Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » PERISTIWA » DAERAH » Pelayanan Kesehatan Terpadu untuk Masyarakat Desa Dono Tulungagung 

Pelayanan Kesehatan Terpadu untuk Masyarakat Desa Dono Tulungagung 

  • account_circle Arie Khauripan
  • calendar_month Rab, 14 Mei 2025
  • comment 0 komentar

DIAGRAMKOTA.COM – Posyandu, atau Pos Pelayanan Terpadu, adalah kegiatan masyarakat yang dilaksanakan Pemerintah Desa Dono, Kecamatan Sendang Kabupaten Tulungagung setiap bulan pada minggu kedua.

Kepala Desa Dono, Priyambodo, merasa sangat berterima kasih atas antusiasme warga yang datang untuk memeriksakan kesehatan. Kegiatan ini melibatkan para kader posyandu desa Dono, Bidan Desa, Desy Trisnawati, dan dibantu satu perawat.

“Saya harap masyarakat mengetahui pentingnya rajin memeriksakan kondisi kesehatan,” kata Priyambodo saat ditemui diagramkota.com pada Rabu (14/5/2025).

Priyambodo mengatakan bahwa layanan posyandu ini melayani pemeriksaan kesehatan bagi berbagai kelompok, termasuk ibu hamil, ibu melahirkan, balita, anak sekolah, lansia, dan poswindu usia 50 tahun.

“Layanan yang disediakan mencakup timbang berat badan dan tinggi badan, serta berbagai pemeriksaan kesehatan dasar lainnya. Masyarakat sangat gembira dan bahagia saat menunggu pelayanan kesehatan terpadu ini,”ujarnya.

Semenara itu, Sekretaris Desa, Gunawan menambahkan bahwa manfaat posyandu bagi masyarakat sangat besar. Dengan mengikuti posyandu secara rutin, masyarakat dapat memperoleh kemudahan dalam mendapatkan informasi dan pelayanan kesehatan.

“Yaitu terkait pertumbuhan anak balita, sehingga tidak menderita kurang gizi atau gizi buruk. Posyandu juga berperan dalam menurunkan angka kematian bayi dan ibu hamil melahirkan, serta membudayakan keluarga kecil yang sejahtera,” ujarnya

Selain itu, menurut Gunawan posyandu memberikan beragam informasi mengenai kesehatan, seperti pemberian ASI dan pencegahan penyakit, serta memantau tumbuh kembang anak sejak dini.

Senada dengan Gunawan, salah satu kader posyandu juga mengatakan bahwa pelayanan posyandu umumnya diberikan kepada masyarakat agar mereka tetap sehat.

“Jika ada masyarakat yang tidak datang, kader akan mendatangi rumahnya untuk mengajak memeriksakan kesehatan di posyandu,” katanya.

Dengan lokasi yang mudah dijangkau dan pelayanan yang dirancang untuk meringankan beban ekonomi masyarakat, posyandu menjadi salah satu bentuk pelayanan kesehatan yang sangat efektif dan bermanfaat.

“Melalui kegiatan ini, kualitas kesehatan ibu dan anak dapat meningkat, dan masyarakat dapat hidup lebih sehat dan bahagia,” ujarnya. (dk/aden)

  • Penulis: Arie Khauripan

Rekomendasi Untuk Anda

  • Enzo Maresca Tidak Senang Meski Chelsea Menang 2-0 vs Burnley

    Enzo Maresca Tidak Senang Meski Chelsea Menang 2-0 vs Burnley

    • calendar_month Sen, 24 Nov 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 14
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Pelatih Chelsea, Enzo Maresca merayakan pertandingan ke-50 di Liga Inggris dengan kemenangan. Namun, Maresca menyatakan ketidakpuasannya. Chelsea memberikan hadiah istimewa kepada Maresca setelah mengalahkan Burnley dengan skor 2-0 pada malam Sabtu (22/11/2025) WIB. Laga yang berlangsung di Turf Moor, markas Burnley, menunjukkan keunggulan Chelsea sejak awal pertandingan. Pedro Neto menciptakan gol pertama pada menit […]

  • Tiga Weton yang Akan Kaya dan Berlimpah Rezeki di Masa Depan, Menurut Primbon Jawa

    Tiga Weton yang Akan Kaya dan Berlimpah Rezeki di Masa Depan, Menurut Primbon Jawa

    • calendar_month Kam, 16 Okt 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 105
    • 0Komentar

    Weton yang Dipercaya Memiliki Rezeki Tak Pernah Habis DIAGRAMKOTA.COM – Dalam kepercayaan Jawa, kesejahteraan tidak hanya diukur dari harta dan kekayaan materi, tetapi juga dari keseimbangan antara tindakan, watak, dan takdir spiritual seseorang. Dalam kitab primbon Jawa, terdapat beberapa weton yang dikatakan memiliki kemampuan untuk menarik rezeki dalam jumlah yang luar biasa. Orang-orang yang lahir pada […]

  • DPRD Minta Proses Tender Pembangunan RSUD Surabaya Selatan Secara Transparan

    DPRD Minta Proses Tender Pembangunan RSUD Surabaya Selatan Secara Transparan

    • calendar_month Sel, 24 Des 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 148
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Rumah Sakit Eka Candrarini di Surabaya Timur resmi dibuka untuk umum pada Rabu, 18 Desember 2024. Peresmian dilakukan langsung oleh Wali Kota Surabaya, Eri Cahyadi, didampingi Wakil Wali Kota, Armuji. Keberadaan rumah sakit ini diharapkan mampu meningkatkan pelayanan kesehatan masyarakat di Surabaya Timur. Terhadap hal ini, anggota Komisi C DPRD Surabaya, Josiah Michael, […]

  • Daging Sirloin Jadi Menu Spesial Natal 2024 di Kawasan Jalan Juanda, Sedati Sidoarjo

    Daging Sirloin Jadi Menu Spesial Natal 2024 di Kawasan Jalan Juanda, Sedati Sidoarjo

    • calendar_month Rab, 11 Des 2024
    • account_circle Adis
    • visibility 114
    • 0Komentar

    Diagramkota.com – Menyambut perayaan Natal keunikan dari menu ini terletak pada penggunaan daging sirloin premium yang dimarinasi menggunakan bumbu betutu selama satu setengah hari. Proses marinasi yang panjang membuat cita rasa bumbu meresap hingga ke dalam daging, memberikan pengalaman rasa yang kaya dan autentik.   “Setelah proses marinasi, daging kami masak menggunakan teknik pan roast […]

  • Nubia Z80 Ultra Meluncur Global! Desain Retro, Chipset Gahar, Baterai 7200mAh Membuat Heboh!

    Nubia Z80 Ultra Meluncur Global! Desain Retro, Chipset Gahar, Baterai 7200mAh Membuat Heboh!

    • calendar_month Sab, 8 Nov 2025
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 55
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Nubia, sub-merek ZTE yang terkenal dengan inovasi berani di dunia ponsel pintar, kembali menunjukkan kehebatannya. Pada 6 November 2025, Nubia Z80 Ultra secara resmi dirilis secara global setelah peluncuran suksesnya di Tiongkok. Ponsel andalan ini langsung menarik perhatian berkat kombinasi desain retro yang khas, kinerja premium, dan kapasitas baterai yang luar biasa. Bagi penggemar […]

  • Polres Gresik Perketat Pengamanan Percetakan Surat Suara Pemilu 2024

    Polres Gresik Perketat Pengamanan Percetakan Surat Suara Pemilu 2024

    • calendar_month Ming, 13 Okt 2024
    • account_circle Diagram Kota
    • visibility 111
    • 0Komentar

    DIAGRAMKOTA.COM – Demi memastikan kelancaran Pemilu 2024, Polres Gresik telah meningkatkan pengamanan di PT Temprina, perusahaan percetakan yang bertanggung jawab atas produksi surat suara. Sejak 4 Oktober 2024, personel kepolisian berjaga selama 24 jam tanpa henti di pabrik yang terletak di Desa Sumengko, Kecamatan Wringinanom, Gresik. Kapolres Gresik, AKBP Arief Kurniawan, S.I.K., menyampaikan bahwa pengamanan […]

expand_less