahu Tangani Dampak Bencana Alam

    • calendar_month Sel, 24 Des 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 232
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Pasca bencana banjir dan tanah longsor yang melanda Kecamatan Tlogosari, Bondowoso, aparat gabungan dari Polsek Tlogosari, Koramil Tlogosari, BPBD, dan warga setempat bergerak cepat menggelar kerja bakti. Aksi ini dilakukan untuk membersihkan sisa-sisa material longsor dan banjir yang mengganggu aktivitas warga. Bencana tersebut terjadi pada Minggu (22/12/2024). Tanah longsor melanda beberapa dusun di […]

  • Ramalan zodiak Leo 22 Desember 2025: Mulai dari cinta, karir, kesehatan dan keuangan

    Ramalan zodiak Leo 22 Desember 2025: Mulai dari cinta, karir, kesehatan dan keuangan

    • calendar_month Sen, 22 Des 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 98
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Hari ini tepat untuk bermeditasi karena zkdiak leo mungkin merasa tidak puas dengan berbagai proyek yang belum terwujud. Masa ini telah berlangsung sekitar lama, tetapi akan segera berakhir. Energi planet meminta leo untuk mempertimbangkan apa yang penting. Jangan memulai proyek baru berdasarkan hal-hal yang tidak penting. Dilansir DIAGRAMKOTA.COMdari laman Horoscope.com dan TimesofIndia.IndiaTimes.com, berikut […]

  • Palakrama Asmara Gathering dan Photo Hunting 7 Wedding Venue Ramada Suites by Wyndham Solo

    Palakrama Asmara Gathering dan Photo Hunting 7 Wedding Venue Ramada Suites by Wyndham Solo

    • calendar_month Sel, 10 Des 2024
    • account_circle Arie Khauripan
    • visibility 177
    • 0Komentar

    DIAGRAM KOTA.COM – Ramada bekerjasama dengan Hafla Decoration mewujudkan Gathering dan Photo Hunting di 7 venue yang menjadi lokasi favorit wedding Hotel Ramada Suites by Wyndham Solo. General Manager Ramada Suites Solo, Taufan Juanda mengatakan, ke-7 venue tersebut sudah didekor seperti layaknya pernikahan yang sesungguhnya lengkap dengan hadirnya model (7pasang) yang dimakeUp dan styling oleh vendor […]

  • Catatan Tak Terlupakan dari “Menelusuri Kuliner Surabaya”

    Catatan Tak Terlupakan dari “Menelusuri Kuliner Surabaya”

    • calendar_month Ming, 24 Agu 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 182
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Surabaya terkenal sebagai kota yang memiliki beragam hidangan lezat dengan cita rasa dan sejarah yang kaya. Dalam artikel “Menelusuri Kuliner Surabaya Seri 1”, kita telah membahas beberapa ikon seperti rujak cingur, sate klopo hingga pecel semanggi. Namun, terdapat tiga makanan khas yang justru sering diabaikan meskipun sama-sama berasal dari Surabaya dan memiliki kisah panjang: […]

  • Arena setelah Piala Dunia U18, Pemain Muda Berbakat Siap Menghadapi Era Baru di Roma

    Arena setelah Piala Dunia U18, Pemain Muda Berbakat Siap Menghadapi Era Baru di Roma

    • calendar_month Ming, 7 Des 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 65
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Sebuah nama baru muncul dalam daftar pemain yang dipanggil oleh AS Roma, yaitu Antonio Arena. Seorang penyerang muda berusia 16 tahun yang telah menarik perhatian pelatih Gian Piero Gasperini. Lahir di Sydney dari orang tua Italia, Arena menjadi bagian penting dari Timnas U-18 dan tampaknya akan menjadi produk pertama dari akademi yang tampil di […]

expand_less