Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » PERISTIWA » Posko bantuan Pemkot Surabaya untuk bencana Sumatera ditutup, terkumpul Rp 8,9 miliar

Posko bantuan Pemkot Surabaya untuk bencana Sumatera ditutup, terkumpul Rp 8,9 miliar

  • account_circle Diagram Kota
  • calendar_month Sel, 23 Des 2025
  • comment 0 komentar

DIAGRAMKOTA.COMPemerintah Kota (Pemkot) Surabaya berhasil mengumpulkan donasi bantuan senilai Rp 8,9 miliar di Posko Peduli Bencana Sumatera. Saat ini, donasi tersebut telah ditutup.

Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi mengatakan, posko itu sudah ditutup pada Kamis, 18 Desember 2025. Namun, sejumlah perusahaan masih mengirim bantuan hingga Jumat, 19 Desember 2025.

“Jumat sudah tahap akhir penerimaan, setelah itu akan segera kami kirimkan ke Aceh, Sumatra Barat, dan Sumatra Utara,” kata Eri di Balai Kota Surabaya, Senin (22/12/2025).

Eri menyebut, pihaknya sudah berkoordinasi dengan pemerintah daerah (pemda) terdampak bencana banjir agar bantuan yang disalurkan bisa sesuai kebutuhan di wilayah tersebut.

“Bantuan dalam bentuk dana, kami transfer ke rekening masing-masing pemerintah daerah. Langkah ini diambil karena pemda lebih memahami kebutuhan nyata di lapangan,” ujar Eri.

“Kami menjalin komunikasi langsung dengan walikota dan pemerintah daerah setempat untuk memastikan kelancaran prosesnya,” katanya lagi.

Lebih lanjut, menurut Eri, bantuan tersebut bukan berasal dari Pemkot Surabaya. Akan tetapi, donasi yang dikumpulkan dari berbagai pihak, seperti masyarakat, pengusaha hingga yayasan.

“Tugas kami hanya menyalurkan dan memastikan bantuan sampai kepada saudara-saudara kita yang terdampak bencana,” ujarnya.

Oleh karenanya, Eri menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang sudah mengirimkan donasi.

Menurut dia, hal tersebut merupakan bentuk dari solidaritas kemanusiaan terhadap masyarakat yang terdampak bencana di Sumatera dan Aceh. ***

Penulis

Berita Hari ini Terbaru dan Terkini Diagramkota.com

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Seleksi Ketat SMA Kemala Taruna Bhayangkara, 14.582 Pelajar Berebut 180 Kursi

    Seleksi Ketat SMA Kemala Taruna Bhayangkara, 14.582 Pelajar Berebut 180 Kursi

    • calendar_month Sen, 12 Jan 2026
    • account_circle Teguh Priyono
    • visibility 23
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Sebanyak 14.582 pelajar terbaik dari seluruh penjuru Indonesia mengikuti Nusantara Standard Test (NST) sebagai bagian dari rangkaian seleksi penerimaan Angkatan Kedua SMA Kemala Taruna Bhayangkara. Seleksi ini menjadi tahapan awal untuk menjaring calon siswa unggulan yang akan dibina melalui sistem pendidikan berasrama berstandar nasional. Wakil Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia (Wakapolri) Komjen Pol […]

  • DPRD Kota Tangerang Usulkan Peninjauan Gaji dan Tunjangan, Tanggapi Aspirasi Warga

    DPRD Kota Tangerang Usulkan Peninjauan Gaji dan Tunjangan, Tanggapi Aspirasi Warga

    • calendar_month Sel, 9 Sep 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 129
    • 0Komentar

    DPRD Kota Tangerang Sepakat Evaluasi Gaji dan Tunjangan Anggota Dewan DIAGRAMKOTA.COM – Pimpinan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Tangerang telah menyatakan kesepakatan untuk meminta pemerintah setempat melakukan evaluasi terhadap komponen gaji dan tunjangan anggota dewan. Keputusan ini diambil sebagai bentuk respons terhadap aspirasi masyarakat yang menyoroti tingginya pendapatan para wakil rakyat. Ketua DPRD Kota Tangerang, […]

  • Waspada! Potensi Banjir Rob di Wilayah Pesisir Surabaya Akibat Fase Bulan Purnama

    Waspada! Potensi Banjir Rob di Wilayah Pesisir Surabaya Akibat Fase Bulan Purnama

    • calendar_month Jum, 2 Jan 2026
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 46
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Banjir rob, fenomena alam yang terjadi akibat pergerakan pasang surut air laut, kembali menjadi perhatian masyarakat pesisir Jawa Timur. Di tengah situasi ini, BMKG Maritim Tanjung Perak Surabaya memberikan peringatan dini mengenai potensi banjir rob yang diprediksi mencapai puncaknya pada 2 dan 3 Januari 2026. Fenomena ini dipengaruhi oleh fase bulan purnama yang memperkuat […]

  • Peringatan HKN 2025 , Kabupaten Madiun

    Peringatan HKN 2025 di Kabupaten Madiun: Gelar Jalan Sehat dan Senam

    • calendar_month Ming, 7 Des 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 85
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Kesehatan menjadi fokus utama dalam perayaan Hari Kesehatan Nasional (HKN) tahun 2025 di Kabupaten Madiun. Acara yang diselenggarakan oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Madiun melalui Dinas Kesehatan berupa kegiatan jalan sehat dan senam massal, digelar di Lapangan Desa Kaibon, Kecamatan Geger, pada Minggu, 7 Desember 2025. Acara ini dihadiri oleh ribuan warga dari berbagai wilayah […]

  • Sampaikan Pesan Megawati, Hasto Minta Kader PDIP Siaga Hadapi Ancaman Siklon Tropis

    Sampaikan Pesan Megawati, Hasto Minta Kader PDIP Siaga Hadapi Ancaman Siklon Tropis

    • calendar_month Ming, 21 Des 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 71
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM — Sekretaris Jenderal DPP PDI Perjuangan, Hasto Kristiyanto, menginstruksikan seluruh kader dan pengurus PDI Perjuangan Jawa Timur untuk bersiaga menghadapi potensi bencana akibat ancaman siklon tropis. Arahan tersebut disampaikan Hasto saat membuka Konferda dan Konfercab PDI Perjuangan Jawa Timur di Hotel Shangri-La Surabaya, Sabtu (20/12/2025). Ia menyampaikan pesan langsung dari Ketua Umum DPP PDI Perjuangan, […]

  • Dukung Ekonomi Kreatif, AWS dan UMKM Margorejo Tutup Bazar dengan Santunan Yatim

    Dukung Ekonomi Kreatif, AWS dan UMKM Margorejo Tutup Bazar dengan Santunan Yatim

    • calendar_month Ming, 23 Mar 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 161
    • 0Komentar

    Dukung Ekonomi Kreatif, AWS dan UMKM Margorejo Tutup Bazar dengan Santunan Yatim

expand_less